Berita Komunitas Sepeda motor

Keliling Sumatra Demi Mengantarkan Undangan Ulang Tahun Club

Jakarta  –  Sekitar empat bulan lalu dengan gagah berani serta nyali yang besar, ia membulatkan tekad untuk melakukan touring perjalanan darat dari Jakarta menginjak tanah Sumatera.

Pria penuh nyali ini bernama Rizky Mairamdhan atau biasa dipanggi Dhani oleh kawan-kawannnya, seorang diri melakukan touring di pulau terbesar ke 3 di Indonesia pakai Yamaha R15.

Dhani at Padang Sidempuan

Dhani at Padang Sidempuan.Foto/Dhani

Pemberian undangan

Foto Dhani saat memberikan undangan untuk club R15 Aceh Utara.Foto/Dhani

Apa alasan utama yang mendorongnya nekat touring sendiri?  “Nyebarin undangan ulang tahun klub sekalian pulang kampung,” cerita  Dhani sambil tertawa, Jumat (9/2).

Kebetulan Dhani sendiri memang putra asli Bukittinggi, Sumatra Barat. Jadi sekalian saja dia menyempatkan diri untuk mengunjungi kampung halamannya sambil sebar undangan.

3 Minggu Touring Menuju Titik 0 KM

Perjalanan yang cukup panjang dilalui Dhani. Untuk touring ini sendiri ia harus rela jebolin dompetnya sendiri dan menghabiskan biaya 3 juta rupiah, demi menyelesaikan misi tersebut.

Dhani at Bandar Jaya

Dhani at Bandar Jaya, Bandar Lampung.Foto/Dhani

Selama 3 minggu perjalanan ia tempuh dan total 8 kota besar di Sumatera berhasil dilaluinya. Sabang, Bandar Lampung, Palembang, Jambi, Medan, Aceh, dan pastinya Bukittinggi sudah ia sambangi.

“Akhirnya bisa pulang kampung juga. Mulai dari lahir sampe sekarang belom pernah nginjekin kaki ditanah leluhur gue. 28 tahun baru pulang kampung, naik motor pula,” ucap Dhani bangga.

Tapi semua itu tidak akan sukses kalau dhani tidak mempersiapkan diri sebaik-baiknya. “Kira-kira 3 bulan lah persiapan yang gue lakuin, mulai dari fisik, stamina, rute, sampai unit yang mau gue pakai. Dan persiapan uang juga yang pasti.”

Piagam Penghargaan

Piagam penghargaan untuk Dhani.Foto/Carmudi Indoensia/Ben

Nah, kalau kalian yang mau coba coba ikut jejak bro Dhani, touring Sumatra seorang diri, ada pesan penting nih……

“Persiapan yang cukup, jaga sikap di setiap tempat yang disinggahi, perbanyak doa, dan pastinya minta restu dari orang tua”. (Zie)

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: [email protected]

Related Posts