Berita Sumber informasi

Cars 3, Upaya Lighting McQueen Buktikan Diri Sebagai Pebalap Legendaris

Cars 3

Film animasi bergenre otomotif, Cars 3 bakal tayang di Indonesia bulan Juni 2017

Burbank, California – Hadirnya pebalap generasi baru berkecepatan tinggi membuat Lighting McQueen, sang legenda balap bernomor #95 tersingkir dari dunia kompetisi yang dicintainya.

McQueen akhirnya menggunakan jasa Cruz Ramirez, seorang ahli teknisi muda berbakat untuk bisa bersaing kembali di Piston Cup Racing.

Dengan semua rencananya untuk menang dan terinspirasi dari aksi Hudson Hornet, Lighting McQueen comeback sekaligus membuktikan #95 belum berakhir.

Itulah inti cerita dari film animasi Cars 3 yang disutradarai oleh Brian Fee dan diproduksi oleh Kevin Reher.

Rencananya, Cars 3 bakal tayang di bioskop Indonesia bulan Juni 2017 nanti.

Owen Wilson Kembali Mengisi Suara Lighting McQueen

Dalam film animasi produksi Disney•Pixar, Cars 3, aktor Owen Wilson kembali menampilkan Owen Wilson sebagai pengisi suara tokoh utama, Lighting McQueen.

Sementara Cristela Alonzo berperan sebagai Cruz Ramirez, pelatih pebalap generasi baru, Jackson Storm yang diperankan oleh Armie Hammer.

Film animasi bergenre otomotif ini juga banyak menghadirkan karakter-karakter baru untuk menambah keseruan alur film yang memang banyak digemari oleh anak-anak ini.

“Cristela adalah seorang stand-up comedian dan aktris yang luar biasa. Kemampuan dia untuk menjiwai karakter Cruz begitu hidup.”

Brian Fee, Sutradara Cars 3

Karakter Utama Film Cars 3

Cars 3

Lighting McQueen, karakter utama Cars 3

Lightning McQueen (Owen Wilson)

Juara dunia sekaligus pebalap legendaris yang sudah memenangkan piala Piston-Cup sebanyak lima kali.

Secara mengejutkan, dia menghadapi pebalap generasi baru yang tidak hanya menakutkan karena mampu mendominasi, namun juga memiliki kepercayaan diri yang tinggi untuk meraih ambisinya.

Bertekad untuk kembali menduduki posisinya, #95 harus memutuskan apakah cintanya terhadap dunia balap cukup untuk membawanya kembali menduduki posisi tersebut.

Cars 3

Cruz Ramirez, pelatih andal yang siap membawa Lighting McQueen menjadi juara dunia, kembali

Cruz Ramirez (Cristela Alonzo)

Pelatih istimewa yang ceria namun bengis di Rust-eze Racing Center. Dia ahli membekali para calon pebalap berbakat.

Dengan teknologi terbaru, tugasnya adalah membantu pebalap yang dilatihnya untuk meraih kemenangan di semua jalur balap.

Lighting McQueen adalah juara yang ia idolakan. Saat memutuskan untuk membantu McQueen, dia menyadari kompetisi telah berubah menjadi lebih cepat daripada sebelumnya.

Apakah selamanya kecepatan menjadi kunci kemenangan? Bukan!

Cars 3

Jackson Storm, pesaing utama Lighting McQueen menjadi juara dunia yang memiliki kecepatan dan kepercayaan diri tinggi

Jackson Storm (Armie Hammer)

Pebalap dari generasi baru yang sangat cepat dan siap untuk berkompetisi.

Ia digambarkan sebagai karakter dengan kepercayaan diri yang tinggi dengan semua kemampuannya.

Dilatih dengan teknologi dan teknik yang moderen untuk memaksimalkan kecepatan, Jackson dibangun untuk menjadi tidak terkalahkan. (Zie)

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts