Produk

11 Rekomendasi Obat Jamur Kaca Mobil Terbaik

Obat jamur untuk kaca mobil kerap dicari terutama saat musim hujan. Tanpa obat khusus, kotoran yang menempel pada kaca mobil akan sangat sulit dihilangkan.

Selain karena faktor cuaca, mobil yang jarang dicuci pun berisiko tinggi timbul bercak-bercak yang kemudian dikenal sebagai jamur.

Bagi sebagian orang tentu jamur yang menempel di kaca mobil dianggap biasa saja. Padahal, jamur tersebut bisa mengganggu visibilitas saat berkendara.

obat jamur kaca mobil

Jamur pada kaca mobil bisa dihilangkan dengan beberapa cara salah satunya dengan obat khusus.

Jika kaca mobil Carmudian sudah timbul jamur, maka satu-satunya cara menghilangkannya dengan memakai obat khusus. Mau digosok sekeras apapun jika tidak menggunakan cairan khusus tentu akan sia-sia.

Untuk itu kami akan membeberkan 11 rekomendasi obat pembersih jamur kaca terbaik yang banyak dijual di pasaran. Berikut ini pilihannya.

Rekomendasi Obat Jamur Kaca Mobil

  • Auto Dazzling

Obat jamur kaca mobil pertama yang bisa dibeli ada merek Auto Dazzling. Produk ini bisa dengan mudah didapatkan di berbagai toko online yang ada.

obat jamur kaca mobil

Dari segi harga juga tak terlalu mahal, hanya di kisaran Rp35—40 ribuan saja per botol. Obat satu ini bisa digunakan dengan mudah untuk menghilangkan jamur kaca membandel di mobil kesayangan.

Cairan ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan kerak, waterspot, dan membuat kaca menjadi efek daun talas. Ketika diaplikasikan air akan dengan mudah turun dan membuat visibilitas jadi lebih baik.

  • Glass Scrub

Kemudian obat pembersih jamur kaca mobil selanjutnya ada merek Glass Scrub. Secara fungsi cairan ini hampir sama dengan produk Auto Dazzling, yakni membersihkan kerak, waterspot, dan membuat kaca menjadi efek daun talas.

obat jamur kaca mobil

Khasiat yang ditawarkan diklaim tidak akan meninggalkan swirl mark, residu minyak, dan sisa asam air hujan pada kaca. Bahkan cairan ini diklaim tak akan merusak lapisan pernis sehingga aman ketika terkena cat.

Untuk harganya sendiri, Glass Scrub dijual dengan harga Rp40—50 ribuan per botol ukuran 100 ml. Namun, harus diingat cairan ini hanya untuk kaca saja dan tidak bisa diaplikasikan pada bodi.

  • Waxco Glass Clean Polish

Merek lainnya yakni Waxco Glass Clean Polish. Produk ini jadi salah satu obat jamur kaca mobil yang paling sering direkomendasikan oleh banyak orang.

Dari segi harga, Waxco Glass Clean Polish ini dibanderol sedikit lebih mahal di kisaran Rp90—100 ribuan. Selain bisa menghilangkan jamur, cairan ini bisa digunakan untuk menghilangkan noda bekas kotoran serangga dan burung.

obat jamur kaca mobil

Kaca juga akan lebih jernih sehingga menambah visibilitas saat berkendara. Produk ini bisa digunakan untuk seluruh lapisan kaca yang ada di mobil tanpa terkecuali.

Bahkan produk ini juga direkomendasikan untuk diaplikasikan 2 minggu sekali. Untuk jamur dan noda yang membandel bisa mengulang proses hingga 3-4 kali agar hasil maksimal.

  • Kit Glass Polish

Jika membicarakan mengenai obat jamur kaca mobil maka tak lengkap kalau belum menyebut Kit Glass Polish. Produk buatan Kit ini juga cukup direkomendasikan dan terkenal ampuh menghilangkan noda dan jamur.

Klaim yang diberikan dari produk seharga Rp30—40 ribuan ini bisa menghilangkan goresan halus pada kaca mobil. Bahkan untuk membersihkan kaca bagian dalam juga diklaim tidak merusak lapisan kaca film.

  • Zerone Glass Super Cleaner

Produk lainnya yang bisa dibeli yakni Zerone Glass Super Cleaner. Merek yang diklaim berasal dari Jepang ini bisa dibilang punya harga yang lebih mahal di antara merek lainnya.

Harga obat jamur kaca yang ditawarkan Zerone mencapai Rp200 ribuan untuk 1 paket. Dalam 1 paket terdiri dari Zerone Glass Super Cleaner, Bug & Tar Remover, dan Scratch Remover.

Ketiga cairan tersebut memiliki fungsi masing-masing. Cairan pertama bisa menghilangkan jamur, cairan kedua membersihkan noda aspal dan serangga, dan cairan ketiga diklaim bisa menghilangkan baret pada kaca.

Dalam paket tersebut juga disediakan sarung tangan dan lap pembersih. Bagi Carmudian yang ingin mencoba bisa memilih produk ini.

  • Otobi Waterspot Remover

Bagi pengguna mobil Eropa dan Amerika dianjurkan menggunakan produk satu ini. Otobi merupakan merek lokal asal Jakarta yang menyediakan berbagai cairan perawatan mobil.

Salah satunya adalah Watersport Remover buatan Otobi. Cairan ini diklaim cocok digunakan untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil Eropa dan Amerika.

Harga yang ditawarkan pun cukup murah, yakni Rp55 ribuan saja. Ketika membeli produk ini, Carmudian akan mendapatkan lap microfiber halus sebagai bagian dari paket.

  • Otogeek Glass Polish Compound

Obat jamur kaca mobil lainnya ada Otogeek Glass Polish Compound. Produk lokal ini menawarkan cairan yang bisa digunakan untuk membersihkan jamur dan baret halus pada kaca mobil.

Produk seharga Rp130 ribuan ini diklaim memiliki kandungan cerium oxide yang bisa menghilangkan jamur dengan ampuh. 

  • Masterpiece Glass Compound

Kemudian ada juga merek Masterpiece Glass Compound yang dijual seharga Rp80 ribuan. Produk ini diklaim bisa menghilangkan kerak dengan mudah dan cepat.

jamur sisa air hujan

Cara pakainya pun cukup mudah, hanya digosokkan ke bagian kaca yang terdapat banyak jamur saja. Untuk jamur membandel bisa dilakukan dengan mengulang proses hingga 4 kali agar mendapatkan hasil maksimal.

Setiap pembelian konsumen akan mendapatkan applicator pad untuk memudahkan menggosok. Pastikan sebelum memakai cairan ini mobil dalam keadaan bersih dan kering, ya Carmudian!

  • Sabusa Waterspot

Cairan satu ini diformulasikan secara khusus untuk mengangkat jamur membandel. Keunggulan dari obat jamur kaca mobil satu ini mengandung premium polymer yang bisa digunakan untuk melindungi cat mobil.

Ada juga scrub yang diklaim tidak mengikis kaca atau cat ketika diaplikasikan. Untuk cara pakainya bisa dibilang sedikit tricky dengan cara dikuas dan segera dilap tanpa menunggu jeda waktu.

Untuk harganya sendiri, Sabusa Waterspot dijual dengan harga Rp65 ribuan per botol 500 ml. Merek satu ini bisa jadi alternatif pilihan, lho.

  • Maxxim Pro Glass

Produk obat jamur kaca mobil lainnya yakni Maxxim Pro Glass. Cairan ini bisa digunakan untuk membersihkan jamur pada kaca mobil dan kerak membandel.

Selain itu efek yang dihasilkan setelah pengaplikasian yakni hydrophobic, atau daun talas. Produk ini dijual seharga Rp90 ribuan per botol ukuran 250 ml.

Cara pakainya pun mudah, cukup kocok sebelum digunakan dan tuangkan cairan di microfiber yang sudah disediakan. Setelah itu gosok-gosok secara merata dan ulangi sampai jamur benar-benar menghilang.

  • Mothers Revision

Obat jamur kaca mobil terakhir yang direkomendasikan yakni merek Mothers Revision. Harga yang ditawarkan produk asal Amerika ini berkisar di Rp145 ribuan per botol ukuran 700 ml.

Salah satu keunggulan dari obat jamur kaca mobil ini adalah efek kilau yang sangat jernih. Selain membersihkan kaca, produk ini juga bisa digunakan untuk membersihkan berbagai barang di rumah.

obat jamur kaca mobil

Setelah mengetahui beberapa rekomendasi obat jamur kaca mobil di atas, Carmudian hanya perlu memilih mana merek yang cocok di kantong. Pada dasarnya hampir semua obat jamur bisa membersihkan.

Namun, setiap produk punya kekuatan berbeda-beda dalam membersihkan kaca mobil. Ada yang harus melewati beberapa kali proses, ada juga yang sangat ampuh dalam sekali pengerjaan.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Pembersih Kaca Mobil Terbaik

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas (rp)

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts