Daftar Mobil Toyota yang Disukai Kaum Muda Jaman Sekarang

Jakarta – Setidaknya ada tiga mobil Toyota yang mendapat pengakuan sebagai kendaraan paling banyak disukai oleh kaum muda jaman sekarang. Ketiganya adalah Toyota Avanza, Calya dan Agya. Pengakuan tersebut didapat oleh Toyota setelah berhasil memperoleh penghargaan Indonesia Millenial’s Top Brand Award 2019 untuk kategori mobil (choice car).
“Kami sangat mengapresiasi pilihan pelanggan millenial ini. Penghargaan ini sekaligus menunjukkan keberhasilan pemerintah dalam mendorong kemajuan industri otomotif karena Agya dan Calya lahir dari bagian respon Toyota terhadap kebijakan pengembangan kendaraan dengan harga terjangkau dan ramah lingkungan yang diluncurkan pemerintah. Selain itu Avanza yang baru seminggu kemarin kami luncurkan dapat menjadi produk yang mampu mendorong pertumbuhan industri otomotif nasional selama 15 tahun sejak kehadirannya di Indonesia,” kata Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM) Fransiscus Soerjopranoto, dalam keterangan resminya.
Penghargaan ini diberikan berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh salah satu perusahaan media terhadap 15.000 responden.
Pelayanan Maksimal ke Pengguna Toyota Avanza, Calya dan Agya
Saat ini Toyota memiliki ratusan jaringan di seluruh Indonesia. Dengan begitu pemilik mobil Toyota terutama Avanza, Calya dan Agya tidak perlu khawatir soal layanan after sales.
“Didukung dengan jaringan yang mencapai 329 outlet resmi Toyota di berbagai pelosok Indonesia, TAM siap memberikan layanan maksimal kepada seluruh pengguna Avanza, Calya dan Agya sejalan dengan semangat Toyota untuk senantiasa mewujudkan Total Ownership Experience bagi pelanggan,” kata Soerjo.
Sebagai informasi, tahun ini Avanza memasuki usia ke 15 tahun di Indonesia. Toyota terus melakukan pengembangan sehingga mobil yang pernah mendapat julukan mobil sejuta umat itu memberikan kesan berbeda dengan tampilan lebih modern, lebih lengkap dan juga lebih nyaman.
Toyota Agya hadir pada 2013, kendaraan ini berhasil mendapat respon positif dari masyarakat, termasuk generasi mileneal. Begitu juga dengan Calya yang diluncurkan pada 2016. Di 2018, total penjualan wholesales Agya dan Calya mencapai 93.076 unit atau berkontribusi 26,4 persen dari total penjualan Toyota.
Calya dikenal sebagai kendaraan MPV 7 seater dengan tingkat kenyamanan dan keamanan yang handal di kelasnya. Sementara itu, Agya juga memiliki fitur kenyamanan dan keselamatan yang juga terbaik di kelasnya.
Baik Toyota Calya maupun Agya tersedia dalam varian transmisi manual (M/T) maupun otomatis (A/T). Agya tersedia dalam dua pilihan mesin yaitu 1.000 cc dan 1.200 cc. Sedangkan semua varian Calya hadir dengan mesin 1.200 cc.