Berita Event Mobil

Hyundai Kona Modifikasi dan H1 Limited Edition Menyedot Perhatian Pengunjung GIIAS 2019

Hyundai di GIIAS 2019

Booth Hyundai di GIIAS 2019. (Foto: Carmudi/Rizen)

Tangerang Selatan – Pabrikan asal Korea Selatan, Hyundai juga turut meramaikan GIIAS 2019. Selain ikut meramaikan, booth Hyundai ternyata juga dihiasi oleh produk baru. PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) selaku APM Hyundai di Indonesia memamerkan dua unit mobil barunya kepada pengunjung GIIAS 2019.

“Di GIIAS 2019 kita hari ini membuat Kona Digital Modification. Mobilnya dibuat dari ide yang masuk dari para konsumen kreatif. Kita juga ada gim dengan hadiah menarik. Selain itu juga ada program pembelian bunga 0% atau bisa memilih DP minimal 20%,” kata Hendrik Wiradjaja, Deputy Marketing Director PT HMI di GIIAS 2019.

Promo Menarik Hyundai di GIIAS 2019

Selama GIIAS 2019, Hyundai juga menawarkan beberapa program menarik bagi calon konsumen.

“Ada juga gimick baru di Santa Fe, audionya kita buat lebih advance yang sudah dilengkapi dengan Android Auto dan Apple Car Play. Kalau untuk lebih jelasnya lagi, bisa langsung datangi booth kita di GIIAS kali ini,” sambung Hendrik.

Selain menawarkan program menarik, Hyundai juga membawa satu mobil baru di GIIAS 2019. Mobil tersebut merupakan Hyundai H1 yang dibubuhi dengan tambahan body kit baru di sekujur tubuhnya.

“Itu semua kita bawa di GIIAS kali ini. Selain itu ada juga Hyundai H1 dengan penambahan body kit yang mana penambahan body kit limited edition. Kenapa enggak ada rilis model baru, sebenarnya cuma masalah timing saja. Karena Kona baru kita luncurkan di IIMS lalu, jadi fokusnya ke Kona dulu,” beber Hendrik.

Hyundai di GIIAS 2019

Hyundai Kona Modifikasi di GIIAS 2019. (Foto: Carmudi/Rizen)

Hyundai Siapkan i20 Facelift Tahun Depan

Lebih lanjut Hendrik mengatakan jika pada tahun depan Hyundai akan merilis i20 facelift.

“Model baru hampir semuanya, sih, sudah baru. Hyundai i20 yang facelift bakalan tahun depan kita rilis,” katanya.

Hendrik juga mengakui jika penjualan Hyundai Kona hingga akhir Juni dinilai cukup baik.

“Penjualan Kona dari IIMS itu kita canangkan target di angka 50 unit per bulan. Nah, sampai dengan kemarin sudah ada 108 unit sampai 30 Juni 2019. Tapi ada satu kendala, yaitu ada libur lebaran yang cukup makan waktu. Di dua bulan waktu kerja ini sudah lebih dari 108 unit. Capaian ini sebenarnya masih masuk ke dalam target kami,” tutupnya.

Hyundai Kona sendiri merupakan compact SUV yang diluncurkan oleh Hyundai di IIMS 2019 lalu. Di GIIAS kali ini, Hyundai menampilkan Kona dengan tampilan modifikasi. Kona berkelir putih ini dibalut dengan pelek, body kit, roof box dan jok Recaro di bagian depan. Tampilan yang bergaya rally look ini menjadi salah satu konsep modifikasi yang cocok untuk ditiru. (dms)

Dimas Hadi

Memulai karir sebagai jurnalis otomotif sejak 2016 di Carmudi Indonesia. Sebelumnya aktif menulis bermacam esai sosial-budaya dan beberapa karya tulis lainnya sejak 2009. Email : dimas.hadi@icarasia.com
Follow Me:

Related Posts