Berita Mobil

Hadir dengan Ubahan Minim, Harga Honda Civic Turbo Naik Rp 6,5 Jutaan

Honda Civic

Harga Honda Civic naik, fitur sedikit lebih baik

Jakarta – Pada hari Kamis (21/2) kemarin, PT Honda Prospect Motor meluncurkan dua model sekaligus. Selain Mobilio, HPM juga memperkenalkan New Civic Turbo. Berbeda dengan Mobilio, minor change malah membuat Harga Honda Civic Turbo Naik.

New Honda Civic 1.5L Turbo ditawarkan dengan harga Rp 507.000.000, atau naik sekitar Rp 6,5 juta dari tipe Civic Turbo Prestige sebagai varian tertinggi. Sekarang, Civic Turbo juga hanya tersedia dalam satu tipe, dengan demikian, varian ES Sedan menghilang dan versi terkini adalah upgrade dari Civi Turbo Prestige.

“Semenjak peluncuran generasi terbaru, Honda Civic diterima dengan sangat baik oleh konsumen di Indonesia. Model ini mendominasi dan menjadi market leader di segmennya dengan pangsa pasar hingga 75%. Karena itu, penyegaran ini kami lakukan sebagai upaya untuk selalu memberikan inovasi dan nilai lebih bagi konsumen Honda,” ujar Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM.

Tahun ini, Civic Turbo hampir menginjak usia tiga tahun sejak diluncurkan pertama kali pada 2016 lalu. Selama periode tersebut, generasi kesepuluh Honda Civic telah mencatat penjualan sebesar 4.802 unit hingga Januari 2019 di Indonesia. Ubahan eksterior Civic Turbo kali ini menonjolkan aksen krom di banyak bagian.

Desain Front Lower Bumper yang lebih aerodinamis, Rear Chrome Lower Garnish, dan LED Fog Light yang dilengkapi dengan Chrome Garnish. New Honda Civic kini memakai New 17” Alloy Wheel with Two-tone Color.

panel instrumen New Honda Civic Turbo

Head unit dan panel instrumen New Honda Civic Turbo

Masuk ke interior, kursi penumpang depan kini dilengkapi dengan 4-way Front Passenger Power Seat Adjuster, dan Auto Dimming Rear View Mirror untuk memperjelas visibilitas saat terkena pantulan sinar dari kendaraan di belakang.

Fitur canggih lain yang kini hadir pada Civic Turbo yaitu Remote Engine Start. Kunci berupa remote ini berfungsi memudahkan untuk membuka dan mengunci pintu, hingga menyalakan mesin dan mengaktifkan AC secara otomatis. Dengan demikian, kabin bisa segera sejuk saat pengemudi memasuki kendaraan.

Harga Honda Civic Turbo Naik, Tapi Mesin Tidak Berubah

Hal yang cukup disayangkan dari minor change kali ini ialah Honda hanya menambah sedikit fitur. Namun HPM malah menaikkan harga Honda Civic Turbo secara signifikan. Bahkan, mesin dari Civic Turbo masih tetap sama, yaitu 1.5L VTEC Turbo dengan tenaga maksimal 173 PS pada 5.500 rpm.

Mesin Honda Civic Turbo

Mesin Honda Civic Turbo masih sama seperti sebelumnya

Transmisinya hanya tersedia opsi otomatis CVT dengan fitur paddle shift untuk mengatur perpindahan transmisi 7 kecepatan dengan sensasi berkendara ala mobil Formula 1. Sementara fitur lainnya masih tetap sama seperti Civic Turbo Prestige sebelumnya.

“New Honda Civic merupakan salah satu sedan dengan reputasi besar di berbagai negara, salah satunya termasuk di Indonesia. Penyegaran yang dilakukan pada desain eksterior dan fitur di interior memperkuat kesan mewah dan sporty dari model ini,” tambah Takehiro Watanabe, President Director PT HPM pada kesempatan yang sama.

Tutus Subronto

Tutus Subronto memulai karirnya di dunia otomotif sebagai jurnalis di Media Indonesia. Sejak 2008, telah meliput beragam kegiatan otomotif nasional. Terhitung Januari 2014 masuk sebagai tim Content Writer di Carmudi Indonesia. Kini terlibat di tim editorial Journal Carmudi Indonesia untuk mengulas dan publikasikan berita-berita otomotif terbaru. Email: tutus.subronto@icarasia.com

Related Posts