Berita Mobil Sepeda motor

Berita Sepekan: Presiden Buka IIMS 2018 Hingga Mobil World Premiere

Jakarta – Berita sepekan Carmudi kali ini di dominasi oleh kabar terbaru dari penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018. Pameran otomotif yang digelar satu tahun sekali itu tampil dengan konsep yang berbeda dibanding tahun sebelumnya.

Keistimewaan IIMS tahun ini diramaikan oleh seremonial peluncuran mobil dan motor baru, bahkan beberapa Agen Pemegang Merek (APM) di Tanah Air, melakukan peluncuran produk terbaru perdana di dunia atau world premiere.

Berikut ini rangkuman berita yang menarik perhatian pembaca sepanjang pekan lalu:

1. Presiden Republik Indonesia Joko Widodo Buka IIMS 2018

IIMS 2018 resmi dibuka Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) pada Kamis, 19 April. Dalam kata sambutannya Jokowi menyampaikan bahwa Tema IIMS tahun ini, “Your Infinite Automotive Experience” sesuai dengan revolusi industri 4.0 yang sudah hadir di Indonesia juga negara-negara tetangga.

Presiden Jokowi Buka IIMS (Foto: Dyandra)

“Revolusi industri sudah ada di negara-negara tetangga. Revolusi industri 4.0 akan merambah dunia otomotif. Ini (tema teknologi digital) menunjukkan penyelenggara paham revolusi industri yang sedang menuju ke Indonesia,” kata Jokowi.

IIMS 2018 diikuti oleh sejumlah 38 merek kendaraan. Pada kesempatan ini penyelenggara menyuguhkan sejumlah inovasi, diantaranya mengganti tiket konvensional memakai tiket digital kepada pengunjung yang datang ke pameran.

(Baca juga: Presiden Buka IIMS 2018, Pelopor Pameran Otomotif Berbasis Digital)

(Baca juga: Dibuka Jokowi, Hari Ini Puluhan Mobil dan Motor Terbaru Meluncur di IIMS 2018)

2. Jokowi Kepincut Honda Gold Wing

Setelah membuka IIMS 2018 Jokowi berkesempatan untuk menggelilingi beberapa booth peserta pameran. Ketika berkunjung ke booth Astra Honda Motor (AHM) Jokowi tampak kepincur dengan motor gede (moge) Honda terbaru yaitu Gold Wing.

Jokowi berencana untuk membeli motor seharga Rp1,010 miliar itu tapi bukan untuk dipergunakan melainkan sebagai kendaraan tambahan bagi Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Presiden Jokowi bersama Executive Vice President Director AHM Johannes Loman melihat Honda Gold Wing (Foto: Istimewa)

Honda Gold Wing hadir dengan 2 pilihan warna yakni Candy Ardent Red dan Pearl Glare White. Bila dibandingkan dengan kendaraan roda empat. Dengan harga yang sama konsumen bisa memperoleh dua mobil keluaran terbaru dari Toyota yaitu C-HR. Itu pun masih ada kembalian lebih dari Rp10 juta.

Untuk diketahui Toyota C-HR varian tertingi dengan dua warna pada body di banderol dengan harga Rp490 juta.

(Baca juga: Harga Moge Honda yang Ditaksir Jokowi Setara dengan 2 Toyota C-HR)

3. Wuling Motors Luncurkan Cortez 1,5

Seakan tak puas hanya punya Cortez 1,8, Wuling Motors langsung memanfaatkan IIMS 2018 dengan menghadirkan Cortez bermesin 1,5 L. Wuling Cortez 1,5 dibanderol lebih murah dari saudaranya yang meluncur beberapa bulan lalu.

Wuling Cortez 1.5 ditawarkan dalam dua tipe, S dan C dengan bahan bakar bensin.

Cortez 1.5

Senjata barunya di IIMS 2018, Cortez varian mesin 1500 cc.

Kedua tipe tersebut dibekali mesin 1,5 L bertenaga 110 hp di putaran mesin 5800 rpm dengan torsi maksimal 142 Nm. Tenaga disalurkan ke roda melalui transmisi manual 6 percepatan berbeda dengan Cortez 1,8 yang menawarkan pilihan transmisi i-AMT.

(Baca juga: Wuling Cortez 1.5 Meluncur, Harga Murah Pangkas Fitur)

4. VIP Shuttle

Keistimewaan lain di IIMS tahun ini adalah adanya VIP Shuttle yang berlokasi di beberapa titik penjemputan. Menariknya kendaraan yang digunakan belum resmi diluncurkan di Indonesia yaitu Glory 580.

PT Sokonindo Automobile selaku pemegang merek DongFeng Sokon (DFSK) di Indonesia berencana untuk meluncurkan mobil SUV itu dalam waktu dekat.

Glory 580

Sokon Glory 580 resmi meluncur dan sudah bisa di pesan. Foto/Carmudi

Glory 580 tersedia dalam varian Elite, Comfort, Luxury dan Premium. Dari keempat varian tersebut, Glory 580 ditawarkan dalam dua versi mesin, yakni mesin 1.500cc turbo dan 1.800 cc naturally aspirated. Mesin dikawinkan dengan pilihan transmisi manual atau CVT.

(Baca juga: Naik VIP Shuttle Glory 580 ke IIMS 2018, Coba Dulu Nyamannya Sebelum Beli Mobilnya)

5. World Premiere

Tidak mau membuang kesempatan, pada IIMS kali ini Honda dan Suzuki melankukan peluncuran dari produk terbarunya untuk pertama kalinya di dunia.

Honda Small RS

Honda Small RS resmi diperkenalkan di IIMS 2018.

Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan mobil konsep terbarunya yang diberi nama Honda Small RS. Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director HPM menjelaskan bahwa kehadiran Honda Small RS untuk menunjukkan ke publik seperti ini lah contoh kendaraan yang digemari oleh masyarakat di Indonesia.

(Baca juga: Honda Small RS Posisinya Antara Brio dan Jazz)

(Baca juga: Siap-siap, Honda Lakukan ‘World Premiere’ Mobil Konsep di IIMS 2018)

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan All New Suzuki Ertiga. Meski pihak SIS telah meluncurkan All New Suzuki Ertiga, namun sayang bagi konsumen yang mau membeli belum bisa dapat informasi harga.

Hanya saja calon konsumen sudah bisa melakukan pemesanan unit di diler resmi Suzuki.(dol)

(Baca juga: Harga Masih “Buta” Suzuki All New Ertiga Sudah Terima Pesanan)

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts