Mobil

Daftar Harga Mobil Chery 2024, Cek Juga Data Spesifikasinya

Daftar harga mobil Chery mulai kerap dicari seiring popularitasnya yang merangkak naik di Indonesia.

Chery menjalani debut di Indonesia International Motor Show (IIMS) pada 2022.

Minat Beli Mobil Chery, Memang Diler Sudah Banyak?

(Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Namun perlu diketahui, sebenarnya merek otomotif asal China tersebut pertama kali masuk pasar Tanah Air pada 2006 lewat Indomobil Group.

Saat itu, mereka mendirikan perusahaan patungan dengan Chery Automobile Co. Ltd bernama Unicor Prima Motor.

Sayangnya, Chery tidak bertahan lama di bawah naungan Indomobil Group.

Pada 2011, keagenan merek ini dilepas dengan beragam alasan, hingga akhirnya Chery kembali masuk ke Indonesia dan masih eksis sampai sekarang.

Baca Juga: Ramai Soal Merek Chery, Intip Lagi Harga Mobil China Di Indonesia

Harga dan Spesifikasi Mobil Chery 2024

Saat ini, sudah ada banyak model mobil Chery yang ditawarkan di Indonesia.

Terdapat model Tiggo yang terdiri dari Tiggo 8, Tiggo 8 Pro Max, Tiggo 5X, Tiggo 8 Pro, dan Tiggo 7 Pro.

Ada pula Omoda yang terdiri dari Omoda E5, Omoda 5 GT, serta Omoda 5.

Sebagai informasi, ada beberapa model mobil ini yang harganya masih belum diumumkan secara resmi oleh pihak Chery.

Berikut ini adalah daftar harga mobil Chery per September 2024 On The Road (OTR) Jakarta dilansir dari situs web resmi beserta spesifikasinya.

Chery Tiggo 8

Chery Tiggo 8

Tampilan Chery Tiggo 8 (Foto: Carmudi)

Di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, diumumkan harga lock price Chery Tiggo 8 Rp400 juta untuk dua variannya, yaitu Comfort dan Premium.

Konsumen yang ingin melakukan pemesanan perlu memenuhi tanda jadi sebesar Rp10 juta (non-refundable).

Namun, berdasarkan situs web resminya kini, harga tersebut hanya berlaku untuk 1.000 konsumen pertama yang membeli Tiggo 8 varian Premium.

Untuk varian Comfort, harganya masih dirahasiakan. Mengenai dapur pacu mobil ini, dibekali mesin berkapasitas 1.600 cc, TGDI yang disandingkan dengan transmisi 7 percepatan Dual Clutch Transmission (DCT).

Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga maksimum 183 hp dan torsi puncak 290 Nm.

Selain itu, Tiggo 8 juga disematkan berbagai fitur seperti Electric Panoramic Sunroof, 9 Advanced Driver Assistance System (ADAS), 8 Airbag, hingga 360 Camera.

Chery Tiggo 8 Pro Max

Tersedia dua varian untuk mobil ini, yaitu FWD dan AWD.

Soal harga, dibanderol dengan harga yang cukup tinggi.

  • Tiggo 8 Pro Max FWD Rp568,5 juta
  • Tiggo 8 Pro Max AWD Rp628,5 juta.

Di sisi lain, Tiggo 8 Pro dibenamkan mesin 2.0 TGDI dengan tenaga sebesar 194,3 hp dan torsi puncak 375 Nm.

Mobil ini telah memakai transmisi otomatis 7 percepatan DCT.

Tiggo 8 Pro Max juga sudah dibekali fitur keselamatan standar Airbag di sembilan titik hingga 15 fitur ADAS untuk memberi perlindungan maksimal bagi pengguna.

Tiggo 8 Pro

Tiggo 8 Pro

Chery Tiggo 8 Pro meluncur di Indonesia (Foto: Carmudi)

Seluruh varian Tiggo 8 Pro dibanderol di angka Rp500 jutaan.

Berikut harga masing-masing varian:

  • Tiggo 8 Pro Luxury Rp528,5 juta
  • Tiggo 8 Pro Premium Rp558,5 juta

Mobil ini juga dibekali mesin 2.0 TGDI yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 250 hp serta torsi maksimum 390 Nm.

Untuk fiturnya, terdapat AC Dual Zone, Ambient Lights, Panoramic Sunroof, serta fitur keselamatan Lane Departure Warning (LDW), Blind-spot Detection, Rear Cross Traffic Alert (RCTA), dan lain-lain.

Chery Tiggo 5X

tiggo 5x recall

Tampilan Chery Tiggo 5X (Foto: Carmudi)

Compact Sport Utility Vehicle (SUV) Chery satu ini dibanderol dengan harga yang terjangkau, di angka Rp200 jutaan untuk seluruh varian.

  • Tiggo 5X Champion Rp269 juta
  • Tiggo 5X Classic Rp239 juta

Tiggo 5X dibekali mesin berkapasitas 1.500 cc. Tenaga maksimum mencapai 112 hp pada 6.000 rpm, sedangkan torsinya 138 Nm pada 2.750 rpm.

Mobil tersebut juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan andal seperti ABS, EBD, BAS, Brake Override System, ESP, Hill Start Assist, hingga Hill Descent Control.

Chery Tiggo 7 Pro

Chery Tiggo 7 Pro

Tiggo 7 Pro dibanderol mulai dari Rp360 jutaan (Foto: Carmudi)

Tersedia dalam tiga varian, Tiggo 7 Pro dibanderol dengan harga mulai Rp360 jutaan.

  • Tiggo 7 Pro Comfort Rp369,5 juta
  • Tiggo 7 Pro Luxury Rp399,5 juta
  • Tiggo 7 Pro Premium Rp430,5 juta

Mengenai dapur pacunya, dibekali mesin berkapasitas 1.500 cc, turbo yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 155 hp dan torsi puncak 230 Nm.

Salah satu fitur canggih yang disematkan, yaitu ADAS tapi baru bisa dijumpai di varian tertinggi.

Di dalamnya, meliputi LDW, Blind-Spot Detection, Door Open Warning (DOW), Reverse Tendency Alert (RTA), Adaptive Cruise Control (ACC) with Low Speed Follow, dan sebagainya.

Chery Omoda E5

Perbedaan Chery Omoda E5?

Tampilan Omoda E5 (Foto: Chery)

Omoda E5 diklaim dapat menempuh perjalanan jarak yang cukup jauh hingga 430 km berdasarkan WLTP.

Mobil listrik ini dibekali baterai tipe Lithium Ferro-phosphate (LFP) berkapasitas 61 kWh, serta motor listrik bertenaga 201 hp dan torsi 340 Nm.

Tak ketinggalan, mobil tersebut juga dilengkapi beragam fitur, yaitu head unit 24,6 inci, Wireless Android Auto & Apple CarPlay, 8 Sony speakers, 6 airbag, ISOFIX, Immobilizer, Anti-theft, dan lainnya.

Soal harga, Omoda E5 dibanderol Rp488,8 juta. Ada juga Omoda E5 Pure yang ditawarkan sedikit lebih murah, yakni Rp419,8 juta.

Chery Omoda 5

Untuk harga Omoda 5, dibanderol di angka Rp300-400 jutaan untuk seluruh varian.

  • Chery Omoda 5 Z Rp334,8 juta
  • Chery Omoda 5 RZ Rp404,8 juta

Mobil ini telah dibekali dengan mesin 1.500 cc, 4 silinder, Turbo yang mampu menghasilkan tenaga 145 hp dan torsi 230 Nm.

Tenaga mesin tersebut disalurkan melalui transmisi otomatis CVT dengan simulasi virtual 9 percepatan.

Omoda 5 turut dibekali ADAS yang terdiri dari Autonomous Emergency Brake (AEB), Integrated Cruise Assist (ICA), Drive Away Warning (DAW), Traffic Jam Assist (TJA), hingga Front Collision Warning (FCW).

Chery Omoda 5 GT

Chery Omoda 5 GT (7)

Daftar harga mobil Chery Omoda 5 GT yang sudah meluncur di Indonesia (Foto: Carmudi)

Terakhir, Omoda 5 GT yang dibanderol di angka Rp400 jutaan.

  • Chery Omoda 5 GT FWD Rp453,8 juta
  • Chery Omoda 5 GT AWD Rp493,8 juta

Mobil ini menggendong mesin berkapasitas 1.600 cc, turbocharge dengan tenaga mencapai 197 hp serta torsi puncak 290 Nm.

Adapun salah satu fitur canggih disematkan berupa Intelligent Start-Stop yang diklaim bisa menekan konsumsi bahan bakar.

Sesuai dengan namanya, fitur tersebut dapat membuat mesin mati dalam kondisi berhenti.

Kesimpulan

Secara keseluruhan, mobil Chery saat ini dibanderol mulai dari Rp239-628,5 juta OTR Jakarta.

Carmudian bisa memilih salah satu model mobil ini yang sesuai kebutuhan dan bujet.

FAQ

Berapa harga Omoda E5?

Omoda E5 saat ini dibanderol Rp488,8 juta OTR Jakarta. Ada juga Omoda E5 Pure yang ditawarkan Rp419,8 juta OTR Jakarta.

Berapa harga mobil Chery saat ini?

Dilansir dari situs web resmi, mobil Chery secara keseluruhan dibanderol mulai dari Rp239-628,5 juta OTR Jakarta.

Berapa harga Chery Tiggo 5X?

Mobil ini dibanderol Rp239-269 juta per September 2024 OTR Jakarta.

Apa saja fitur Chery Tiggo 8?

Tiggo 8 telah disematkan fitur Electric Panoramic Sunroof, 9 Advanced Driver Assistance System (ADAS), 8 Airbag, hingga 360 Camera.

Berapa harga Chery Tiggo 7 Pro?

Harga mobil ini mulai dari Rp369,5-430,5 juta per September 2024 OTR Jakarta.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Nadya Andari

Memulai karir sebagai Content Writer di Carmudi Indonesia sejak awal tahun 2019. Lulusan Desain Komunikasi Visual yang suka sekali menulis, seperti cerpen, artikel, dan sebagainya.
Follow Me:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *