Berita Sumber informasi

Honda Scoopy Tampil dengan 7 Warna Baru

Jakarta – Agar tetap menjadi pilihan konsumen, PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan tampilan baru pada New Honda Scoopy melalui grafis desain stripe dan pilihan warna baru. Motor skutik dengan desain retro ini makin menguatkan sebagai trendsetter, yang fashionable, modern, sporty dan stylish.

Pada bodi motor terdapat stripe elegan dengan menonjolkan garis minimalis pada setiap sisi. Warna baru yang lebih modis pada motor ini adalah Stylish Matte Red dan White, serta pilihan warna yang telah ada sebelumnya, yaitu Matte Brown dan Stylish Black.

Sedangkan pada varian Sporty ini tersedia dalam 3 varian warna yakni Sporty White, Sporty Red dan Sporty Black.

Thomas Wijaya, Direktur Pemasaran mengungkapkan kalau Honda New Scoopy merupakan salah satu skutik terlaris. Sejak diluncurkan pada 2010 lalu, populasi motor ini lebih dari 2,5 juta dan sangat disukai pengendara di seluruh Indonesia, terutama kaum hawa.

“New Honda Scoopy 2018 hadir untuk memberikan beragam pilihan varian warna baru bagi para pencinta motor skutik unik dan fashionable. Selain warna, motor ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang diharapkan dapat memberikan kebanggaan bagi pengendaranya,” ujarnya.

Tak Ada Perubahan Mesin

Selain warna dan fitur, Honda New Scoopy 2018 tak beda jauh dengan model sebelumnya. Menggunakan mesin 108 cc yang bisa diandalkan untuk jalanan perkotaan dengan karakter Stop and Go.

Mesin 4 langkah SOHC ini menggunakan rasio kompresi pembakaran 9,2:1. Bisa menghasilkan tenaga 8,52 PS dengan torsi maksimal yaitu 8,68 Nm. Untuk penyalur tenaga tersebut skutik yang memiliki transmisi otomatis ini menggunakan jenis transmisi V-Matic membuat penyaluran tenaga lebih halus dan maksimal.

Sedangkan untuk penyuplai bahan bakar, spesifikasi Honda Scoopy FI menggunakan sistem Injeksi PGM-FI yang membuat berkendara lebih gesit dan irit mencapai 59 km/liter. Lampu depan menggunakan LED Projector dan lampu sein berdesain oval. Velg baru 12 inch dengan ban tubeless yang lebih lebar membuatnya tampil fashionable.

AHM optimistis kalau New Scoopy bakal memperoleh respons positif dari konsumen. Pasalnya penjualan motor ini terus meningkat.

Memnegok data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), sepanjang 2017 Honda Scoopy mencatatkan total penjualan sebesar 612.197 unit. Ini tumbuh 15,8 persen dibanding tahun sebelumnya.

Bicara masalah target AHM berani mematok target penjualan 720 ribu unit per tahunnya. Seluruh varian New Honda Scoopy dipasarkan dengan harga On The Road (OTR) DKI Jakarta Rp 17, 8 juta. (dol)

Dony Lesmana

Dony Lesman memulai karirnya di dunia jurnalis di Jawa Pos Surabaya 2003. Hijrah ke Jakarta bergabung di majalah Otomotif Ascomaxx dan Motomaxx di 2010. Sempat bergabung di portal berita Sindonews.com di kanal Autotekno hingga 2016 yang mengupas perkembangan otomotif dan teknologi. Terhitung Januari 2017 masuk sebagai tim Journal Carmudi Indonesia yang mengulas dan mempublikasikan berita-berita otomotif terbaru di Indonesia maupun dunia.

Related Posts