Tips dan Trik

Berapa Biaya Servis Injeksi BeAT? Yuk, Lihat Harganya

Setiap kendaraan butuh perawatan agar kondisinya tetap prima. Termasuk skuter matik “sejuta umat” Honda BeAT. Untuk itu, mari simak biaya servis injeksi BeAT dan bagaimana cara merawatnya.

Sampai saat ini Honda BeAT masih menjadi sepeda motor terlaris di pasar domestik. Jumlah penjualannya tembus 950 unit sepanjang 2020 lalu.

Banyak pengguna memilih BeAT sebagai kendaraan harian karena alasan yang beragam. Salah satunya bisa jadi faktor harga yang relatif terjangkau.

Honda BeAT 2020

Tampilan Honda BeAT generasi terbaru. (Foto: AHM)

Di lain sisi Honda BeAT juga dikenal memiliki konsumsi bahan bakar yang irit. Hal ini tak lepas dari penggunaan sistem injeksi elektronik Programmed Fuel Injection (PGM-FI).

Sedikit menengok sejarahnya, Honda BeAT pertama kali diperkenalkan pada 2008. PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkannya untuk menjadi penantang Yamaha Mio yang sudah eksis lebih dulu sejak 2003.

Honda BeAT generasi pertama masih menggunakan sistem pengabutan bahan bakar karburator. Itu alasannya mengapa model ini mendapat julukan ‘BeAT Karbu’.

Pada generasi ini tingkat konsumsi bahan bakar Honda BeAT tak bisa dibilang irit. Bukan hanya Honda BeAT sebenarnya. Konsumsi bahan bakar Yamaha Mio yang masih menggunakan karburator juga demikian.

Berselang empat tahun dari awal peluncuran, Honda BeAT kemudian muncul dengan wujud generasi baru pada 2012. Salah satu pengambangan besar yang didapatnya ialah penggunaan sistem injeksi.

Menurut catatan, perubahan ini diklaim bisa membuat konsumsi bahan bakar Honda BeAT lebih irit 30%.

Memang berapa perbandingannya? Menurut informasi, konsumsi Honda BeAT karbu rata-rata ada di angka 30 km per liter.

Setelah pengembangan selama bertahun-tahun konsumsi BeAT era injeksi tentunya jauh lebih hemat. Bahkan untuk generasi terbarunya PT AHM mengklaim skuter matik ini bisa diajak jalan sampai 60,6 km hanya dengan modal satu liter bensin.

Jika klaim tersebut benar adanya maka itu merupakan angka yang luar biasa.

Apa Itu PGM FI?

Biaya Servis Injeksi Beat

Injektor Honda BeAT (Foto: Shopee)

Sebelum melihat biaya servis injeksi BeAT ada baiknya berkenalan dulu dengan PGM FI yang merupakan sistem suplai bahan bakarnya.

Mayoritas pengguna mungkin sudah tak asing dengan namanya. Semua sepeda motor Honda yang sudah menggunakan injeksi hampir pasti memiliki emblem bertuliskan “PGM FI” di bodinya.

Tapi bagaimana dengan fungsinya? Secara sederhana PGM FI adalah sistem suplai bahan bakar dan udara yang sudah menggunakan kontrol elektronik.

Walhasil, campuran antara bahan bakar dan udara yang dihasilkannya menjadi lebih presisi dan optimal sesuai kebutuhan mesin di segala kondisi.

Karena sudah menggunakan kontrol elektronik itu berarti kerjanya juga melibatkan Engine Control Unit (ECU) atau yang Honda sebut Engine Control Module (ECM).

Secara keseluruhan sistem PGM FI dibagi menjadi tiga bagian, meliputi:

  1. Sistem udara masuk (air intake): Sesuai namanya, sistem ini bertugas mengatur jumlah atau volume udara yang masuk ke mesin.
  2. Sistem suplai bahan bakar: Sistem ini berfungsi mengirim bahan bakar yang telah diatur dan disemprot oleh injektor.
  3. Sistem kontrol: Sistem ini memanfaatkan ECM untuk mengatur jumlah bahan bakar dan waktu penginjeksian berdasarkan sinyal yang diterima dari sensor-sensor.

Bukan hanya di atas kertas, penggunaan PGM FI atau sistem injeksi pada umumnya memang akan beberapa keuntungan yang tak dimiliki karburator.

Sebut saja mesin lebih mudah dihidupkan di berbagai kondisi cuaca. Bahkan ketika sepeda motor sudah lama tidak digunakan.

Asyiknya lagi penggunaan PGM FI juga didukung dengan Malfunction Indicator Lamp (MIL). Dengan begitu pengguna bisa mendeteksi kerusakan sepeda motornya lebih mudah.

Untuk diketahui, MIL sendiri merupakan lampu indikator yang terdapat di instrumen panel. Bentuknya seperti gambar mesin dan menyala dengan warna kuning.

Pada kondisi normal lampu tersebut akan menyala selama 2 detik kemudian mati ketika posisi kontak “on”. Jika ada kerusakan maka lampu tersebut akan berkedip beberapa kali tergantung masalahnya.

Kode Kerusakan MIL Motor Injeksi Honda

Manifold Absolute Pressure (MAP) 1 kedipan
Engine Oil Temperature (EOT) 7 kedipan
Engine Coolant Temperature (ECT) 7 kedipan
Throttle Position 8 kedipan
Intake Air Temperature (IAT) 9 kedipan
Injector 12 kedipan
O2 Sensor 21 kedipan
Idle Air Control Valve (IACV) 29 kedipan
Engine Control Module (ECM) 33 Kedipan
Crank Position Sensor (CKP) 52 kedipan
Bank Angle Sensor 54 kedipan

Biaya Servis Injeksi BeAT

Pada awal-awal masa kemunculannya, sistem injeksi diklaim bebas perawatan. Hal ini sebenarnya tak seratus persen benar. Sistem injeksi tetap membutuhkan perawatan hanya saja tidak perlu sesering karburator.

Seiring penggunaan, sistem injeksi juga bisa mengalami masalah terutama pada throttle body dan injektor. Terlebih jika pemilik tidak memerhatikan betul kualitas bahan bakar yang masuk ke dalam tangki.

Tak jarang ditemui kotoran atau karat bersarang di dalam tangki bahan bakar. Kalau dibiarkan saja maka kotoran-kotoran itu bisa “turun” sampai mengganggu sistem kerja sistem injeksi.

Jika sudah demikian maka performa sepeda motor otomatis ikut terganggu. Biasanya ditandai dengan gejala mesin tidak bertenaga, brebet, atau bahkan sampai mogok.

Bagaimana tidak, pasalnya jumlah bahan yang masuk ke ruang bakar jadi berkurang. Salah satu bentuk perawatan yang bisa dilakukan oleh pemilik adalah melakukan infus injeksi.

Ilustrasi Bengkel Resmi Honda

Ilustrasi Bengkel Resmi Honda (Foto: Daya Auto)

Biaya servis injeksi Beat untuk metode infus sekitar Rp35.000 di bengkel resmi. Dari informasi yang dikumpulkan, harga tersebut terdiri dari Rp25.000 untuk cairan injektor dan Rp10.000 untuk biaya pengerjaan.

Harga tersebut bisa dibilang sangat terjangkau. Pasalnya pengguna tak harus melakukannya setiap 2.000-3.000 km seperti halnya servis perawatan rutin.

Perawatan injeksi Beat dengan metode infus hanya perlu dilakukan setiap 15.000-20.000 km pemakaian.

Di lain sisi, bengkel-bengkel umum juga banyak yang menyediakan perawatan serupa. Biasanya dibuat sepaket dengan perawatan ringan alias tune up dan pembersihan throttle body. Harganya memang jadi terkesan lebih mahal, yaitu sekitar Rp70.000-an.

Pada sistem injeksi sendiri, injektor memiliki peran inti. Fungsinya untuk menyuplai bensin ke ruang bakar. Nah, infus injeksi berguna untuk membersihkan lubangnya dari kotoran-kotoran.

Proses infus bisa dilakukan dengan dua cara. Pertama menggunakan botol bertekanan yang langsung disambungkan ke selang injektor.

Di samping itu ada juga yang memasukkan cairan pembersihnya menggunakan botol biasa. Kemudian dibantu kompresor untuk memberikan tekanan. Cairan itu kemudian akan membersihkan kotoran-kotoran yang ada di lubang injeksi.

Untuk motor dengan mesin 110 cc jumlah cairan yang dibutuhkan tidak banyak. Biasanya tak lebih dari 30 ml. Makanya biaya servis injeksi Beat masih tergolong murah.

Lain cerita jika kapasitas mesinnya lebih besar. Misalnya saja untuk sepeda motor dengan mesin 150-250 cc yang umumnya membutuhkan 50 ml.

Oiya, carian injektor ini juga akan masuk ke ruang bakar. Di sini cairan tersebut berfungsi mengangkat kerak karbon yang menempel.

Setelah 20-30 menit kemudian mesin akan dinyalakan untuk membakar cairan injektor bersama kotoran-kotorannya. Tarikan motor jadi jos lagi!

Baca Juga:

Penulis: Mada Prastya

Editor: Dimas

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts