Mobil

Skema Kredit Honda WR-V, Cicilan Mulai dari Rp4 Jutaan

Dalam ulasan kali ini Carmudi akan mengajak Anda untuk melihat skema kredit Honda WR-V di Indonesia. Mobil ini meluncur resmi pertama kali pada 2 November 2022.

Kredit Honda WR-V

Dalam ulasan kali ini Carmudi akan mengajak Anda untuk melihat skema kredit Honda WR-V di Indonesia. (Foto: Honda)

Honda tentunya tidak mau ketinggalan menanggapi tren Sport Utility Vehicle (SUV) yang lagi naik daun dalam beberapa tahun belakangan ini.

Hal tersebut tampak dari produk-produk yang diperkenalkan ke pasar. Semisal Honda BR-V yang pada generasi terbarunya punya tampang makin kental aura SUV dibandingkan sebelumnya.

Dengan kapasitas bangku 7-penumpang, model tersebut sekaligus menjadi produk andalan Honda untuk kategori “mobil keluarga”.

Lalu bagaimana dengan konsumen yang belum butuh kapasitas sebesar itu, tapi pengen mobil bergaya SUV?

Membaca kebutuhan tersebut, PT Honda Prospect Motor (HPM) akhirnya memperkenalkan WR-V di pasar Indonesia.

Mobil ini lahir sebagai produk yang benar-benar baru karena belum pernah ada di Indonesia sebelumnya.

Walau begitu, diketahui mobil ini menggendong mesin yang sama dengan BR-V. 

Sebelum WR-V hadir ke pasar Indonesia, konsumen yang menginginkan mobil SUV kompak semacam ini dihadapkan pada pilihan model, seperti Toyota Raize, Daihatsu Rocky, Kia Sonet, atau Nissan Magnite.

Harga dan Skema Kredit Honda WR-V

Simulasi Kredit Honda WR-V

Honda WR-V hadir di Indonesia dalam tiga pilihan varian, yakni 1.5L E, 1.5L RS, dan 1.5L RS with Honda Sensing.  (Foto: Honda)

Honda WR-V hadir di Indonesia dalam tiga pilihan varian, yakni 1.5L E, 1.5L RS, dan 1.5L RS with Honda Sensing. 

Ciri khas Honda yang sudah pasti mengadopsi transmisi CVT juga tercermin kuat pada model ini. Mengingat jenis transmisi tersebut menjadi satu-satunya opsi yang tersedia.

Pantauan di situs web resmi PT HPM pada akhir November 2022, WR-V dijual dengan rentang harga Rp271,9 sampai Rp309,9 juta.

Varian tertingginya sudah dilengkapi dengan paket fitur keselamatan aktif Honda Sensing.

Selain dengan cara tunai, konsumen tentunya juga bisa membeli mobil ini melalui skema kredit.

Faktanya PT HPM juga menyediakan simulasi perhitungan skema kredit tersebut untuk masing-masing varian melalui situs web resminya.

spesifikasi honda wr-v

Informasi lebih rinci mengenai hal tersebut bisa disimak pada tabel ini bawah ini.

Honda WR-V 1.5L E – Rp271,9 Juta

Total Bayar Pertama Angsuran Per Bulan
1 Tahun Rp107.093.045 Rp16.609.465
2 Tahun Rp99.301.449 Rp8.767.869
3 Tahun Rp96.744.456 Rp6.160.876
4 Tahun Rp95.552.024 Rp4.918.444
5 Tahun Rp95.152.697 Rp4.249.117

Honda WR-V 1.5L RS – Rp289,9 Juta

Total Bayar Pertama Angsuran Per Bulan
1 Tahun Rp114.100.205 Rp17.709.025
2 Tahun Rp105.789.489 Rp9.348.309
3 Tahun Rp103.059.911 Rp6.568.731
4 Tahun Rp101.785.229 Rp5.244.049
5 Tahun Rp101.341.592 Rp4.530.412

Honda WR-V 1.5L RS with Honda Sensing – Rp309,9 Juta

Total Bayar Pertama Angsuran Per Bulan
1 Tahun Rp121.885.938 Rp18.930.758
2 Tahun Rp112.998.422 Rp9.993.242
3 Tahun Rp110.077.084 Rp7.021.904
4 Tahun Rp108.711.013 Rp5.605.833
5 Tahun Rp108.218.142 Rp4.842.962

Setelah mengetahui informasi mengenai harga dan skema kredit WR-V, calon konsumen tentunya juga ingin mengenal lebih dekat mobil ini. Terutama menyangkut fitur-fitur atau spesifikasinya.

Spesifikasi Honda WR-V

Mesin Honda WR-V

(Foto: Honda)

Seperti disebutkan sebelumnya bahwa WR-V menggendong mesin yang sama dengan BR-V. Itu berarti mesin dengan kapasitas 1.498 cc yang bisa menghasilkan tenaga tertinggi 119,3 hp dan torsi puncak 145 Nm.

Namun, dari penelusuran Carmudi diketahui adanya perbedaan pengaturan transmisi terutama pada final gear-nya.

Dengan demikian kedua mobil akan menyajikan karakter berkendara yang sedikit berbeda. BR-V dengan final gear sedikit lebih besar akan memiliki tarikan awal lebih enteng.

Sedangkan WR-V akan memiliki “nafas” lebih panjang untuk kecepatan tinggi.

Menghadirkan perbedaan setting transmisi seperti ini memang kerap dilakukan oleh pabrikan guna menciptakan karakter yang sesuai untuk produk-produk bermesin sama.

Informasi lebih rinci mengenai spesifikasi WR-V itu sendiri bisa Carmudian lihat melalui tabel ini di bawah ini.

MESIN
Tipe Mesin 1.5 DOHC, 4-Silinder Segaris, 16 Katup, i-VTEC + DBW
Sistem Suplai Bahan Bakar PGM-FI
Diamater x Langkah  73 x 89,5 mm
Isi Silinder 1.498 cc
Perbandingan Kompresi 10,6 : 1
Daya Maksimum 119,3 hp @ 6.600 rpm
Torsi Maksimum 145 Nm @ 4.300 rpm
DIMENSI
Panjang x Lebar x Tinggi 4.060 mm x 1.780 mm x 1.608 mm
Jarak Sumbu Roda 2.485 mm
Jarak Pijak Depan 1.540 mm
Jarak Pijak Belakang 1.540 mm
TRANSMISI
Tipe  Continuously Variable Transmission (CVT)
Perbandingan Gigi Maju 2,526 — 0,408
Perbandingan Gigi Mundur 2,706 — 1,489 
Perbandingan Gigi Final 5,436
SISTEM SUSPENSI
Suspensi Depan MacPherson Strut
Suspensi Belakang Torsion Beam
SISTEM REM
Rem Depan Ventilated Disc
Rem Belakang Tromol
BAN
Ukuran Pelek 17 x 7J atau 16 x 7J
Ukuran Roda 215/55R17 atau 215/60R16

Fitur

Interior WR-V

(Foto: Honda)

Terkait fitur yang dimiliki mobil ini mari mulai membahasnya dari sisi eksterior. Khusus varian 1.5L RS dan 1.5L RS with Honda Sensing sudah menggunakan lampu depan LED.

Sementara itu untuk lampu depan varian 1.5L E masih berjenis halogen. Walau begitu untuk lampu kabut pada varian in sudah halogen, sama seperti dua varian di atasnya.

Varian 1.5L RS dan 1.5L RS with Honda Sensing tentunya mendapatkan fitur paling lengkap. Contohnya lampu sein sequential dan kaca spion dengan pelipatan otomatis.

Kedua fitur tersebut tidak bisa ditemui pada varian 1.5L E. Namun, untuk konsumen 1.5L E ikut mendapatkan kamera parkir multi angle seperti dua varian di atasnya.

Lanjut masuk ke dalam kabinnya maka akan kembali terlihat perbedaan antara setiap varian. Ambil contoh untuk meter cluster varian 1.5L E masih analog dengan MID sementara dua varian atasnya menggunakan layar digital TFT 4,2 inci.

Untuk varian-varian mahal juga dilengkapi dengan 6-speaker, AC auto, dan bungkus jok berbahan kulit.

Mengenai head unit mobil ini sebenarnya semua varian memiliki ukuran yang sama, yaitu 7 inci. Namun, khusus varian paling atas alias 1.5L RS with Honda Sensing, head unit-nya sudah memiliki integrasi dengan Honda LaneWatch.

Sedangkan untuk menunjang keselamatan penumpang, WR-V memiliki 6 kantung udara. Sayangnya hal ini hanya berlaku untuk varian tertinggi 1.5L RS with Honda Sensing.

Sementara itu dua varian lainnya hanya dilengkapi dengan 4 kantung udara. Adapun fitur Honda Sensing pada mobil ini memiliki beberapa fungsi.

Hal tersebut meliputi Collision Mitigation Braking System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation System (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC), Lead Car Departure Notification System (LCDN), dan Auto High Beam (AHB).

Selain mengulas tentang skema kredit Honda WR-V beserta spesifikasi dan fitur-fiturnya, Carmudi juga akan menjawab beberapa pertanyaan yang beredar di internet mengenai mobil ini.

honda wr-v

Apakah Honda WR-V Sudah Masuk Indonesia?

Honda WR-V sudah masuk Indonesia. PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkannya secara resmi pada 2 November 2022 di Jakarta.

Namun, “perjalanan” model ini di Indonesia dimulai jauh sebelum itu. PT HPM pertama kali menampilkannya dalam wujud konsep melalui mobil yang dinamakan SUV RS Concept di GIIAS 2021.

Satu tahun berikutnya di pameran yang sama, PT HPM menampilkan evolusinya melalui kendaraan bernama Honda Small SUV RS. Mobil ini sempat menjalani roadshow ke beberapa kota di Indonesia.

Sampai akhirnya versi produksi massal mobil ini meluncur dengan nama Honda WR-V.

Berapa CC Honda WR-V?

Honda WR-V menggunakan mesin dengan kapasitas 1.5L atau lebih tepatnya 1.498 cc yang bisa menghasilkan tenaga tertinggi 119,3 hp dan torsi maksimum 145 Nm.

Mesin tersebut dipasangkan dengan transmisi CVT. Faktanya jenis transmisi tersebut menjadi satu-satunya pilihan yang tersedia bagi konsumen.

Berbeda dengan kompetitornya, Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, Honda WR-V hanya tersedia dalam satu pilihan mesin naturally aspirated di atas.

Tidak ada pilihan mesin turbo seperti yang tersedia untuk produk-produk dari Toyota dan Daihatsu tersebut.

Berapa Harga Mobil Honda WR-V?

Honda WR-V tersedia dalam tiga pilihan varian dan dijual dalam rentang harga Rp271,9 sampai Rp309,9 juta.

Varian paling bawahnya, WR-V 1.5L E, memiliki penampilan yang lebih sederhana dibandingkan dua varian di atasnya.

Hal ini terlihat dari penggunaan lampu depan yang masih halogen, pelek 16 inci, dan bungkus jok berbahan kain. 

Naik ke varian di atasnya, 1.5L RS, maka konsumen mulai menemui fitur atau kelengkapan berkendara yang lebih mewah. Contohnya, lampu depan LED, bungkus jok berbahan kulit, atau meter cluster digital.

Kemudian untuk varian paling atas, 1.5L RS with Honda Sensing, fitur-fitur atau kelengkapan berkendaranya tak jauh berbeda.

Namun mobil ini dilengkapi dengan paket fitur keselamatan aktif sesuai namanya, Honda Sensing.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play StoreDownload Carmudi di App Store

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts