Berita Mobil Tips dan Trik

Harga Mobil Yaris Bekas Paling Pas Buat yang Mau Awet Muda

Toyota Yaris

Tampilan baru Toyota Yaris 2018. (Foto: Carmudi)

JakartaToyota Yaris bisa dibilang sebagai andalan Toyota di segmen hatchback, jadi tidak aneh jika harga mobil Yaris bekas masih sangat kompetitif. Melihat model terbarunya yang sudah rilis setahun yang lalu, tepatnya pada Februari 2018, Yaris hadir dengan ubahan tampang grille besar sehingga dijuluki Yaris “Joker”. Julukan ini kemudian cukup populer setelah sebelumnya selama 4 tahun mobil ini dijuluki Yaris “Lele” lantaran desain mukanya tersebut. Yaris sendiri merupakan senjata terkuat demi melawan hegemoni Honda Jazz di segmen yang sama.

Kompetisi keduanya tidak hanya di unit baru, harga mobil Yaris bekas juga dianggap mampu bersaing dengan Honda Jazz. Artinya, meskipun mobil bekas, Yaris dan Jazz dianggap sama-sama memiliki nilai depresiasi yang rendah. Jadi jangan heran kalau kerap menemukan harga mobil Yaris bekas tidak jauh dengan harga terbarunya.

Meskipun begitu, Toyota Yaris bekas tentu punya pilihan yang tidak sedikit. Bersumber pada listing mobil bekas Carmudi, harga mobil Yaris bekas ini dibanderol mulai dari Rp71,5 juta hingga Rp280 jutaan.

Fakta Menarik dari Daftar Harga Mobil Yaris Bekas

Berdasarkan data harga mobil Yaris bekas yang dihimpun dari listing Carmudi, sebanyak 44.474 orang yang mencari Yaris sejak awal tahun 2019 ini. DKI Jakarta adalah yang paling banyak, terhitung 19.689 orang telah melihat-lihat harga mobil Yaris bekas. Disusul Surabaya (8.829 orang), Medan (3.045 orang), Makassar (2.199 orang), dan Bandung (1.342 orang).

Tidak hanya itu, Yaris bekas rupanya menarik perhatian untuk orang-orang usia dewasa awal. Pasalnya, hasil data dari sumber yang sama menyebutkan bahwa sebanyak 10.694 orang yang menyaris Yaris bekas berusia antara 25 – 34 tahun. Ini mengindikasikan bahwa, Yaris yang dinilai punya desain timeless dan muda dianggap mampu mengembalikan semangat jiwa muda para orang dewasa.

Toyota Yaris generasi ke dua

Lalu model Yaris bekas lansiran tahun berapa yang paling banyak dicari? Jawabannya adalah tahun 2015, yakni sebanyak 10.273 orang telah mencarinya di Carmudi. Jumlah tersebut adalah yang terbanyak dibanding 2014 (6.992 orang), 2012 (6.789 orang), 2019 (6.112 orang), dan 2018 (5.627 orang).

Jumlah tersebut diprediksi lantaran model 2015 dianggap sudah lebih stylish namun harga mobil Yaris Bekas ini sudah sangat terjangkau dibanding model terbaru dengan tahun yang lebih muda lainnya. Ketambahan lagi, kalau dibandingkan Yaris 2014, tentu usianya yang jadi perhitungan. Meskipun memang cuma selisih satu tahun, tapi faktor pajak kendaraan 5 tahunan di mobil bekas yang kadang suka jadi tunggakan bisa bikin “illfeel”.

Dimas Hadi

Memulai karir sebagai jurnalis otomotif sejak 2016 di Carmudi Indonesia. Sebelumnya aktif menulis bermacam esai sosial-budaya dan beberapa karya tulis lainnya sejak 2009. Email : [email protected]
Follow Me:

Related Posts