Terkuak, Ini Harga Mobil Mitsubishi Eclipse Cross di Pekanbaru

Pekanbaru – Sebelum ajang GIIAS 2019 lalu, PT Mitsubishi Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sudah meluncurkan dan menyebut harga Eclipse Cross di Jakarta, kini SUV canggih ini pun akhirnya mengaspal di wilayah Pekanbaru, Riau. Peluncuran ini dilakukan pada Rabu (21/8/2019) kemarin. Selain mengadakan event Beyond Tough Experience untuk Mitsubishi New Triton, MMKSI juga meluncurkan 3 mobil baru.
Ketiga produk ini merupakan mobil baru yang pertama kali meluncur di Pekanbaru. Ketiganya adalah Mitsubishi Eclipse Cross, Pajero Sport Rockford Fosgate Black Edition dan New Triton. Ketiganya menjadi model baru yang diperkenalkan secara resmi di Pekanbaru.
Peluncuran ini diadakan di SKA Mall, Pekanbaru. Turut hadir Michimasa Kono, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI dan Imam Choeru Cahya, Executive General Manager Sales and Marketing PT MMKSI. Keduanya didampingi oleh Intan Vidiasari, Deputy Group Head of Coordination and Development Office PT MMKSI.
“Melalui Mitsubishi Motors Auto Show ini, kami ingin memberikan kemudahan bagi para konsumen. Termasuk dalam beberapa produk baru yang diluncurkan di ajang GIIAS 2019 lalu. Masyarakat juga dapat melihat lebih dekat ketiga produk baru kami,” beber Michimasa Kono.
Isi Konten
Xpander Pinter Bener Corner
Pada pameran ini, MMKSI juga turut menghadirkan kegiatan berjuluk #PilihXpanderPinterBenerCorner bagi masyarakat Pekanbaru. Masyarakat dapat memanfaatkan berbagai program menarik yang disediakan khusus selama pameran. Beberapa promo di antaranya adalah gratis 3 gram emas, DP rendah, gratis kaca film, hingga gratis biaya jasa.
Selain Xpander, ada juga promo untuk Pajero Sport, Outlander Sport dan Triton. Untuk pembelian Pajero Sport, konsumen bisa mendapatkan gratis kaca film V-Kool. Ada juga voucher belanja senilai Rp3 juta, gratis biaya jasa dan gratis servis berkala hingga 3 tahun. Tak hanya itu, ada juga program cicilan ringan dan bunga ringan.
Lain lagi dengan Mitsubishi Outlander Sport. Khusus pameran mendapatkan cicilan ringan dan gratis biaya jasa hingga 4 tahun. Ada juga gratis kaca film yang bisa langsung didapatkan. Sedikit berbeda dengan Mitsubishi Triton 4×4. Pembeli bisa mendapatkan penawaran khusus dari leasing tertentu. Gratis biaya jasa dan suku cadang hingga 2 tahun untuk semua varian.
Jika tertarik, Carmudian bisa mendatangi Mitsubishi Motors Auto Show Pekanbaru yang digelar sejak 21-25 Agustus 2019 di SKA Mall Pekanbaru.
Berikut Harga Mobil Mitsubishi di Pekanbaru
Mitsubishi Pajero Sport
- Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4×2 MT – Rp491 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4×4 AT – Rp505 juta
- Mitsubishi Pajero Sport GLX 4X4 – Rp552 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4×2 – Rp555 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4×2 Ultimate – Rp588 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Rockford Fosgate – Rp575 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4×4 – Rp701 juta
Mitsubishi Outlander Sport
- Outlander Sport GLX – Rp398 juta
- Outlander Sport GLS – Rp413 juta
- Outlander Sport Action model – Rp443 juta
Mitsubishi Xpander
- Mitsubishi Xpander GLX MT – Rp216 juta
- Mitsubishi Xpander GLS MT – Rp236 juta
- Mitsubishi Xpander Exceed MT – Rp243 juta
- Mitsubishi Xpander Exceed AT – Rp252 juta
- Mitsubishi Xpander Sports MT – Rp255 juta
- Mitsubishi Xpander Sports AT – Rp265 juta
- Mitsubishi Xpander Ultimate AT – Rp273 juta
Mitsubishi Triton
- Mitsubishi Triton Athlete MT – Rp 498 juta
- Mitsubishi Triton Athlete AT – Rp 503 juta
Mitsubishi New Triton
- Mitsubishi New Triton GLX SC 4X2 MT – Rp248 juta
- Mitsubishi New Triton HDX SC 4X4 MT – Rp443 juta
- Mitsubishi New Triton HDX DC 4X4 MT – Rp401 juta
- Mitsubishi New Triton GLS DC 4X4 MT – Rp459 juta
- Mitsubishi New Triton Exceed DC 4X4 MT – Rp504 juta
- Mitsubishi New Triton Ultimate – Rp520,5 juta
Mitsubishi L300
- Mitsubishi L300 PU Flat Bed – Rp217 juta
- Mitsubishi L300 PU Standard – Rp216 juta
Eclipse Cross
- Eclipse Cross Ultimate Black – Rp490 juta
- Eclipse Cross Ultimate White – Rp493 juta
- Eclipse Cross Ultimate Red – Rp495 juta
*harga mobil Mitsubishi tidak mengikat dan bisa berubah sewaktu-waktu.
Baca juga:
Mitsubishi Kuasai 66 Persen Pangsa Pasar Pekanbaru, Triton Jadi Raja
Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas