Berita

Bocoran Suzuki New Baleno 2022, Pakai Head Up Display

India — Suzuki New Baleno 2022 tampil secara singkat lewat sebuah video teaser yang beredar baru-baru ini. Hatchback tersebut diprediksi akan menjalani debutnya pada akhir Februari di India.

Tampilan eksterior mobil ini sebenarnya sudah beberapa kali bocor melalui spyshot yang beredar. Tampangnya terlihat lebih modern berbekal desain baru pada lampu depan dan lampu belakang.

Teaser Suzuki Baleno 2022

Walau eksteriornya sudah beberapa kali bocor melalui spyshot, tapi Suzuki Baleno terbaru masih menyimpan kejutan. (Foto: Suzuki)

Tapi pabrikan masih punya kejutan. Interior Suzuki New Baleno 2022 akan dilengkapi dengan fitur head up display sebagaimana Carmudi saksikan dalam video teaser-nya, Selasa (8/2/2022).

>>>>> Cek daftar harga mobil Suzuki terbaru di sini

Media otomotif India, Rush Lane, menyebut Baleno 2022 akan menjadi produk pertama di segmennya yang memiliki fitur tersebut.

Peningkatan Faktor Keselamatan

Suzuki New Baleno 2022 masih berdiri di atas platform Heartect. Pabrikan diberitakan tengah melakukan sejumlah pengembangan untuk memperkuat strukturnya. 

Harapannya mobil baru Suzuki tersebut dapat memiliki tingkat keselamatan yang lebih baik atau paling tidak mendapatkan peringkat bintang lebih tinggi dalam pengujian keselamatan.

Rush Lane menyebut konsumen India kini makin mempertimbangkan hasil pengujian semacam itu. Sayangnya produk-produk Suzuki punya sejarah kurang memuaskan. Saat ini, pabrikan tengah berusaha mengubah citra tersebut lewat Baleno terbaru.

HUD Suzuki Baleno

Pertama di kelasnya, Suzuki Baleno terbaru akan dilengkapi dengan fitur head up display. (Foto: Suzuki)

Pilihan Mesin Masih Sama

Diprediksi tidak ada yang berubah pada sumber tenaga mobil ini. Pilihan mesin yang tersedia untuk pasar India antara lain bensin 1.200 cc VVT dengan tenaga tertinggi 83,1 hp dan torsi puncak 113 Nm.

Di samping itu, tersedia pilihan mesin 1.200 cc dilengkapi motor Dualjet. Opsi tersebut memiliki tenaga tertinggi 90,2 hp dan torsi maksimum 113 Nm.

Transmisi manual akan tersedia pada kedua pilihan mesin. Tapi menurut Rush Lane transmisi CVT yang tersedia saat ini akan diganti dengan AMT.

Mobil ini tergolong produk yang laris di India. Sejak diluncurkan enam tahun lalu penjualannya sudah melampaui satu juta unit. Rivalnya antara lain Hyundai i20 dan Tata Altroz.

>>>>> Cari mobil bekas berkualitas dari para penjual terpercaya di seluruh Indonesia dari Carmudi di sini!

 

Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts