Berita Mobil Sumber informasi

Tips Membeli Mobil Bekas Untuk Mudik ala Mobil88

Jakarta – Saat ini banyak orang yang membeli mobil bekas untuk digunakan mudik ke kampung halaman. Namun, ternyata masih banyak orang yang kurang memahami cara membeli mobil bekas.

Halomoan Fischer, Presiden Direktur Mobil88 memberikan sedikit tips bagi Anda yang awam dengan mobil bekas. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan bila hendak membeli mobil bekas untuk mudik.

“Tips beli mobil bekas untuk mudik ini sebenarnya masih sama aja dari tahun ke tahun. Yang paling utama adalah belilah mobil bekas dari tempat terpercaya dan mobilnya tidak ada masalah. Khusus mudik, kalau ada masalah itu kasihan pemiliknya nanti,” kata Fischer kepada wartawan.

Membeli Mobil Bekas Untuk Mudik

Membeli Mobil Bekas Untuk Mudik

Ia mengatakan jika diusahakan carilah mobil bekas dengan kilometer yang belum terlalu jauh. “Mobil bekas dengan jarak tempuh yang jauh biasanya akan ada masalah-masalah nantinya. Cek juga dari kondisi fisik apakah ada bunyi-bunyi di bagian kaki-kaki atau mesinnya. Kalau ada, lebih baik cari yang lain saja,” sambungnya.

Mobil-mobil yang masih sangat digemari untuk dibeli jelang mudik seperti ini masih dikuasai oleh MPV. “Model yang paling laris masih sama sih setiap tahunnya. Avanza, Xenia, Innova dan lainnya. Pokoknya sih MPV lah yang masih banyak dicari,” terang Fischer.

Soal kisaran harga mobil bekas untuk mudik yang paling laris, Fischer punya jawaban sendiri. “Biasanya itu konsumen mobil bekas lebih suka mencari yang rentang harganya cukup terjangkau. Antara Rp 120-180 jutaan. Harga di kisaran tersebut cepat sekali lakunya. Pembelinya sendiri juga terbagi dua antara yang cash dan kredit,” kata Fischer.

Waktu Terbaik Membeli Mobil Bekas Untuk Mudik

Fischer juga menjelaskan waktu terbaik untuk membeli mobil bekas untuk mudik. Ia mengatakan jika waktu terbaik adalah di 2 minggu sebelum hari raya. Waktu ini dinilai menjadi momen terbaik karena stok mobil bekas masih cukup banyak.

“Kalau sudah minggu ketiga bulan Ramadan dan minggu ke empat, itu stok sudah mulai susah dan sedikit. Cepat sekali perputarannya di minggu tersebut,” ujar Fischer.

Diluar hal tersebut, ada beberapa hal yang dapat menjadi patokan dalam membeli mobil bekas untuk mudik. Yang pertama Anda dapat melihat kondisi fisik dari mobil. Jika interiornya bagus, biasanya kondisi mobil tersebut juga cukup apik. Pemilik yang menyayangi mobil dapat dilihat dari bagian dalam mobil.

Perhatikan suara dan getaran mesin. Jika mesin mobil cukup berisik saat dinyalakan, sebaiknya Anda tanyakan hal tersebut. Bisa saja komponen bagian dalam mesin sudah ada yang mengalami kerusakan. Getaran pada mesin saat diam juga bisa menjadi salah satu indikasi kondisi mesin mobil itu sendiri. Dengarkan juga suara-suara di bagian kaki-kaki mobil.

Membeli Mobil Bekas Untuk Mudik

Membeli Mobil Bekas Untuk Mudik

Jika kaki-kaki mobil tersebut sudah cukup berisik, Anda sebaiknya mencari mobil yang lain. Jika dipaksakan, kenyamanan saat berkendara sudah pasti berkurang dan akan tidak nyaman saat melewati jalan rusak. Langkah terakhir adalah dengan mencoba test drive. Mobil yang masih sehat akan memiliki performa yang baik mulai dari mesin, transmisi, kaki-kaki hingga suspensi.(dol)

Rizen Panji

Hobinya menghabiskan bahan bakar di akhir pekan. Dan pastinya tergila-gila dengan mobil tua apalagi mobilnya model pintu dua. Oiya, dirinya juga senang melihat interior mobil yang sangat rapih dan bersih, lho!

Related Posts