Event

IIMS Virtual 2021, Mitsubishi Jagokan New Pajero Sport

IIMS Virtual 2021

Booth Mitsubishi di pameran otomotif IIMS Virtual (Foto: MMKSI)

Jakarta – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan merek Mitsubishi berpartisipasi dalam pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) Virtual 2021.

Pada kesempatan kali ini, MMKSI jagokan New Pajero Sport selama pameran berlangsung hingga 28 Februari.

Sesuai dengan konsep pameran virtual, MMKSI menghadirkan New Pajero Sport dalam format digital 3D dan fitur 360 derajat.

Baca Juga: 

Demi memudahkan konsumen dalam mencari informasi terkait mobil baru Mitsubishi tersebut, MMKSI juga menyematkan katalog.

“Partisipasi pada ajang IIMS Virtual 2021 merupakan usaha dan bentuk komitmen kami untuk dapat terus menjangkau dan mempermudah masyarakat Indonesia dalam mendapatkan produk dan layanan. Selain itu dalam ajang ini kami kembali memperkenalkan New Pajero Sport, sebagai model terbaru dari model Pajero Sport,” ungkap Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI, dalam keterangan resminya, Jumat (19/2/2021).

Tak hanya menampilkan New Pajero Sport, MMKSI juga menyediakan informasi lengkap terkait produk Mitsubishi lain.

Mitsubishi Pajero Sport Baru

New Mitsubishi Pajero Sport baru masuk di Indonesia setelah debut di Thailand 2019 (Foto: MMKSI)

Pengunjung booth Mitsubishi juga dapat melakukan interaksi langsung dengan tim pemasaran lewat aplikasi Whatsapp, untuk mendapatkan informasi seputar penjualan, produk dan berbagai layanan lainnya.

IIMS Wadah untuk Mendukung Industri Otomotif

Fase pertama rangkaian IIMS 2021 yang digelar secara virtual resmi dibuka Kamis, 18 Februari 2021.

Acara pembukaan dihadiri oleh Menteri Koordinasi Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, dan tamu undangan lainnya secara virtual.

Dalam sambutannya, Airlangga Hartarto berharap pameran IIMS 2021 menjadi wadah untuk mendukung industri otomotif agar segera bangkit. Selain itu mampu memberi semangat untuk menghadapi pemulihan ekonomi.

Hal serupa turut diungkapkan oleh Agus Gumiwang Kartasasmita bahwa dengan dibukanya fase pertama rangkaian IIMS 2021 ini akan mampu membangkitkan gairah dan minat masyarakat untuk membeli kendaraan bermotor.

Harapannya sektor otomotif dapat cepat pulih di tengah pandemi Covid-19.

IIMS Virtual 2021 turut menghadirkan Agen Pemegang Merek (APM) kendaraan roda empat terkemuka di Indonesia seperti BMW, DFSK, Honda, Hyundai, Kia, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi, Toyota, Wuling Motors, dan Brand X.

Ada juga tujuh merek ternama kendaraan roda dua yaitu Benelli, BMW Motorrad, Italjet, Niu, Royal Alloy, Velocifero, dan Vespa Sinergi.

IIMS Virtual 2021

Pameran otomotif IIMS Virtual 2021 resmi dibuka (Foto: Dyandra)

Baca Juga: 

Pengunjung semakin dimanjakan dengan adanya promo menarik produk aksesoris dari Perkumpulan Pengusaha Aksesoris Mobil Indonesia (PAHAMI) serta puluhan brand aftermarket.

“Dengan adanya event ini kami berharap menciptakan peluang bagi seluruh pihak yang terlibat dalam industri otomotif. Agar berbagai macam program atau campaign dapat terealisasikan secara optimal,” ujar Presiden Direktur Dyandra Promosindo.

Rangkaian IIMS Virtual fase pertama pada bulan ini akan dilanjutkan fase kedua yang rencananya digelar pada Maret 2021.

Diharapkan akan mencapai kulminasi di IIMS Hybrid April mendatang di JIExpo Kemayoran secara offline dan online.

 

Penulis: Santo Sirait

Editor: Dimas

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts