Berita

Adu Koleksi Mobil dan Sepeda Motor Milik Anies Baswedan dan Ahmad Riza Patria

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melihat mobil listrik Formula E (Foto: Instagram)

Jakarta – Setelah satu tahun lebih kosong, akhirnya DPRD DKI Jakarta dua hari lalu menetapkan Ahmad Riza Patria sebagai wakil gubernur Jakarta mendampingi Anies Baswedan. Politikus Partai Gerinda itu berhasil mengalahkan pesaingnya, Nurmansjah Lubis yang diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Riza Patria akan mendampingi Anies memimpin Jakarta hingga 2022.

Nama Riza Patria cukup dikenal di dunia politik, Sebelum menempati posisi baru, pria kelahiran 17 Desember 1969 itu pernah duduk sebagai wakil ketua komisi 2 DPR-RI periode 2014-2019. Tak cuma dikenal sebagai politikus, Riza Patria juga seorang pengusaha, bahkan dirinya sempat menjadi pengurus Kamar Dagang dan Industri, serta bergabung di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia.

Sebagai politikus dan pengusaha, Riza Patria memiliki harta yang tidak sedikit. Berdasarkan data dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) per tanggal 20 Februari 2020, pria asal Minang ini memiliki harta senilai Rp19 miliar atau tepatnya Rp 19.055.129.328.

Dari total harta yang dimilikinya, Riza Patria diketahui punya sejumlah properti yang berbentuk bangunan dan tanah. Lokasinya berada di wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, dan Tangerang. Properti yang dimilikinya senilai Rp17 miliar.

Honda Freed 2016/Foto.ilustrasi

Dirinya pun di ketahui mempunyai beberapa mobil, bila ditotal senilai Rp805 juta. Adapun mobil yang dimilikinya yaitu Toyota Vellfire keluaran 2011 seharga Rp300 juta, Honda Freed lansiran 2015 Rp185 juta dan Toyota Innova tahun produksi 2018 seharga Rp320 juta. Dari data LHKPN, Riza Patria tidak memiliki sepeda motor.

Harta lain yang dimiliki Riza Patria Rp330 juta dan tabungan senilai Rp438.891.728.

Harta dan Kendaraan Milik Anies

Anies Baswedan sudah mengisi kursi gubernur Jakarta setelah lepas dari jabatan sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Menurut data LHKPN Anies memiliki harta sebanyak Rp7,6 miliar atau tepatnya Rp 7.673.950.619 per 29 Maret 2019. Sebenarnya total kekayaan Anies mencapai Rp13.109.606.115, namun karena memiliki hutang Rp5.435.655.496, jumlah harta dikurangi.

Pria kelahiran Kuningan, Jawa Barat ini memiliki properti berupa tanah dan bangunan senilai Rp9.949.548.000. Selain itu ada juga kendaraan bermotor dengan total 695 juta. Anies tercatat mempunyai Toyota Innova keluaran 2008 dengan nilai Rp70 juta, Mazda2 lansiran 2013 seharga Rp125 juta.

Ada juga Honda Odyssey model keluaran 2016 Rp450 juta, serta satu unit sepeda motor merek Vespa tipe Sprint buatan 1968 dengan banderol Rp50 juta. Jika dibandingkan dengan wakilnya, total nilai kendaraan milik Anies sedikit lebih kecil.

Penulis: Santo

Editor: Lesmana

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts