Site icon Carmudi Indonesia

Meluncur Siang Ini, Simak Bocoran Spesifikasi dan Warna Toyota C-HR

Siluet Toyota C-HR (Foto: Istimewa)

Jakarta – Toyota C-HR yang dipasarkan di Indonesia, akan muncul untuk pertama kali di hadapan publik pada 19 April 2018. Momennya bersamaan dengan digelarnya Indonesia International Motor Show (IIMS).

PT Toyota Astra Motor (TAM) akan terlebih dahulu meluncurkan Toyota C-HR kepada awak media pada siang ini di Jakarta, Selasa (10/4).

Kehadiran Toyota C-HR untuk pasar Indonesia begitu santer terdengar ketika TAM memperlihakan versi konsepnya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

Satu tahun kemudian, TAM secara resmi memperkenalkan versi produksinya lewat pameran yang sama. Tidak cuma memperkenalkan, TAM juga mengeluarkan pernyataan soal peluncuran Toyota C-HR pada 2018.

Sinyal kedatangan Toyota C-HR semakin kuat pada awal April 2018. Begitu banyak sales atau tenaga penjual mobil Toyota lewat dealer resmi yang berlomba-lomba menawarkan crossover seksi ini kepada calon konsumen.

Semakin mendekati waktu peluncuran, sejumlah sales turut memberi bocoran mengenai spesifikasi C-HR lewat jejaring berbagi foto Instagram.

Pada sisi eksterior, Toyota C-HR akan dibekali dengan velg berdiameter 17 inci dengan sentuhan warna silver. Fitur lainnya diantaranya lampu utama Projector Bi-Beam bersanding dengan lampu senja (DRL) tiga titik, gril diamond design, Shark Fin Antenna, fog lamp depan dan belakang, welcome lamp LED di spion bertuliskan ‘Toyota C-HR’, rear defogger dan rear parking camera.

Mobil yang dibawa dalam bentuk utuh CBU (Completely Built-Up) dari Thailand ini akan ditawarkan dalam lima pilihan warna. Mulai dari Red Mica with Black, Blue Mica with Black, Metal Stream Metallic, White Pearl CS dan Attitude Black Mica. Ada satu pilihan warna spesial yang juga akan ditawarkan.

Sementara itu kabin Toyota C-HR telah dilengkapi dengan fitur-fitur terkini. Diantaranya head unit berukuran 7 inci (Bluetooth, AUX, USB, FM/AM, CD, MP3, Mirrorlink/Miracast, Weblink), jok sporti dibungkus dengan material kulit berwarna hitam, spion elektrik, High Tech MID with Animation, Cruise Control, pilihan mode berkendara (Sport, Normal, Eco) dan masih banyak lagi.

Toyota C-HR Punya Fitur Anti Maling

Toyota C-HR semakin lengkap dengan hadirnya sejumlah fitur keamanan dan keselamatan. Adapun fitur keamanan dan keselamatan yang ditawarkan mulai dari ABS, EBD, BA, Double Disc Brake, ISOFIX, lima sandaran kepala, Blind Spot Monitoring, Electronic Parking Brake, Brake Hold dan lain-lain.

Ada satu fitur paling menarik di Toyota C-HR yaitu Intrusion Sensor. Fitur yang juga digunakan pada sejumlah model Lexus ini berfungsi untuk mengindari mobil dari aksi pencurian.

Toyota C-HR yang akan meluncur di 2018, versi hybrid akan menyusul (Foto: Carmudi)

Hanya Satu Pilihan Mesin

TAM tampaknya tidak mau terburu-buru membawa Toyota C-HR hybrid. Padahal pada GIIAS 2017 lalu, TAM sempat memamerkan model gres tersebut.

Nah, C-HR yang bakal ditawarkan ke konsumen di Indonesia untuk sementara ini hanya dalam satu pilihan mesin saja. Mobil akan meluncur dengan mesin 1.8 liter yang dikawinkan dengan CVT (Continously Variable Transmission).

Mengacu pada spesifikasi C-HR 1.8 liter untuk pasar global, mesinnya berkode 2ZR-FE. Mesin memiliki konfigurasi 4 silinder 16 valve DOHC dan berteknologi Dual VVT-i.

Mesin ini berkapasitas 1.798cc dan mampu menyemburkan tenaga sekuat 137 PS pada 6.400 rpm dengan torsi puncak 170 Nm pada 4.000 rpm. Tenaga dikirim ke roda lewat transmisi otomatis CVT tujuh percepatan.

Harga resmi C-HR akan diumumkan pada saat peluncuran. Namun sebagai kisi-kisi, sales Toyota juga membocorkan kisaran banderolnya yaitu sekitar Rp490 juta. (dna)