Berita

Meski Ada Fitur Keselamatan ASA, Pemilik Daihatsu Rocky Harus Tahu Ini

JakartaDaihatsu Rocky khususnya varian tertinggi telah dibekali dengan fitur keselamatan canggih atau Daihatsu menyebutnya ASA (Advance Smart Assist). Kehadiran fitur keselamatan Daihatsu ASA bisa memberikan rasa aman dan nyaman dalam berkendara.

“Fungsi dari ASA ini pada prinsipnya bisa meminamlisasi atau mengurangi terjadinya potensi bahaya. Karena ASA ini bisa mendeteksi objek-objek yang ada disekitar mobil dan melakukan peringatan atau pun kontrol untuk menghindari kendaraan pada kondisi bahaya,” kata Anjar Rosadi selaku Marketing Product Planning Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM), belum lama ini.

Daihatsu Rocky ASA

Pedal Misoperation Control, fitur keselamatan Daihatsu ASA yang ada di Rocky (Foto: Youtube Daihatsu)

Setidaknya ada enam fitur keselamatan canggih yang tergabung dalam Daihatsu ASA tersemat di Daihatsu Rocky. Antara lain, Pre Collision Warning dan Pre Collision Braking, Pedal Misoperation Control, Pedal Misoperation Control, Lane Departure Warning dan Lane Departure Prevention.

Masing-masing fitur memiliki fungsi dan manfaat yang berbeda-beda, mulai dari pengereman otomatis, menahan laju mobil, hingga memberi peringatan dini kepada pengemudi.

“Biasanya di mobil-mobil mewah dan mahal yang punya fitur-fitur tersebut. Nah, ini sudah ada di model Daihatsu,” tutur Anjar.

Kendati semua fitur tadi dapat bekerja secara otomatis dan mencegah kecelakaan fatal, tapi peran pengemudi saat mengendalikan lingkar kemudi dan mobil tetap menjadi yang utama.

Daihatsu Rocky ASA

Front Departure Alert (Foto: Youtube Daihatsu)

Oleh karena itu, pemilik Daihatsu Rocky perlu mengetahui beberapa hal berikut ini.

  • Daihatsu ASA bukanlah kendaraan otonom dan hanya berfungsi untuk mengurangi dampak dari kecelakaan lalu lintas
  • Pengemudi harus tetap berkendara dengan aman dan mengikuti peraturan lalu lintas dengan tetap mengutamakan safety driving
  • Daihatsu ASA memiliki keterbatasan untuk mengenali benda dan mengontrol performa kendaraan. Pengemudi dilarang terlalu mengandalkan sistem ASA yang terdapat di kendaraan.

Rocky Produk Kelima Hasil Kolaborasi Toyota dan Daihatsu

Rocky menjadi produk kelima hasil garapan bersama Toyota dan Daihatsu. Sebelumnya sudah ada Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, Toyota Rush dan Daihatsu Terios, Astra Toyota Agya dan Astra Daihatsu Ayla, serta Astra Toyota Calya dan Astra Daihatsu Sigra.

Semua model-model tersebut diproduksi secara lokal di pabrik milik ADM yang terletak di Sunter maupun Karawang.

Fitur keselamatan canggih Daihatsu ASA terdapat di Rocky varian tertinggi (Doto: ADM)

Saudara kembar Toyota Raize ini dibekali mesin tipe 1KR-VET berkapasitas 998 cc tiga silinder. Tenaga yang dihasilkannya mencapai 96 hp pada 6.00 rpm dan torsi puncak 140 Nm pada rentang 2.400-4.000 rpm.

Harga Daihatsu Rocky (OTR Jakarta):

  • Rocky 1.0 R TC MT (transmisi manual) Rp214,2 juta
  • Rocky 1.0 R TC MT ADS Rp222,2 juta
  • Rocky 1.0 R TC CVT (transmisi otomatis) Rp227,4 juta
  • Rocky 1.0 R TC CVT ADS Rp235,4 juta
  • Rocky 1.0 R TC CVT ASA Rp236,1 juta.

Baca Juga:

Penulis: Santo Sirait

Editor: Dimas

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts