Berita

KTM Bikin Supercar Road Legal Pertamanya, X-Bow GT-XR

Austria — Supercar KTM X-Bow GT-XR hadir dengan rancangan yang lebih baik dari generasi-generasi sebelumnya, dan yang terpenting lagi kini mendapat status road legal.

KTM X-Bow GT-XR

(Foto: KTM)

KTM itu sendiri bukan nama yang asing lagi di dunia otomotif atau balap terutama untuk sektor roda dua. Perusahaan asal Austria itu memiliki deretan motor kencang dari segala genre.

Namun, di luar itu KTM juga mengembangkan kendaraan road empat yang berorientasi pada performa. Baru-baru ini KTM memperkenalkan supercar X-Bow GT-XR.

Dirangkum dari sejumlah sumber, Senin (12/9/2022), mobil tersebut hadir dengan bodi monokok dari bahan serat karbon yang otomatis membuat bobot mobil ini sangat ringan. Apalagi dipadukan dengan sasis tubular di bawahnya.

Desain bodinya terlihat jelas sangat agresif dengan komponen-komponen fungsional untuk memaksimal down force.

Bukan hanya yang tampak oleh mata, seperti rear wing, rear diffuser, atau front splitter, tapi lantai atau bagian bawah mobil ini juga didesain sedemikian rupa untuk “mengamankan” angin yang masuk.

Spesifikasi KTM X-Bow GT-XR

Sementara itu, sebagai sumber tenaganya adalah mesin Audi dengan kapasitas 2.500 cc turbo 5-silinder yang dapat menghasilkan tenaga 500 hp dan torsi maksimum 581 Nm.

Mesin tersebut dipasangkan dengan transmisi 7-kecepatan dual-clutch yang mengirimkan tenaga ke roda belakang dengan bantuan limited slip differential.

Sebagai gambaran terhadap performanya, KTM X-Bow GT-XR dapat berakselerasi dari 0—100 km per jam hanya dalam 3,4 detik dengan top speed 280 km per jam.

KTM X-Bow GT-XR 2022

(Foto: KTM)

Selain dirancang untuk “ngebut” di sirkuit, mobil ini juga disebut-sebut cocok digunakan di jalan raya. Faktanya ini merupakan model pertama KTM X-Bow yang mendapatkan status road legal.

Hal itu tak lepas dari keberadaan tangki bahan bakar cukup besar mencapai 96 liter, elektrik power steering, sistem hydraulic lift untuk mengangkat ground clearance mobil ini.

Sebagai informasi, KTM X-Bow itu sendiri pertama kali diperkenalkan pada 2008. Generasi pertamanya hadir dengan desain atap terbuka.

Lalu hadir generasi keduanya, GT4, yang mulai menggunakan atap kemudian disusul dengan GTX.

Dari awal model-model tersebut berstatus track use only dan baru pada generasi ini KTM X-Bow bisa digunakan di jalan raya umum.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts