Berita Event Sumber informasi

40 Tahun Hadir di Tanah Air, NGK Busi Indonesia Tanam Seribu Pohon

Jakarta – 6 Juli 1977, pabrik NGK busi yang berlokasi di Ciracas Jakarta Timur, sudah beroperasi dan memulai komersial produksinya untuk skala nasional.

Tahun itu juga menjadi penanda penting kiprah PT NGK Busi Indonesia, sebagai salah satu pemain utama industri busi di pentas otomotif nasional.

seribu pohon

Busi NGK (dok.carmudi indonesia)

Dan pada 6 Juli lalu, PT NGK Busi Indonesia genap memasuki usia ke-40. Sebuah usia yang terbilang sudah cukup matang bagi perusahaan busi terkemuka ini. Dan sepanjang 40 tahun perjalanannya, NGK Busi terus melakukan inovasi untuk menancapkan nama mereka di industri otomotif Indonesia.

Penanaman Seribu Pohon Sebagai Bagian Program CSR Perusahaan

Untuk merayakan ulang tahun ke-40, pada hari Jumat (7/7), NGK Busi melakukan aksi penanaman seribu pohon di sekitar area pabrik. Melibatkan lebih dari 600 karyawannya, perayaan ini juga menjadi bagian dari program CSR perusahaan.

Aksi penanaman seribu pohon ini, merupakan aksi peduli lingkungan dan bentuk komitmen yang dilakukan NGK Busi. Aksi peduli lingkungan ini bertajuk kampanye hijau (greening campaign).

Selain aksi penanaman pohon, NGK juga membagikan 1.000 busi secara gratis bagi para pengguna sepeda motor yang tersebar di 3 titik wilayah sekitar pabrik. Aksi ini dilanjutkan dengan pembersihan lingkungan di wilayah dalam dan luar pabrik, serta donasi yang diberikan pada warga sekitar.

Perayaan ulang tahun NGK pada tahun ini menjadi semakin istimewa, karena Shinichi Odo, Chief Executive Officer dari NGK Spark Plug Co., LTD Jepang turut hadir memeringati kiprah NGK Busi selama 40 tahun di Indonesia.

”PT NGK Busi Indonesia sudah berkembang pesat dan menjadi bagian terpenting bagi grup perusahaan, yang sejalan dengan perkembangan ekonomi Indonesia pada saat ini,” ujar Djaja Joesoef selaku Vice President Director PT NGK Busi Indonesia.

Dirinya yakin dengan kerja keras dan selalu meningkatkan kualitas dari Human Capital. Ditambah oleh team work yang solid dari kita selama ini. Pihaknya dapat memenuhi keinginan dari seluruh pemegang saham. (Dol)

Galih Rachdityo

Memulai karir sebagai jurnalis otomotif di media cetak MODIF dan Classic+ pada akhir 2007. Sempat beralih menjadi jurnalis olahraga pada akhir 2010 di media online, bolanews.com. Terhitung sejak akhir September 2014, bergabung dengan tim editorial Carmudi Indonesia sebagai content writer yang mengulas berita-berita otomotif terkini. E-mail: galih.rachdityo@carmudi.co.id

Related Posts