Berita

Hasil Uji Tabrak Isuzu D-Max 2021 Memuaskan

Uji Tabrak Isuzu D-Max (Foto: Paultan)

Sydney – Lembaga uji tabrak mobil baru di Australia atau Australasian New Car Assessment Program (ANCAP) baru saja mengeluarkan hasil tes dari Isuzu D-Max.

Mobil pikap terbaru ini mendapatkan hasil yang memuaskan yakni bintang lima. Itu artinya meraih peringkat tertinggi dalam memberikan perlindungan bagi penumpang, pengemudi, dan pengguna jalan.

Model ini menjadi yang pertama diuji dengan kriteria penilaian yang lebih ketat.

Dalam tes ini, D-Max mencetak skor 83% untuk kategori perlindungan terhadap penumpang dewasa atau adult occupant protection (AOP).

Sedangkan pada kategori perlindungan penumpang anak-anak atau child occupant protection (COP) meraih skor 89%.

ANCAP juga melakukan tes terhadap perlindungan pengguna jalan dengan skor 69%. Sementara itu, D-Max juga meraih skor 81% dari sisi safety assist.

Dalam uji benturan frontal, kompartemen penumpang di kabin D-Max 2021 tetap stabil. Perlindungan untuk dada penumpang serta kaki bagian bawah pengemudi dan penumpang dinilai masih memadai. Sementara perlindungan untuk semua bagian tubuh lainnya dinilai baik.

Poin penuh diberikan kepada D-Max dalam uji benturan samping. Di mana pikap terbaru ini mendapatkan peringkat “baik” dalam perlindungan untuk semua bagian tubuh.

Uji Tabrak Isuzu D-Max (Foto: Paultan)

Hasil Uji Tabrak Bagi Penumpang Anak-Anak

Untuk perlindungan penumpang anak-anak berusia enam dan 10 tahun, D-Max mendapat nilai baik. Hasil ini didapat setelah ANCAP melakukan pengujian dampak benturan frontal dan samping pada semua area tubuh.

Varian kabin ganda (Double cabin) dari D-Max sudah dilengkapi dengan Isofix pada jok mobil sebagai pengait bangku tambahan untuk anak-anak.

ANCAP memberikan sedikit catatan tambahan sebagai informasi kepada konsumen, pihaknya menyarankan supaya tidak meletakkan bangku anak-anak di tengah-tengah jok, karena tidak adanya Isofix. Saran ini berlaku juga untuk varian single cabin.

Dalam hal perlindungan terhadap pengguna jalan terutama bagi para pejalan kaki, kap mesin D-Max mendapat nilai cukup baik karena masih mampu melindungi kepala pejalan kaki yang tertabrak. Sedangkan perlindungan dari benturan dinilai baik di sepanjang bagian belakang kap mesin.

Sementara itu, bumper depan mencetak skor maksimal untuk perlindungan kaki bagian bawah.

Sistem pengereman otomatis atau Autonomous Emergency Braking (AEB) di D-Max mendapat penilaian baik dan bisa dapat mengindari benturan pejalan kaki. Tetapi dinilai kurang melindungi pengendara sepeda. Demikian seperti dilansir dari Paultan, Jumat (18/9/2020).

Peringkat bintang lima yang diperoleh Isuzu D-Max 2021 berlaku untuk semua varian yang dijual di Australia.

 

Penulis: Santo Sirait

Editor: Dimas

Baca Juga:

Merek Mobil Terlaris Agustus 2020, Toyota Masih Unggul Meski Turun Tipis

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts