Honda Masih Belum Berniat Jual PCX Electric

Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) mengaku belum berniat untuk menjual PCX electric. Pihak AHM mengaku masih berniat untuk merentalkan PCX electric saja. Hal tersebut disampaikan oleh Thomas Wijaya, Direktur Pemasaran PT AHM pada Senin (20/5) di Jakarta.
Thomas mengatakan jika Honda belum berniat untuk menjual sepeda motor listrik tersebut. “Kita masih menunggu kepastian regulasi dari kendaraan listrik. Kami juga masih mempelajari kebiasaan konsumen sehingga kita bisa melihat permintaan untuk sepeda motor listrik. Karena kita belum tahu seperti apa kebiasaannya,” kata Thomas.
AHM juga menilai jika sepeda motor listrik ini masih ditujukan kepada konsumen fleet atau perusahaan. “Iya kita masih tetap komitmen membatasi penjualan PCX electric ini dengan sistem rental. Saat ini penyewaannya sudah ada beberapa konsumen yang menyewa PCX electric ini. Tapi kami belum bisa ekspos, mudah-mudahan setelah lebaran kita bisa kasih tau informasi finalnya,” bebernya.
AHM Masih Menunggu Regulasi Pemerintah Soal PCX Electric
Sebagai penyedia jasa penyewa kendaraan listrik, AHM juga akan memberikan layanan penuh kepada konsumen. “Kami juga akan memberikan paket komplit, pada saat mereka melakukan swapping battery dan servisnya berapa kilometer. Kita masih harus melihat semuanya. Limbah juga kita menjamin pembuangan manajemennya akan baik tidak merugikan,” jelasnya kepada wartawan.
Hingga saat ini, AHM masih enggan memberikan informasi mengenai siapa penyewa PCX listrik. AHM menyayangkan regulasi kendaraan listrik di Indonesia belum jelas aturannya. Diharapkan jika regulasi kendaraan listrik tersebut sudah jelas, AHM siap melempar PCX yang dapat melaju dengan baterai ini ke pasar Indonesia.(dol)