Berita

Mazda Tampilkan 8 Mobil Ini di GIIAS 2021

GIIAS, Tangerang – PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) sebagai Agen Pemegang Merek (APM) dan distributor eksklusif mobil Mazda di Indonesia kembali berpatisipasi di ajang GIIAS (GAIKINDO Indonesia International Auto Show) 2021.

Ini sebagai bukti komitmen nyata dari Mazda yang tetap eksis di pasar otomotif Tanah Air dengan menghadirkan berbagai jenis dan tipe Mazda untuk para konsumen Indonesia.

Mazda hadir di GIIAS 2021. (Foto: Carmudi)

“Keikutsertaan kami di ajang GIIAS tahun ini telah didukung oleh Mazda Corporation dari Jepang. Kami terus berkomitmen agar Mazda tetap eksis di pasar otomotif Indonesia. Kami akan memperkenalkan produk terbaru Mazda serta meningkatkan kualitas layanan purna jual Mazda di Indonesia secara konsisten,” ujar Ricky Thio selaku Managing Director PT EMI.

Di GIIAS 2021 ini, PT EMI menampilkan beragam model Mazda yang dijual di Indonesia sebagai berikut.

  1. Mazda CX-8 Elite SUV
  2. Mazda 3 Sedan
  3. Mazda CX-30 SUV
  4. Mazda 3 Hatchback
  5. Mazda 6 Estate Sedan
  6. Mazda CX-3 1.5L SUV
  7. Mazda CX-5 KURO Edition
  8. Mazda CX-9 KURO Edition

Cek model mobil Mazda lainnya dengan klik tombol di bawah ini.

Lihat Mobil Mazda

Selain itu, tersedia area test drive yang menyediakan tiga unit Mazda CX-3 1,5 Sports, Mazda CX-5 GT, dan Mazda CX-9 AWD untuk dicoba secara langsung oleh pengunjung selama ajang GIIAS 2021 berlangsung.

SUV Mazda Paling Diminati

Mobil Mazda yang hadir di GIIAS 2021. (Foto: Carmudi)

SUV (Sport Utility Vehicle) Mazda merupakan model yang paling diminati para penggemar Mazda di Indonesia. Sejak peluncuran SUV Mazda CX-5 serta Mazda CX-3 pada 2017 lalu, dua tipe ini jadi tulang punggung penjualan Mazda di Tanah Air.

“Sudah menjadi rencana bisnis PT EMI untuk tahun 2022 dan kedepannya untuk fokus pada jajaran SUV Mazda. Kami akan menghadirkan produk dengan teknologi terkini yang sudah dilansir oleh Mazda Corporation,” ujar Theo.

Ini sejalan dengan rencana bisnis Mazda Corporation yang berencana akan memperluas jajaran model Crossover SUV dimana model tersebut dikeluarkan dalam dua tahun ke depan; antara tahun 2022 sampai 2023 untuk model baru seperti Mazda CX-80 dan Mazda CX-60 yang akan dipasarkan di Indonesia dari Mazda Corporation.

Tertarik untuk membeli mobil Mazda? Cek simulasi kreditnya di sini.

Simulasi Kredit Mobil Mazda

 

Penulis: Nadya Andari

Editor: Dimas

Nadya Andari

Memulai karir sebagai Content Writer di Carmudi Indonesia sejak awal tahun 2019. Lulusan Desain Komunikasi Visual yang suka sekali menulis, seperti cerpen, artikel, dan sebagainya.
Follow Me:

Related Posts