Berita Mobil Sumber informasi

Hyundai H-1 varian Royale Limited Edition Tampil Makin Mewah

Tangerang – Ingin punya mobil nyaman dan ukuran besar pastinya butuh kantong tebal untuk memilikinya. Namun jika kita bertanya tentang mobil mewah nan besar, orang umum berfikir ke Toyota Alphard dan sejenisnya.

Pasalnya ada mobil produk pabrikan Korea Selatan yang bisa dikatakan “pesaing” Alphard dalam hal dimensi. Pesaing? sepertinya sih bisa dikatakan seperti itu. Fitur kemewahan yang dimiliki tidak kalah jika disandingkan dengan produk dari Hyundai yaitu H-1.

Melihat fitur yang ada, mobil ini sangat cocok untuk membawa keluarga tercinta saat bepergian jauh atau liburan. Tanpa harus lelah berada didalamnya, meskipun menempuh jarak ratusan kilometer, mobil ini nyaman dalam berkendara. Mengapa demikian? karena berbagai fasilitas pendukung telah tersedia New H-1. Sebenarnya banyak kelas untuk mobil ini, namun kita ingin membahas keunggulan apa sih yang nampak pada kelas teratas dari Hyundai H1.

Seperti diketahui, sejak diperkenalkan kepada konsumen di ajang GIIAS tahun 2018 lalu, Hyundai New H-1 hadir dalam 3 varian yaitu varian Elegance, XG dan varian Royale. Desain stylish yang dipadu dengan kapasitas kabin yang luas serta kenyamanan di semua baris tempat duduk semakin membuat Hyundai New H-1 sebuah kendaraan MPV keluarga yang moderen dan dinamis.

Hyundai H-1

Hyundai H-1 varian Royale makin sporty pada tampilan samping dengan lekukan garis yang tegas. Foto/Carmudi.

Hyundai H-1

Pada interior terlihat kemewahan jok yang dilapisin kulit dan sangat nyaman. Foto/Ist.

Di event GIIAS 2019 ini PT Hyundai Mobil Indonesia menghadirkan H-1 varian Royale Limited Edition dengan tampilan lebih sporty berkat peng-aplikasian body kit pada beberapa bagian untuk menunjang tampilan eksterior premium MPV ini yaitu pada:

• Window underline chrome molding
• Front down under bumper with garnish chrome
• Rear under bumper with side lis chrome
• Side skirt

Spesifikasi Mesin Hyundai H-1

Mesin  Bensin  Diesel
Tipe Mesin 2.4 Theta MPi 2.5 A2 TCi
Kapasitas 2,359 cc 2,497 cc
Transmisi Otomatis Otomatis
Jumlah Percepatan 5 Percepatan 5 Percepatan
Tenaga Maksimal 175 ps /6,000 rpm 170 ps /3,600 rpm
Torsi Maksimal 23.2 kg-m /4,200 prm 45 kg-m /2,000 ~ 2,250 rpm
Kecepatan Maksimal 178 kph 180 kph
Bahan Bakar Bensin Diesel
Akselerasi (0-100 kph) 17.1 / detik 14.5 / detik
Jumlah Silinder 0 0
Dimensi
Panjang 5,150 mm
Lebar 1,920 mm
Tinggi 1,925 mm
Berat Kosong 2,032 kg 2,152 kg
Kaki-kaki
Suspensi Depan MacPherson strut
Suspensi Belakang Multi link
Rem Depan Ventilated disc
Rem Belakang Drum
Ukuran Ban 215/70 R16C

Ekspor Hyundai H-1

Ditahun 2019 ini pemerintah Indonesia melalui Kementrian Perindustrian telah menargetkan ekspor mobil keluar negeri bisa mencapai 400.000 unit atau naik 15,6% dari angka pencapaian di tahun 2018 sebesar 346.000 unit.

Hal ini tentu menjadi bentuk motivasi bagi PT Hyundai Indonesia Motor yang telah diberi kepercayaan oleh pihak prinsipal di Korea untuk merakit Hyundai H-1 sejak tahun 2010 untuk kebutuhan pasar di beberapa negara ASEAN seperti Thailand dan Brunei Darussalam.

Dan Hyundai Indonesia pun tengah menjajaki pasar ekspor Hyundai H-1 untuk kebutuhan pasar ASEAN lainnya. Berbekal pengalaman ekspor kendaraan yang cukup panjang, Hyundai Indonesia tentu siap untuk turut mendukung target pemerintah dan terus berkontribusi positif mendorong pertumbuhan ekspor kendaraan bermotor dari Indonesia.

Dony Lesmana

Dony Lesman memulai karirnya di dunia jurnalis di Jawa Pos Surabaya 2003. Hijrah ke Jakarta bergabung di majalah Otomotif Ascomaxx dan Motomaxx di 2010. Sempat bergabung di portal berita Sindonews.com di kanal Autotekno hingga 2016 yang mengupas perkembangan otomotif dan teknologi. Terhitung Januari 2017 masuk sebagai tim Journal Carmudi Indonesia yang mengulas dan mempublikasikan berita-berita otomotif terbaru di Indonesia maupun dunia.

Related Posts