Berita Mobil Sumber informasi

Buka Dealer Baru di Depok, DFSK Berikan Promo Menarik

Penulis: Santo Evren
Depok – Merayakan pembukaan dealer resmi mobil DFSK di Depok, PT Sokon Automobile dan PT Sinar Inti Harapan, selaku pemilik dealer DFSK Depok berikan promo menarik. Promo berlaku bagi setiap konsumen yang membeli mobil SUV Glory 580 dan pickup Supercab.
Setiap pembelian kendaraan di dealer DFSK Depok akan mendapatkan Program Glorious New year Celebrations.
Konsumen bisa membeli DFSK Glory 580 dengan harga mulai dari Rp245,9 juta. Bahkan ditambah dengan program cashback hingga Rp 5 juta serta booking fee cukup dengan Rp5 juta. Tidak hanya itu, ada juga pemasangan kaca film hingga jasa service gratis.
“Promo selama periode peresmian dealer, kami memberikan program khusus kepada konsumen yang beli mobil DFSK Glory 580 berupa kaca film, free servis enam kali dan jasa oli,” ujar Rudjojo Nirjana Operation Director PT Sinar Inti Harapan, di sela peresmian dealer DFSK Depok.
Sedangkan untuk setiap pembelian Supercab terdapat program cashback hingga Rp19 juta, ditambah jasa service gratis 6 kali. Dealer DFSK Depok juga menggelar program test drive bagi konsumen yang ingin merasakan langsung Glory 580 dan Super Cab.

Fasilitas Mobil Pengganti dan Bengkel Berjalan

Dealer DFSK Depok mempunyai standarisasi mutu yang diterapkan oleh PT Sokon Automobile. Dealer DFSK Depok masuk dalam kategori A+ di mana ada banyak fasilitas yang ditawarkan untuk konsumen, di antaranya mobil pengganti dan mobile service atau bengkel berjalan.
Fasilitas mobil pengganti diberikan kepada konsumen yang kebetulan kendaraan miliknya tengah diperbaiki. Fasilitas ini hanya diberikan jika perbaikan mobil memakan waktu lama di bengkel resmi.
“Kami juga menyediakan fasilitas mobil pengganti, bila mobil DFSK milik konsumen harus menginap,” papar pria yang akrab disapa Joy itu.
Sementara itu DFSK Depok juga punya mobile service yang dapat melayani konsumen saat menemui keadaan darurat di jalan.
“Mobile Service ini untuk mengcover konsumen dalam keadaan darurat, itu yang utama. Biasanya pengerjaan yang dilakukan mobile servece merupakan kerjaan yang quick service dan pengerjaan yang ringan-ringan. Untuk wilayah kerjanya tentu kami mengcover secara kami jualan ya di daerah Jabodetabek, jadi kami sudah komitmen di mana pun kami akan jangkau,” tutup Joy.

Dony Lesmana

Dony Lesman memulai karirnya di dunia jurnalis di Jawa Pos Surabaya 2003. Hijrah ke Jakarta bergabung di majalah Otomotif Ascomaxx dan Motomaxx di 2010. Sempat bergabung di portal berita Sindonews.com di kanal Autotekno hingga 2016 yang mengupas perkembangan otomotif dan teknologi. Terhitung Januari 2017 masuk sebagai tim Journal Carmudi Indonesia yang mengulas dan mempublikasikan berita-berita otomotif terbaru di Indonesia maupun dunia.

Related Posts