Berita

Gandeng RMA, Ford Kembali Buka Diler Pertama di Jakarta

Jakarta — Merek asal Amerika Serikat, Ford kembali meramaikan industri otomotif Tanah Air dengan mendirikan diler pertama di kawasan Mampang, Jakarta Selatan bersama PT Mitra Bisnis (PTMB).

Jaringan diler AK Mampang yang beroperasi di bawah manajemen Kreasi Auto Kencana (KAK) ini nantinya akan melayani sales, servis, dan spare part.

]Pinaki Mukherjee, Country Manager RMA Indonesia mengatakan bahwa AK Group terus menunjukkan komitmen kuat terhadap Ford dalam dua dekade terakhir.

“Kami bangga mengumumkan kemitraan dengan AK Group untuk membuka diler Ford pertama di Jakarta. AK Mampang akan menawarkan The Ranger dan Everest yang punya penjualan kuat di 180 negara dunia,” ujarnya dalam siaran resmi, Jumat (5/8/2022).

Andee Yoestong, pemilik diler Ford AK Mampang menambahkan dengan dibukanya diler pertama ini menjadi bukti bahwa Ford muncul kembali dan siap menjalin ikatan bersama para konsumen loyalnya di Tanah Air.

diler ford mampang

“Kami percaya Ford AK Mampang akan menjadi solusi bagi mereka yang menantikan pengalaman berkendara premium bersama Ford di Jakarta. AK Group memiliki visi menjadi group industri otomotif terkemuka,” sambungnya.

Ford AK Mampang sendiri dibangun di atas lahan seluas 660 meter persegi yang dibekali dengan 4 stall. Adanya gudang suku cadang otentik juga dinilai akan memudahkan konsumen mendapatkan komponen dengan harga terjangkau.

Ke depannya RMA Group juga akan melakukan pergerakan masif dengan melakukan ekspansi bisnis kerja sama dengan lebih banyak mitra.

Ford AK Mampang sendiri menjadi diler kelima di Indonesia menyusul pembukaan diler Ford sebelumnya di Banjarmasin, Balikpapan, Bandung, dan Medan.

“Kami akan terus menghadirkan kendaraan kelas dunia dan memberikan pengalaman kepemilikian Ford kepada seluruh konsumen yang ada di Indonesia,” sambung Pinaki.

ford indonesia

Selain kota yang sudah disebutkan di atas, AK Group juga akan melebarkan sayap ke beberapa wilayah seperti Kelapa Gading, Bintaro, Sidoarjo, Makasar, Sorong, Manokwari, dan Jayapura.

Adapun fokus utama Ford kembali berniaga di Tanah Air yakni ingin menyasar ke segmen fleet.

“Kami akan fokus masuk ke pasar fleet, itu memang sudah puluhan tahun dan menjadi bagian dari kita. Itu yang akan menjadi fokus kami,” timpal Betty Anjarini Wahyuningsih, General Manager Sales Marketing & Aftersales RMA Indonesia.

Selain meresmikan diler, Ford juga membeberkan harga mobil terbaru untuk Ranger dan Everest. Kedua mobil tersebut dinilai akan menjadi tulang punggung penjualan Ford kembali ke Indonesia.

Harga Ford Ranger dan Everest 2022

Ford Ranger

  • Ford Ranger 2.2 XL DC 4×4 5 MT: Rp491 juta
  • Ford Ranger 2×2 XL DC 4×4 6 AT: Rp572 juta
  • Ford Ranger 2.0 Wild Track DC 4×4 10 AT: Rp703 juta
  • Ford Ranger 2.0 Raptor DC 4×4 10 AT: Rp1,05 miliar

Ford Everest

  • Ford Everest 2×2 XLT 4×2 6 AT: Rp703 juta
  • Ford Everest 2.0 Titanium Limited: Rp845 juta

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts