Mobil

Konsumsi BBM Xpander Ternyata Bisa Sampai 18 Km Per Liter!

konsumsi bbm xpander

Test drive Mitsubishi Xpander. Foto: MMKSI

Jakarta – Konsumsi BBM jadi perbincangan yang sangat seru untuk dibahas, khususnya Mitsubishi Xpander. Mobil yang menjadi penantang Avanza-Xenia ini ternyata punya konsumsi BBM yang irit.

Bahkan, angka konsumsi BBM yang berhasil didapatkan membuat wajah tercengang. Karena di luar sana masih banyak orang yang menilai kalau konsumsi BBM Mitsubishi Xpander ini cukup boros.

Padahal tidak demikian. Mobil keluarga 7 penumpang ini sebenarnya punya konsumsi BBM yang oke. Apalagi buat dipakai di kota macet seperti Jakarta ini. Ternyata oke juga kok.

Tapi, sebelum membahas mengenai konsumsi BBM dari Mitsubishi Xpander, ada baiknya memahami sedikit hal yang mempengaruhi konsumsi bbm.

Gaya Berkendara Setiap Orang Berbeda

Harus dipahami, gaya berkendara setiap orang di dunia ini berbeda. Walaupun mobil yang digunakan sama, tetapi konsumsi BBMnya bisa sangat berbeda.

Hal ini wajib menjadi perhatian orang yang sangat mengagungkan konsumsi BBM. Sebab, rute yang dilalui setiap orang berbeda. Bahkan, perawatan setiap orang pun berbeda.

konsumsi bbm xpander

Xpander Limited mengalami pengembangan pada sektor kenyamanan dan kemewahan interior. Foto/Carmudi.

Terus, apa hubungannya perawatan sama konsumsi BBM? Jelas ada hubungannya dong, karena mobil yang dirawat dengan baik dan benar akan tetap terjaga performa mesinnya.

Cara Menghitung Konsumsi BBM

Dalam mendapatkan konsumsi BBM dari sebuah mobil, ada dua metode yang bisa digunakan. Yakni metode full to full dan menggunakan trip meter yang ada di cluster.

Bila Anda ingin mendapatkan hasil yang akurat, metode full to full sangat disarankan, karena cara hitungnya juga lebih mudah. Pertama isilah bahan bakar hingga penuh.

Sebelum isi bahan bakar, usahakan catat angka kilometer terakhir. Pakai mobil tersebut sampai indikator bahan bakar mau habis. Setelah itu, isi kembali bahan bakar sampai penuh. Jangan lupa dicatat berapa liter yang dibutuhkan. Kilometer terakhir seusai mengisi bbm juga wajib dicatat.

Pertamina berikan layanan antar BBM ke rumah

Pertamina berikan layanan antar BBM ke rumah

Lalu, kilometer terakhir hanya perlu dikurangi dengan kilometer awal. Misalnya kilometer awal 147.851 dan kilometer terakhir 148.356.

Maka Anda bisa menghitung 148.356 dikurangi 147.851  dan angka yang didapat adalah 505 km. Lalu, angka 505 ini hanya perlu dibagi dengan jumlah bahan bakar yang diisi terakhir sampai penuh.

Misalnya 505 km dibagi 38,5 liter. Maka hasilnya yang didapat adalah 13,11 km per liter untuk konsumsi BBM dengan jarak tempuh 505 km.

Konsumsi BBM Mitsubishi Xpander

Berdasarkan hasil yang didapat oleh Fransiscus Rosano, Reviewer Carmudi ternyata konsumsi BBM Xpander cukup irit. Hasilnya, untuk penggunaan dalam kota Xpander bisa mencapai 11,8 km per liter.

Bahkan untuk perjalanan luar kota dicatatkan hingga 18 km per liter. Pengujian yang dilakukan oleh reviewer kami meliputi berbagai aspek jalan.

Mulai dari jalanan perkotaan yang macet, jalan lancar, sampai jalan tol. “Ini pakai metode pengetesan yang melewati banyak tol yang luar kota,” beber Rosano.

Perjalanan luar kota ini diakui hanya murni melewati jalan tol yang ada di sekitaran Jabodetabek saja. Bagaimana soal kecepatan?

konsumsi bbm xpander

Mitsubishi Xpander sekarang sudah ada yang bekas. Foto/Carmudi.

Selama pengujian, kami membatasi kecepatan mobil agar tidak melebihi 90 km per jam. Tujuannya adalah untuk mendapatkan data konsumsi BBM Xpander yang sangat akurat.

Untuk menguji konsumsi bbm memang diharuskan berkendara dengan gaya yang sangat ECO driving atau santai. Jika sering ngebut, maka konsumsi bbmnya bisa lebih boros.

Mobil yang digunakan pada saat pengujian menggunakan transmisi otomatis. Mungkin jika memakai transmisi manual, angka konsumsi bbm Xpander ini bisa saja lebih baik lagi.

Mesin Mitsubishi Xpander

Xpander sendiri dibekali mesin berkode 4A91 dengan teknologi MIVEC, DOHC. Kapasitasnya 1.499 cc, 4 silinder bertenaga 103 hp dengan torsi 141 Nm.

Itu menurut data yang didapatkan oleh reviewer Carmudi. Lalu, bagaimana dengan konsumsi bbm Xpander bagi orang awam?

Kami memprediksi kalau konsumsi bbm Xpander orang awam bisa saja lebih boros. Karena orang awam mayoritas belum mengerti teknik berkendara ECO driving yang baik dan benar.

konsumsi bbm xpander

Reviewer Carmudi Indonesia saat melakukan uji coba Mitsubishi Xpander (Carmudi Indonesia/Rosano)

Teknik berkendara ECO driving jelas sangat berpengaruh terhadap konsumsi bbm. Semakin sering menginjak pedal gas dalam-dalam, semakin boros juga konsumsi bbmnya.

Teknik Berkendara ECO Driving

  1. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan dalam berkendara ECO driving. Berikut kami paparkan di bawah ini.
  2. Menjaga RPM mesin agar tidak lebih dari 2.500 rpm.
  3. Membatasi kecepatan maksimal, misalnya 90 km per jam.
  4. Memilih rute yang tidak terlalu macet.
  5. Melewati rute dengan jalan aspal yang lebih banyak dibanding jalan rusak.
  6. Menggunakan bahan bakar dengan oktan yang sesuai.
  7. Menginjak pedal gas dengan halus dan tidak menginjak pedal secara mendadak.
  8. Tidak melakukan setengah kopling pada saat macet untuk mobil transmisi manual.
  9. Tidak agresif dalam mengemudi.

Beberapa cara di atas merupakan cara yang bisa digunakan untuk berkendara ECO driving. Sayangnya, berkendara semacam ini membutuhkan kesabaran yang sangat tinggi.

Baca juga: Konsumen Untung Biaya Perawatan Mitsubishi Xpander Diperpanjang

Karena banyak orang tidak tahan dengan mengemudi ECO driving yang relatif lelet dan pelan. Biasanya orang ingin buru-buru sampai di tujuan. Faktor inilah yang jadi salah satu penyebab konsumsi BBM Xpander akan berbeda-beda.

Bila Anda menggunakan AC sebaiknya gunakan secara edeal, jangan terlalu tinggi putaran angginnya. Cukup di angka satu dengan suhu yang cukup, bila mobil double blower sebaiknya nyalakan juga bagian belakang. agar kabin cepat dingin.

Penulis: Rizen

Editor: Lesmana

 

Rizen Panji

Hobinya menghabiskan bahan bakar di akhir pekan. Dan pastinya tergila-gila dengan mobil tua apalagi mobilnya model pintu dua. Oiya, dirinya juga senang melihat interior mobil yang sangat rapih dan bersih, lho!

Related Posts