Berita Mobil Sumber informasi

Cuma Mejeng di GIIAS 2018, Suzuki Belum Jual Jimny Generasi ke-4

Jakarta – Perlahan tapi pasti PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mulai menguak tabir teka-teki rencana hadirnya Jimny generasi ke-4 pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 yang pelaksanaannya tinggal hitungan hari.

Titik terang kehadiran mobil yang namanya cukup melegenda di Indonesia ini diungkap langsung oleh 4W Deputy Managing Director PT SIS, Setiawan Surya, di hadapan petinggi-petinggi media, Senin (30/7) di kawasan Senayan, Jakarta.

Suzuki Jimny Sierra

Suzuki Jimny Sierra dipastikan mejeng di panggung utama booth Suzuki GIIAS 2018 (Google)

Namun kepastian mejengnya Suzuki Jimny generasi terbaru di GIIAS 2018 tidak lantas berarti mobil ini juga langsung dijual.

“Intinya kami hanya akan perkenalkan saja, sekaligus meriset bagaimana potensi pasar dari Suzuki Jimny baru ini. Bagaimanapun prinsipal ingin melihat potensi itu. Jadi belum untuk dijual,” tegas Setiawan.

Penegasan tersebut tentu membawa angin segar bagi pecinta Suzuki Jimny di Indonesia yang memang sudah menunggu-nunggu.

Tahun lalu, tepatnya GIIAS 2017, Suzuki juga memboyong Suzuki Jimny limited edition. Saat itu PT SIS mengaku hanya memboyong 88 unit ke Indonesia, dan semuanya ludes dalam waktu singkat.

Jelas ini menjadi bukti betapa mobil berdimensi kecil dengan bentuk kotak ini punya fans fanatik yang rela menebusnya. Meski harga “menjulang” sekalipun.

Di Jepang sendiri, Suzuki Jimny generasi ke-4 hadir dalam dua varian mesin, pertama berkapasitas 660 cc dan kedua berkapasitas mesin 1.500 cc yang dinamai Jimny Sierra. Model terakhir yang disebut inilah paling mungkin dipajang di panggung utama booth Suzuki GIIAS 2018.

Apalagi  memakai mesinsama persis dengan  All New Suzuki Ertiga yang baru meluncur di Indonesia April 2018 lalu, K15B.

Berbeda dengan pernyataan Setiawan Surya, Marketing Director PT SIS, Donny W. Saputra masih sedikit malu-malu mengungkap rencana tersebut.

“Informasi lebih lanjut akan ada di GIIAS 2018. Saya hanya bisa memberikan informasi sebatas itu,” ujar pria yang akrab di sapa Donny yang memang cukup dekat dengan media ini.

Suzuki Jimny Sierra Ditawarkan Dalam Dua Tipe

Suzuki Jimny Sierra

Bila benar terbukti Suzuki Jimny Sierra mejeng di GIIAS 2018, tentu ini bakal menjadi magnet tersendiri bagi Suzuki dalam menyedot perhatian pengunjung. Banyak orang menantinya dan banyak orang mencintainya.

Maklum saja, mobil yang pertama kali hadir di era tahun 70-an ini menyimpan kenangan tersendiri bagi banyak orang. Bahkan sampai sekarang terus diburu sebagai barang koleksi yang cukup berharga.

Nantinya, Jimny Sierra yang merupakan generasi keempat ini akan ditawarkan dalam dua tipe, JC dan JL. Beberapa fitur yang diboyongnya antara lain lampu kabut halogen, pengaturan AC otomatis, keyless push-button engine start, kaca spion elektrik, smoked glass, dan velg 15 inci (JC).

Sementara JL jadi tipe tertinggi Jimny Sierra dengan seluruh fitur yang ada di tipe JC ditambah fitur lainnya seperti lampu utama LED, pembersih kaca lampu utama, cruise control, kaca spion dengan lampu LED, serta velg ukuran 15 inci, dan didukung oleh dual sensor brake.

Selain fitur-fitur tersebut, Suzuki juga menempatkan bumper yang lebih lebar, lapisan pelindung tambahan di sekitar lengkungan roda, dan ban yang lebih tebal.

Karena belum ada kepastian bakal dijual di Indonesia, artinya untuk harga pastinya juga masih abu-abu. Jadi silahkan bersabar hingga GIIAS 2018 nanti. Jimny ohhh Jimny, senangnya membuat orang penasaran.(dol)

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts