Mobil

Daftar Harga dan Skema Kredit Mobil Listrik Hyundai 2024

Hyundai saat ini telah menjual berbagai model mobil listrik di Indonesia. Skema kredit mobil listrik Hyundai sebaiknya diketahui Carmudian yang tertarik membelinya.

Hyundai kini menawarkan empat model mobil listrik di Tanah Air, yaitu Ioniq 5, Ioniq 6, All New Kona Electric, dan Ioniq 5 N.

Mobil listrik Hyundai

Mobil listrik Hyundai di Indonesia (Foto: Carmudi)

Ke depannya, Hyundai akan menawarkan model mobil listrik lain di Indonesia.

Merek otomotif asal Korea Selatan tersebut telah berkomitmen untuk menambah model mobil listrik di Tanah Air.

Ini tidak sulit bagi Hyundai karena memiliki berbagai fasilitas pendukung untuk mendatangkan model mobil listrik baru di dalam negeri.

Baca Juga: Tidak Sulit bagi Hyundai untuk Luncurkan Mobil Listrik Tiap Tahun

Harga Mobil Listrik Hyundai 2024

Secara keseluruhan, harga mobil listrik Hyundai yang dijual di Indonesia bervariasi, mulai dari Rp490 jutaan hingga sekitar Rp1,3 miliar.

Berikut ini adalah daftar harga masing-masing model mobil listrik Hyundai per Agustus 2024 On The Road (OTR) Jakarta dilansir dari situs web resminya.

Hyundai Ioniq 5

Mobil Baru Februari 2024

Hyundai Ioniq 5 Batik (Foto: HMID)

Saat ini, Hyundai Ioniq 5 tersedia dalam dua varian, yaitu Prime dan Signature.

Dua varian ini juga tersedia dalam dua jenis baterai, yakni Standard Range dan Long Range.

Ada pula varian spesial berupa Ioniq 5 Batik yang menggabungkan geometris bundar seperti buah kawung dengan pixel parametrik khas Hyundai.

Adapun mobil ini dihadirkan sebagai bentuk kontribusi Hyundai dalam memperingati 50 tahun hubungan bilateral Indonesia dan Korea Selatan.

  • Hyundai Ioniq 5 Signature-Long Range: Rp816 juta
  • Hyundai Ioniq 5 Signture-Standard Range: Rp770,4 juta
  • Hyundai Ioniq 5 Prime-Long Range: Rp750,4 juta
  • Hyundai Ioniq 5 Prime-Standard Range: Rp713 juta
  • Hyundai Ioniq 5 Batik: Rp902,4 juta

Hyundai Ioniq 6

review hyundai ioniq 6

Hyundai Ioniq 6 (Foto: Hyundai)

Meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, Hyundai Ioniq 6 tersedia dalam satu varian saja yang dibanderol tembus Rp1 miliaran.

  • Hyundai Ioniq 6 Signature: Rp1,22 miliar

All New Kona Electric

All New Kona Electric belum lama ini diluncurkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Mobil listrik tersebut tersedia dalam cukup banyak tipe yang dibanderol mulai Rp500 jutaan.

  • All New Kona Electric Signature-Long Range: Rp590 juta
  • All New Kona Electric Signature-Standard Range: Rp575 juta
  • All New Kona Electric Prime-Long Range: Rp560 juta
  • All New Kona Electric Prime-Standard Range: Rp515 juta
  • All New Kona Electric Style-Standard Range: Rp499 juta

Hyundai Ioniq 5 N

Hyundai Ioniq 5 N

Hyundai Ioniq 5 N (Foto: Ist)

Diluncurkan juga di GIIAS 2024, Hyundai Ioniq 5 N berbeda dengan yang model biasa baik secara tenaga maupun akselerasi.

N sendiri adalah sub-merek Hyundai yang fokus pada kendaraan performa tinggi dan motorsport.

  • Hyundai Ioniq 5 N sekitar: Rp1,3 miliar

Skema Kredit Mobil Listrik Hyundai

Berikut ini skema kredit seluruh mobil listrik Hyundai untuk kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) dengan Down Payment (DP) 20 persen dan suku bunga lima persen.

Hyundai Ioniq 5

Ioniq 5 Harga Rp816 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp163 jutaan Rp57 jutaan
24 bulan Rp163 jutaan Rp30,4 jutaan
36 bulan Rp163 jutaan Rp21,2 jutaan
48 bulan Rp163 jutaan Rp16,6 jutaan
60 bulan Rp163 jutaan Rp13,8 jutaan

Ioniq 5 Harga Rp770,4 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp154 jutaan Rp54 jutaan
24 bulan Rp154 jutaan Rp28,7 jutaan
36 bulan Rp154 jutaan Rp20,1 jutaan
48 bulan Rp154 jutaan Rp15,7 jutaan
60 bulan Rp154 jutaan Rp13,1 jutaan

Ioniq 5 Harga Rp750,4 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp150 jutaan Rp53 jutaan
24 bulan Rp150 jutaan Rp28 jutaan
36 bulan Rp150 jutaan Rp19 jutaan
48 bulan Rp150 jutaan Rp15 jutaan
60 bulan Rp150 jutaan Rp13 jutaan

Ioniq 5 Harga Rp713 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp142 jutaan Rp50,7 jutaan
24 bulan Rp142 jutaan Rp26,6 jutaan
36 bulan Rp142 jutaan Rp18,6 jutaan
48 bulan Rp142 jutaan Rp14,5 jutaan
60 bulan Rp142 jutaan Rp12,1 jutaan

Ioniq 5 Harga Rp902,4 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp180,4 jutaan Rp64 jutaan
24 bulan Rp180,4 jutaan Rp33,6 jutaan
36 bulan Rp180,4 jutaan Rp23,4 jutaan
48 bulan Rp180,4 jutaan Rp18,4 jutaan
60 bulan Rp180,4 jutaan Rp15,3 jutaan

Hyundai Ioniq 6

Ioniq 6 Harga Rp1,22 Miliar

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp244 jutaan Rp86,6 jutaan
24 bulan Rp244 jutaan Rp45,4 jutaan
36 bulan Rp244 jutaan Rp31,7 jutaan
48 bulan Rp244 jutaan Rp24,8 jutaan
60 bulan Rp244 jutaan Rp20,7 jutaan

All New Kona Electric

All New Kona Electric Harga Rp590 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp118 jutaan Rp41,9 jutaan
24 bulan Rp118 jutaan Rp22 jutaan
36 bulan Rp118 jutaan Rp15,3 jutaan
48 bulan Rp118 jutaan Rp12 jutaan
60 bulan Rp118 jutaan Rp10 jutaan

All New Kona Electric Harga Rp575 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp115 jutaan Rp40,9 jutaan
24 bulan Rp115 jutaan Rp21,4 jutaan
36 bulan Rp115 jutaan Rp15 jutaan
48 bulan Rp115 jutaan Rp11,7 jutaan
60 bulan Rp115 jutaan Rp9,8 jutaan

All New Kona Electric Harga Rp560 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp112 jutaan Rp39,8 jutaan
24 bulan Rp112 jutaan Rp20,9 jutaan
36 bulan Rp112 jutaan Rp14,6 jutaan
48 bulan Rp112 jutaan Rp11,4 jutaan
60 bulan Rp112 jutaan Rp9,5 jutaan

All New Kona Electric Harga Rp515 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp103 jutaan Rp36,6 jutaan
24 bulan Rp103 jutaan Rp19,2 jutaan
36 bulan Rp103 jutaan Rp13,4 jutaan
48 bulan Rp103 jutaan Rp10,5 jutaan
60 bulan Rp103 jutaan Rp8,8 jutaan

All New Kona Electric Harga Rp499 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp99,8 jutaan Rp35,4 jutaan
24 bulan Rp99,8 jutaan Rp18,6 jutaan
36 bulan Rp99,8 jutaan Rp13 jutaan
48 bulan Rp99,8 jutaan Rp10,2 jutaan
60 bulan Rp99,8 jutaan Rp8,5 jutaan

Hyundai Ioniq 5 N

Ioniq 5 N Harga Rp1,3 Miliar

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp260 jutaan Rp92,3 jutaan
24 bulan Rp260 jutaan Rp48,4 jutaan
36 bulan Rp260 jutaan Rp33,8 jutaan
48 bulan Rp260 jutaan Rp26,5 jutaan
60 bulan Rp260 jutaan Rp22,1 jutaan

Kesimpulan

Keempat model mobil listrik Hyundai yang kini dijual di Indonesia menawarkan DP dan cicilan bervariasi.

Untuk Hyundai Ioniq 5, DP mulai dari Rp142 jutaan dan cicilan mulai Rp12,1 jutaan, sedangkan Ioniq 6 tawarkan DP serta cicilan masing-masing mulai Rp244 jutaan dan Rp20,7 jutaan.

Hyundai kona electric terbaru

All New Kona Electric (Foto: Ist)

Sementara itu, All New Kona Electric menawarkan DP mulai dari Rp99,8 jutaan dan cicilan mulai Rp8,5 jutaan.

Tak ketinggalan, DP Hyundai Ioniq 5 N mulai Rp260 jutaan serta cicilannya mulai Rp22,1 jutaan.

FAQ

  • Apa saja mobil listrik Hyundai yang sudah dijual di Indonesia?

Saat ini, ada empat model mobil listrik Hyundai yang telah dijual di Indonesia, yaitu Ioniq 5, Ioniq 6, All New Kona Electric, dan Ioniq 5 N.

  • Berapa DP dan cicilan Hyundai Ioniq 5?

DP dan cicilan mobil ini masing-masing mulai dari Rp142 jutaan dan Rp12,1 jutaan.

  • Berapa DP dan cicilan Hyundai Ioniq 6?

Mobil ini tawarkan DP dan cicilan masing-masing mulai Rp244 jutaan dan Rp20,7 juta

  • Berapa harga Hyundai Ioniq 5 N?

Harga mobil ini sekitar Rp1,3 miliar.

  • Apakah Hyundai Ioniq 5 Batik masih dijual?

Iya masih, mobil ini dibanderol Rp902,4 juta OTR Jakarta.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Nadya Andari

Memulai karir sebagai Content Writer di Carmudi Indonesia sejak awal tahun 2019. Lulusan Desain Komunikasi Visual yang suka sekali menulis, seperti cerpen, artikel, dan sebagainya.
Follow Me:

Related Posts