Harga Honda City Hatchback RS Naik, Kini Tembus Rp300 Jutaan

Jakarta – Harga Honda City Hatchback RS naik mulai September 2021 seiring dengan pemberlakuan diskon PPnBM 25%. Kini harga Honda City Hatchback RS tembus Rp300 jutaan ketimbang banderol bulan sebelumnya saat diskon PPnBM 100% untuk mobil baru rakitan lokal berlaku.
Honda City Hatchback RS meluncur di Indonesia Maret 2021. Selang sebulan setelah peluncurannya, PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku Agen Pemegang Merek (APM) mobil Honda mengumumkan harga resmi dari pengganti Jazz tersebut.
Di awal kemunculannya, mobil hatchback terbaru Honda itu langsung bisa menikmati diskon PPnBM 100%. Kala itu harganya menjadi cukup terjangkau hanya Rp200 jutaan.
Berikut daftar harga Honda City Hatchback RS sesudah dikenakan diskon PPnBM 100%:
- City Hatchback RS MT Rp289 juta
- City Hatchback RS RS CVT Rp299 juta.
Sekarang harga tersebut sudah tidak berlaku lagi. Sebab, insentif PPnBM yang ditanggung oleh pemerintah turun menjadi 25% dari tarif normal. Ini membuat harga Honda City Hatchback RS naik cukup signifikan.
Adapun angka kenaikannya sekira Rp18 juta di masing-masing varian. Dengan begitu tidak ada lagi varian City Hatchback RS yang dijual dengan harga Rp200 jutaan.
Harga terbaru dari City Hatchback RS sudah terpampang di website resmi Honda. Berikut ini daftarnya sesudah dipotong PPnBM 25% yang berlaku mulai September hingga Desember 2021 untuk wilayah DKI Jakarta (on the road Jakarta):
- City Hatchback RS M/T Rp307 juta
- City Hatchback RS CVT Rp317 juta.
Spesifikasi Singkat Honda City Hatchback RS
Honda City Hatchback RS menjadi penerus Jazz yang telah lama hadir mewarnai segmen hatchback di Indonesia.
Sebagai model pengganti, Honda telah menyematkan beragam fitur modern hingga tampilan yang lebih menggoda ketimbang pendahulunnya.
Mobil lima pintu ini sudah dibekali beberapa fitur canggih seperti Remote Engine Start, One Push Ignition System, Cruise Control, Audio Steering Switch dan Hands-free Telephone (HFT) Switch dengan Voice Recognition, Multi-Angle Rear View Camera, hingga Ultra Seat.
Sumber tenaganya berasal dari mesin 1.5 liter, 4 silinder, DOHC, drive by wire, i-VTEC. Di atas kertas, mesin ini diklaim mampu mengeluarkan tenaga 119 hp pada 6.600 rpm dan torsi maksimal 145 Nm pada 4.300 rpm.
Pilihan transmisinya ada dua, yaitu manual enam percepatan dan otomatis CVT.
City Hatchback RS tersedia dalam 6 pilihan warna, seperti Phoenix Orange Pearl, Rallye Red, Crystal Black Pearl, Lunar Silver Metallic, Platinum White Pearl, dan Meteoroid Gray Metallic.
Baca Juga:
- Bodi Honda City Hatchback RS Ini Tampil Lebih Berwarna Dibanding Biasanya
- Review Honda City Hatchback 2021: Layak Jadi Pengganti Jazz?
Penulis: Santo Sirait