Berita

Harga Pasaran Umum Daihatsu Rocky Lebih Murah dari Toyota Raize

Harga Daihatsu Rocky Toyota Raize

Toyota Raize, Kembaran Daihatsu Rocky (Foto: Toyota)

Jakarta – Harga pasaran umum atau dikenal juga dengan Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Daihatsu Rocky dan Toyota Raize telah terdaftar di Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 1 Tahun 2021.

Isi peraturan tersebut tentang Perhitungan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor tahun 2021.

Dalam daftar tersebut memang tidak dituliskan secara jelas nama Daihatsu Rocky dan Toyota Raize.

Pihak Agen Pemegang Merek (APM) hanya melampirkan kode nama model saja yang diduga kuat itu merupakan Rocky dan Raize.

Terlebih angka kapasitas mesin yang tertulis di sana sangat identik dengan kedua model kembar tersebut.

Baca Juga: 

Berikut kode nama Daihatsu Rocky dan Toyota Raize beserta harga pasaran umum (NJKB):

Daihatsu Rocky

  • A250RS-GBVVJ 1.0 R A/T Rp168 juta
  • A250RS-GMVVJ 1.0 R M/T Rp158 juta
  • A251RS-GBLFJ 1.2 M /T Rp143 juta
  • A251RS-GBXFJ 1.2 X A/T Rp153 juta
  • A251RS-GMLFJ 1.2 M M/T Rp130 juta
  • A251RS-GMXFJ 1.2 X M/T Rp140 juta.

Toyota Raize

  • A250RA-GBVVJ 1.0T S CVT Rp182 juta
  • A250RA-GBVVJ 1.0T S CVT TSS Rp198 juta
  • A250RA-GBXVJ 1.0T G CVT Rp172 juta
  • A250RA-GMCVJ 1.0T G M/T Rp161 juta
  • A251RA-GBXFJ 1.2 G CVT Rp157 juta
  • A251RA-GMXFJ 1.2 G M/T Rp146 juta.
Harga Daihatsu Rocky Toyota Raize

Daihatsu Rocky (Foto: Daihatsu)

Bila mengacu pada daftar NJKB di atas, sangat jelas terlihat bahwa harga pasaran umum Daihatsu Rocky lebih murah ketimbang Toyota Raize.

Nantinya NJKB tersebutlah yang menjadi patokan dasar harga jual mobil ke konsumen.

Perlu diketahui NJKB bukan patokan harga jual yang akan ditawarkan ke konsumen. Untuk menjadi harga on the road (OTR) ada beberapa komponen pajak yang nantinya akan ditambahkan. Mulai dari Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) hingga Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB).

Sejauh ini belum ada keterangan resmi dari PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dan PT Toyota Astra Motor (TAM) terkait jadwal peluncuran Rocky dan Raize.

Daihatsu Rocky dan Toyota Raize Dibangun dari Satu Platform

Rocky dan Raize merupakan saudara kembar hasil kerja sama Toyota dan Daihatsu. Kedatangan dua model baru tersebut menambah panjang daftar mobil kembar Daihatsu dan Toyota yang dipasarkan di Indonesia.

Sebelumnya sudah ada Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia , Toyota Rush dan Daihatsu Terios, Toyota Agya dan Daihatsu Ayla, serta Toyota Calya dan Daihatsu Sigra.

Dari semua model kembar tersebut menggunakan platform yang sama, begitu juga dengan Rocky dan Raize.

Baca Juga: 

Daihatsu Rocky dicurigai sedang Uji Jalan di Indonesia (Foto: Instagram/@Indra_Fathan)

Baik Rocky maupun Raize dibangun menggunakan platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA).

Di Jepang, Daihatsu Rocky dan Toyota Raize dibekali mesin 1.0 liter berkonfigurasi tiga silinder segaris DOHC, intercooler turbo dengan hasilan tenaga sebesar 96 Hp @6.000 Rpm dan torsi maksimal 140 Nm @4.000 Rpm.

Di negara kelahirannya, Daihatsu Rocky dijual dengan harga sedikit lebih mahal ketimbang Raize. Harganya mulai dari 1.705.000 yen (Rp226 juta) sampai 2.442.000 yen (Rp316,7 juta). Sedangkan Raize mulai dari 1.679.000 yen (Rp217,7 juta) sampai 2.282.200 yen (Rp296 juta).

 

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts