Berita

Bukan Ditunda, Peluncuran Toyota Agya dan Daihatsu Ayla Terbaru Lewat Live Streaming

Desain New Toyota Agya. Foto @indra_fathan

Jakarta – PT Toyota Astra Motor (TAM) dengan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dalam waktu yang bersamaan akan meluncurkan dua mobil baru. Keduanya adalah Toyota Agya dan Daihatsu Ayla. Sedianya, peluncuran dari kedua mobil kembar itu dilakukan pada Kamis, 19 Maret 2020 di dua lokasi yang berbeda. Akan tetapi seremonial peluncuran dengan mengundang banyak orang dibatalkan karena status virus corona di Indonesia semakin merebak.

Peluncuran Toyota Agya dan Daihatsu Ayla akan tetap dilakukan di hari yang sama. Hanya saja dengan cara berbeda dari sebelumnya. Baik TAM maupu ADM memutuskan untuk melangsungkan acara peluncuran melalui dunia maya atau online dengan memanfaatkan media sosial (medsos) Youtube. Sebelumnya tindakan serupa sudah dilakukan oleh BMW ketika meluncurkan mobil baru, BMW Seri 6 GT beberapa hari lalu.

Lewat surat resmi kepada Carmudi, Senin (16/3/2020), Toyota memberitahukan perubahan status peluncuran Agya terbaru dari offline menjadi online.

“Acara New Agya : Start To Never Stop Press Conference yang sedianya akan dilaksanakan pada Kamis, 19 Maret 2020, akan diubah menjadi tayangan live streaming pada Kamis, 19 Maret 2020 pukul 10.00 – 11.00 WIB,” demikian petikan surat tersebut.

Dalam surat tersebut Toyota juga membagikan tautan channel Youtube untuk dapat menyaksikan langsung peluncuran Toyota Agya terbaru.

Tak jauh berbeda dengan Daihatsu. Pihaknya pun mengirimkan surat pemberitahuan pembatalan seremonial peluncuran Ayla bersama Sirion terbaru yang sedianya dilakukan di Bekasi.

Berikut pernyataan resmi dari Daihatsu:

Dengan menimbang beberapa kondisi:

  1. Status COVID-19 yang telah menjadi pandemi global, dan perkembangannya yang semakin meluas di tanah air;
  2. Telah dikeluarkannya keputusan pemerintah bahwa pandemi COVID-19 adalah bencana non alam;
  3. Sesuai dengan arahan kementerian & pemerintah daerah terkait larangan untuk mengadakan perjalanan ke luar kota dan menghadiri acara yang melibatkan banyak orang.

Maka selaku penyelenggara acara, Daihatsu mengambil langkah sesuai kebijakan pemerintah dengan melangsungkan acara peluncuran Ayla dan Sirion dalam bentuk Digital Launching.

Adapun waktu peluncurannya 19 Maret pukul 11.00 – 11.30 WIB di Youtube Channel Daihatsu Sahabatku.

Dengan menerapkan peluncuran mobil baru secara online, maka semua orang bisa menyaksikan langsung seremonial kemunculan Toyota Agya, Daihatsu Ayla, dan Daihatsu Sirion dari dekat.

 

Penulis: Santo Sirait

Editor: Dimas

Baca Juga:

Miris, MG Motor Indonesia Gagal Meluncur Akibat Virus Corona

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts