Berita Mobil Sepeda motor Sumber informasi

Brio Satya Paling Laris hingga Suzuki dan Mitsubishi Berhenti Jual Mobil Diesel

Jakarta – Dari data PT Honda Prospect Motor (HPM) Agen Pemegang Merek (APM) mobil Honda di Indonesia sudah 4.000 unit All New Brio terpasan. Angka ini hanya butuh waktu 3 bulan sejak diluncurkan Agustus 2018.

Dari total angka tersebut 35 persen merupakan pemesanan untuk Brio tipe RS dan sisanya tipe Satya.

Kabar mengenai larisnya Honda Brio Satya menjadi salah satu berita Carmudi yang menarik perhatian pembaca. Selain itu ada pula soal kabar Suzuki dan Mitsubishi yang akan menghentikan penjualan mobil bermesin diesel karena mengikuti aturan dari pemerintah Eropa.

Berikut ini rangkuman berita Carmudi selama sepekan kebelakang:

1. Honda Brio Satya Paling Laris

Brio generasi ke dua yang baru diluncurkan belum lama ini di GIIAS 2018 sudah mencatat angka inden sebanyak 4.000 ribu unit. Merek mobil asal Jepang ini hingga akhir tahun menargetkan penjualannya 12 ribu unit.

Baca juga: All New Honda Brio Paling Laris Model LCGC

“Kita melihat jumlah inden All New Brio mencapai 4.000 unit lebih, sejak diluncurkan pertama kali di ajang GIIAS 2018, Agustus lalu. Dari total tersebut, sebanyak 35 persen merupakan pemesanan untuk All New Brio RS dan sisanya untuk tipe Satya,” ujar Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM.

2. Aturan Ganjil-Genap Bikin Penjualan Mobil Bekas Naik

Aturan ganjil-genap membawa banyak dampak baik. Di antaranya kepadatan kendaraan di jalan raya menjadi berkurang dari biasanya, dan tidak sedikit masyarakat yang beralih ke transportasi umum.

Tidak hanya itu, rupanya sistem ganjil-genap membawa keuntungan tersendiri bagi pedagang mobil bekas di Jakarta dan sekitarnya.

Berdasarkan hasil survei Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) penjualan mobil bekas mengalami peningkatan 20 persen. Meski begitu tidak ada peningkatan kepadatan kendaraan di jalan protokol Ibu Kota.

Baca juga: Dampak Aturan Ganjil-Genap Terhadap Penjualan Mobil Bekas dan Sepeda Motor Baru

Beda halnya degan sepeda motor, Johannes Loman, Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mengatakan aturan ganjil-genap tidak berdampak langsung pada penjualan sepeda motor baru.

tampilan toyota rush

All New Toyota Rush (Foto: Paultan)

3. All New Toyota Rush Malaysia Lebih Keren

UMW Toyota Motor (UMWT) selaku Agen Pemegang Merek (APM) mobil Toyota di Malaysia baru saja meluncurkan All New Rush. Toyota Rush yang dipasarkan di Malaysia berbeda dengan di Indonesia.

Di Malaysia, tampilan Toyota Rush makin sporty mendapat body kit R-Blade yang terkesan menyatu dengan bumper depan mobil.

Baca juga: Beda dengan Versi Indonesia, Begini Tampilan Toyota Rush di Malaysia

Sedangkan Rush di Indonesia untuk varian TRD Sportivo hanya terpasang side body moulding khas TRD. Disamping body kit, tampilan Toyota Rush baik yang dipasarkan di Malaysia maupun di Indonesia tetap sama.

4. Pameran Sepeda Motor Terbesar di Indonesia 2018 Segera Digelar

Pameran sepeda motor terbesar di Indonesia atau lebih di kenal dengan Indonesia Motorcycle Show (IMOS) kembali akan digelar tahun ini. Pameran dua tahun sekali ini digagas oleh Asosiasi Industri Sepeda Moto lndonesia (AISI).

Rencananya IMOS akan diadakan pada 31 Oktober sampai 4 November 2018 bertempat di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan.

Baca juga: 7 Fakta Menarik Soal Pameran Sepeda Motor Terbesar di Indonesia 2018

Setidaknya ada tujuh fakta menarik soal IMOS 2018, di antaranya peserta berasal dari merek sepeda motor populer, memamerkan teknologi terbaru. Serta ada produk baru dan sepeda motor konsep, kontes sepeda motor modifikasi, ajang kumpul komunitas, lelang helm, dan harga tiket naik.

IMOS

Indonesia Motorcycle Show (IMOS) akan digelar tahun ini. Foto/Ilustrasi.

5. Suzuki dan Mitsubishi Berhenti Jual Mobil Diesel

Beberapa pemimpin negara di Eropa telah menyuarakan supaya warganya tidak menggunakan mobil bermesin diesel. Produsen mobil juga dipaksa untuk tidak lagi memasarkan mobil berbahan bakar solar itu demi menciptakan udara yang bersih.

Himbauan tersebut langsung direspons oleh Suzuki dan Mitsubishi. Keduanya telah sepakat untuk menghentikan penjualan mobil diesel secara bertahap.

Nikkei Asian Review melaporkan bahwa Suzuki akan menghentikan penjualan semua model bermesin diesel di Eropa pada akhir tahun ini.

Baca juga: Suzuki dan Mitsubishi Berhenti Jualan Mobil Diesel

Pada saat yang sama, Mitsubishi juga akan mengurangi pasokan kendaraan diesel ke pasar termasuk Inggris dan Jerman. Setelah itu menyusul negara-negara Eropa lainnya.(dol)

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts