Mobil

Harga Honda Brio Bekas Semakin Menggiurkan, Cocok Buat Irit-iritan!

Harga Honda Brio bekas terpantau semakin menggoda seirin banyaknya masyarakat yang mencari city car tersebut untuk dijadikan mobil harian lantaran irit konsumsi BBM.

Selain itu biaya perawatan Honda Brio pun terbilang cukup terjangkau bagi berbagai kalangan.

Tak heran jika saat ini mobil tersebut banyak dicari kondisi bekasnya.

Lantas, berapa kisaran harga Honda Brio bekas yang ada di pasaran saat ini?

Harga Honda Brio Bekas

Dalam pencarian di laman Carmudi dan Mobil123, ternyata ada banyak orang yang mengakses pencarian mengenai harga Honda Brio bekas.

Pada Agustus 2022, terpantau ada 19.824 orang yang melakukan pencarian.

Lalu di September mencapai 17.196, Oktober 17.124, dan November mencapai 12.878 pencarian.

harga honda brio bekas

Salah satu unit Honda Brio bekas di Carsentro Bogor. (Foto: Carmudi)

Artinya, mobil berkapasitas 5 orang penumpang ini masih memiliki daya tarik untuk dibeli walaupun kondisi bekas.

Berdasarkan pantauan di tempat jual beli Carsentro Bogor, Jawa Barat kisaran harganya terbilang cukup variatif. 

Di tempat tersebut terpantau ada beberapa unit yang dipasarkan dengan kondisi yang cukup baik. 

“Di Carsentro Bogor ini lumayan banyak cari. Kalau soal kisaran harga bekas dari Honda Brio biasanya bisa dilihat dari tahun produksi, tipe, dan kondisi mobilnya,” ujar Suryo Adi selaku perwakilan di Carsentro Bogor, Jumat (25/11/2022).

Hal senada juga dikatakan oleh Ari Bowo dari diler Garasi_Ndo yang juga menempati bursa mobil bekas Carsentro Bogor yang berlokasi di Jl. Sholeh Iskandar KM4, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat.

Menurutnya saat ini banyak konsumen yang mengincar Brio dengan harga di bawah Rp150 jutaan.

“Kalau sekarang di Bogor itu banyaknya cari yang tahun produksi 2014-2017. Soal warna sih nggak terlalu pengaruh, tapi kebanyakan mereka cari yang transmisi otomatis,” katanya kepada kami.

harga honda brio bekas

Ia mengatakan harga Honda Brio bekas tahun produksi tersebut sudah sangat terjangkau.

Contohnya seperti Brio tahun 2014 yang kisaran harganya di Rp100 jutaan.

Sementara untuk produksi 2017 kisaran harganya ada di Rp135 jutaan. Walaupun dari usia sudah lebih dari 5 tahun, tetapi permintaan pasar masih sangat besar.

“Memang permintaannya untuk yang tahun 2014 sampai 2017 ini sangat besar. Bahkan di daerah juga sekarang lebih banyak yang cari transmisi matik,” sambungnya kepada kami.

Menurutnya hal ini disebabkan oleh faktor harga. Umumnya masyarakat lebih mencari mobil bekas dengan kisaran harga di bawah Rp150 jutaan.

Kisaran Harga Honda Brio Bekas

  • Tahun 2014: Rp90 jutaan – Rp110 jutaan
  • Tahun 2015: Rp95 jutaan – Rp115 jutaan
  • Tahun 2016: Rp115 jutaan – Rp125 jutaan
  • Tahun 2017: Rp125 jutaan – Rp140 jutaan
  • Tahun 2018: Rp130 jutaan – Rp160 jutaan

Lebih lanjut Ari menyebut Brio keluaran terbaru dengan tahun produksi 2019 ke atas peminatnya tidak sebanyak 2014 sampai 2017.

Faktor harga yang lebih terjangkau menjadi salah satu penyebabnya. 

Sementara jika melihat di laman Carmudi, harga Honda Brio bekas terpantau memiliki harga yang tak jauh berbeda dari data di atas.

Kisarannya dimulai dari Rp90 jutaan hingga Rp160 jutaan tergantung tipe.

  • Honda Brio Satya 1.2: Rp99 jutaan
  • Honda Brio Satya 1.2 E manual: Rp109 jutaan
  • Honda Brio Satya 1.2 E matic: Rp120 jutaan
  • Honda Brio Satya 1.2 S manual: Rp97 jutaan
  • Honda Brio 1.3 E matic: Rp120 jutaan
  • Honda Brio 1.3 Sports: Rp180 jutaan

Artinya, generasi pertama lebih disukai dibandingkan generasi kedua.

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play StoreDownload Carmudi di App Store

Selain perihal harga yang relatif lebih terjangkau, kira-kira apa penyebab lainnya, ya?

Kami menduga jika Brio generasi pertama ini punya dimensi yang lebih kompak dibanding generasi kedua. 

Yuk, kita simak seperti apa jejak keberadaan Honda Brio generasi pertama.

Sejarah Honda Brio Gen 1

Sedikit flashback ke tahun 2012, PT Honda Prospect Motor (HPM) memperkenalkan secara resmi Honda Brio pada 2 Agustus 2012.

Sejak peluncurannya, Brio langsung menjelma menjadi pencetak uang bagi HPM lantaran penjualannya sangat baik.

harga honda brio bekas

Honda Brio generasi pertama

Bahkan tercatat Brio menyumbang 8.002 unit penjualan dalam beberapa bulan setelah diluncurkan.

Sejak Agustus 2012 hingga Agustus 2013 penjualannya mencapai 14.914 unit yang mana cukup baik.

Mungkin banyak yang belum tahu arti dari nama Honda Brio.

Nama Brio sendiri diambil dari bahasa Italia yang memiliki arti “senang” atau “ceria dan bersemangat“.

Diharapkan setiap orang yang memakai mobil ini akan selalu ceria, senang dan bersemangat menyambut setiap harinya bersama mobil ini. Unik, ya?

Seperti yang sudah kami katakan, generasi pertama punya dimensi yang lebih kompak seperti tabel yang ada di bawah ini. 

Dimensi Honda Brio Gen 1

Panjang  3.610 mm
Lebar  1.680 mm
Tinggi  1.470 mm

Sementara generasi keduanya seperti tabel yang ada di bawah ini. 

Dimensi Honda Brio Gen 2

Panjang  3.815 mm
Lebar  1.680 mm
Tinggi  1.485 mm

Secara dimensi, Honda Brio generasi pertama lebih pendek dan rendah sedikit dibanding generasi kedua.

Perubahan dimensi di generasi keduanya ini membuat ruang kabinnya lebih lega dan luas sehingga lebih nyaman.

Generasi keduanya sendiri diluncurkan pada 2018 silam dengan pembaruan di bagian eksterior dan interiornya.

Salah satu varian yang cukup unik diluncurkan pada tahun 2013 dengan nama Brio Sports.

Mungkin Carmudian pernah ingat ada Brio yang punya livery di bagian tengah dari kap mesin hingga bumper belakang.

Nah, ini merupakan varian Sports yang ditawarkan kepada masyarakat Indonesia kala itu.

Mobil yang awalnya didatangkan utuh dari Thailand ini kemudian dirakit secara lokal lantaran punya penjualan yang sangat baik.

Oh iya, pada tahun 2013 Honda menawarkan Brio dengan opsi mesin 1.300 dan 1.200 cc.

Seiring berjalannya waktu, Brio dengan mesin 1.300 terpaksa dihentikan penjualannya lantaran diimpor dari Thailand.

Sebagai gantinya, lahirlah Satya yang mengisi segmen low cost green car (LCGC) untuk mendukung Pemerintah.

Brio versi 1.2 tersedia dalam tipe E dan S. Sementara Satya ditawarkan mulai dari tipe E, S, dan A. 

Khusus varian Satya hanya dibekali dengan transmisi manual. Sedangkan pilihan transmisi otomatis hanya bisa ditemui di Brio 1.2 saja.

Spesifikasi Mesin Honda Brio Gen 1

Di atas kertas HPM menanamkan mesin dengan kapasitas 1.198 cc, 4 silinder bertenaga 89 hp @6.000 rpm dengan torsi maksimum 110 Nm @4.300 rpm. 

Mesin Brio 1.2

Kapasitas  1.198 cc
Jumlah silinder 4 silinder
Tenaga  89 hp @6.000 rpm
Torsi maksimum 110 Nm @4.300 rpm
Transmisi  Manual 5-percepatan dan otomatis 5-percepatan

Kesimpulan

Setelah mengetahui kisaran harga Honda Brio bekas yang ada di pasaran, kami bisa mengambil kesimpulan jika mobil ini masih punya magnet cukup besar di mata masyarakat.

Permintaan mobil bekasnya masih sangat besar sehingga menjadi salah satu mobil yang mudah dijual bagi kalangan pedagang mobil bekas. Baik transmisi manual dan otomatis masih punya kisaran harga cukup tinggi.

All New Honda Brio Satya - Mesin (Carmudi/Fransiscus Rosano)

Sebagai gambaran, Brio dipasarkan mulai dari Rp149 juta untuk transmisi manual, Rp159 juta untuk tipe S transmisi manual, Rp160 juta untuk tipe E transmisi manual, dan Rp170 juta untuk tipe E transmisi otomatis OTR Jabodetabek.

Jika mengacu pada harga tersebut, penurunan harga bekasnya terbilang tak terlalu turun jauh.

Salah satu faktor harga bekasnya cukup stabil bisa saja dikarenakan harga baru Brio yang semakin tinggi saat ini. 

Sehingga banyak orang lebih memilih membeli mobil bekas dibanding barunya.

Setelah mengetahui kisaran harga bekas dari Honda Brio, kira-kira Carmudian tertarik membelinya?

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play StoreDownload Carmudi di App Store

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts