Berita Komersial

Beli DFSK Super Cab Selama GIICOMVEC 2020, Dapatkan Dp Murah dan Cicilan Rp100 Ribu

Booth DFSK di GIICOMVEC 2020 (Foto: DFSK)

Jakarta – PT Sokonindo Automobile selaku Agen Pemegang Merek (APM) mobil Dongfeng Sokon (DFSK) di Indonesia kembali berpartisipasi dalam GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle (GIICOMVEC). Memanfaatkan pameran bus dan truk terbesar di Indonesia ini, DFSK memperkenalkan mobil terbaru untuk bermasin di segmen kendarana komersial.

Mobil baru itu adalah Gelora versi mesin bensin dan Gelora E versi listrik. Tak cuma itu, DFSK juga menawarkan sejumlah program penjualan menarik kepada konsumen selama pameran berlangsung.

Konsumen yang tertarik membeli mobil komersial DFSK seperti Super Cab bisa dengan mudah memilikinya. Konsumen dapat memanfaatkan program khusus yang dapat memperingan pembayaran di awal maupun ketika masa kredit berjalan.

“DFSK hadir di GIICOMVEC 2020 untuk menunjukan dukungan serta kemampuan kami dalam menghasilkan kendaraan-kendaraan komersial dengan kualitas tinggi serta teknologi yang terdepan. Selain itu, konsumen tentu saja bisa mendapatkan DFSK Super Cab yang mereka butuhkan dengan penawaran khusus yang sangat sayang sekali untuk dilewatkan selama pameran berlangsung,” ungkap PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane D. Bahar, dalam keterangan reseminya.

Selama pameran berlangsung hingga 8 Maret 2020, konsumen yang membeli DFSK Super Cab bisa mendapatkan cashback menarik senilai Rp19 juta. Kemudian cicilan murah mulai dari Rp100 ribu per hari, DP (down payment) rendah mulai Rp9 juta, kemudahan berupa DP 0%, sampai hadiah langsung berupa smartphone. Syarat dan ketentuan berlaku untuk menikmati penawaran menarik ini.

Test Drive DFSK Gelora

Tidak hanya bisa melihat mobil-mobil niaga DFSK, selama pameran pengunjung juga bisa merasakan langsung performa dari mobil listrik DFSK Gelora E di area test drive.

Mobil yang baru diperkenalkan ini tersedia dalam dua tipe yaitu minibus (MB) dan blind van (BV). Untuk sementara waktu mobil dengan desain kotak itu belum resmi dijual ke konsumen. Jika sudah siap dijual maka perkiraan harganya mulai dari Rp489 juta sampai 499 juta untuk tipe MB dan Rp469 juta – 479 juta untuk tipe BV.

DFSK Gelora E (Foto: Santo/Carmudi)

Mobil ini memiliki beberapa pilihan konfigurasi temat duduk mulai dari 2, 7, dan 11 kursi. Khusus tipe BV hanya 2 tempat duduk di depan.

Gelora E dilengkapi dengan pintu geser ganda dengan sandaran tangan. Sebagai kendaraan listrik, Gelora E dapat digunakan di transportasi umum logistik dan kendaraan khusus.

Penulis: Santo

Editor: Lesmana

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts