Berita

Chery Kembali Datang ke Indonesia, Ini 4 Model yang Bakal Dirilis

Jakarta — Pabrikan asal China, Chery memastikan diri akan kembali meramaikan industri otomotif Indonesia dengan memperkenalkan empat model yang akan segera diluncurkan awal tahun 2022 ini.

Rencana tersebut dibeberkan Rifkie Setiawan selaku General Manager Marketing PT Chery Motor Indonesia dalam konferensi pers yang digelar secara terbatas di Jakarta, Rabu (26/1/2022) lalu.

“Kurang lebih akan ada empat model yang akan kami launching. Model tersebut adalah Chery Tiggo 4 Pro, Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, dan satu lagi merupakan mobil listrik EQ1,” katanya.

chery indonesia

Chery Tiggo 7 Pro. (Foto: Rizen/Carmudi)

Tiga mobil di antara yang disebutkan tadi nantinya akan mengisi segmen SUV yang kemudian akan menjadi fokus utama mereka.

“Ya, ini kita akan lebih fokus ke segmen SUV. Ekspor yang paling diterima di global adalah SUV, yakni Tiggo. Kami juga sudah melakukan studi dan ingin melakukan pengembangan terutama di Asia,” sambungnya.

Ke depannya Chery juga mengatakan sedang membangun pabrik dan nantinya akan menjadi basis produksi komoditas ekspor ke beberapa negara di seluruh dunia.

“Kita sudah berkoordinasi dengan Pemerintah. Dalam dua tahun ke depan kami berharap sudah bisa membangun pabrik untuk melakukan produksi,” ujar Rifkie.

chery indonesia

Chery Tiggo 8 Pro. (Foto: Rizen/Carmudi)

Selama pabrik belum dibangun, Chery akan melakukan kerja sama dengan salah satu perusahaan perakitan di Indonesia.

Hal ini akan memastikan bahwa produk yang dijual nantinya berstatus Completely Knocked Down (CKD). Adapun komponen perakitannya dikirimkan langsung dari China.

“Untuk model yang kami kenalkan hari ini masih mobil yang berstatus Completely Built Up (CBU). Sedangkan mobil yang akan dijual berstatus CKD, tentunya akan ada beberapa perbedaan spesifikasi antara CBU dengan CKD,” terangnya.

Lebih lanjut juga dikatakan jika selain pabrik, nantinya Chery akan membangun research and development (R&D) untuk membuat mobil khusus di pasar Indonesia.

“Fokus kami di sini akan buat R&D juga, kami ingin membuat produk yang sesuai dengan pasar Indonesia,” tandasnya.

>>>> Ayo cek mobil baru maupun bekas berkualitas di sini!

Penulis: Rizen Panji

Editor: Dimas

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts