Mitsubishi XForce Raih Bintang 5 Hasil Tes Tabrak ASEAN NCAP
Kajang – Mitsubishi XForce baru saja menjalani tes tabrak dengan hasil yang sangat memuaskan karena memperoleh rating tertinggi.
Tes tabrak dilakukan oleh New Car Assessment Program for Southeast Asian Countries (ASEAN NCAP). Varian yang dites adalah Exceed tahun produksi 2024 yang dibuat di Indonesia.
Serangkaian tes tabrak telah dilaluinya untuk mengukur sejauh mana kendaraan dapat memberikan perlindungan terhadap penumpangnya.
Berdasarkan tabel penilaian yang dikeluarkan oleh ASEAN NCAP, Mitsubishi XForce berhasil meraih bintang 5 dengan skor total 79,15 poin.
Total poin yang didapat diambil dari empat kategori yang dinilai berdasarkan protokol terbaru periode 2021-2025.
Kategorinya terdiri dari Adult Occupant Protection (AOP) dengan skor 34,89 poin, Child Occupant Protection (COP) dengan skor 17,03 poin, kategori penilaian Safety Assist (SA) dengan skor 14,85 poin, dan Motorcyclist Safety (MS) dengan skor 12,39 poin.
Baca juga: Kelebihan Mitsubishi XForce yang Bikin Konsumen Terpincut
Pada kategori AOP, XForce mendapatkan total skor mencapai 27,91 poin yang terdiri dari sebagai berikut.
- Frontal impact – 14,61 poin
- Side impact – 7,85 poin
- Head protection technology – 5,45 poin
Berdasarkan hasil tes tabrak, dummy penumpang dan pengemudi tidak mengalami kerusakan yang berarti.
Lalu pada kategori COP, Mitsubishi XForce berhasil meraih angka sebesar 43,43 poin yang terdiri dari sebagai berikut.
- Dynamic test – 24.00 poin
- Vehicle based – 9.00 poin
- Installation – 10,43 poin
- Child detection – 0.00 poin
Ketika ditabrak dari depan dan sisi samping, XForce mendapatkan skor yang cukup tinggi yakni 8.00 poin dan 4.00 poin.
- Frontal Impact – 8.00 poin
- Side impact – 4.00 poin
Total performance – 12.00 poin
Baca juga: Spesifikasi Mitsubishi XForce, SUV Baru Harga Mulai Rp381 Jutaan
Sementara pada kategori SA mendapatkan 15,59 poin yang terdiri dari sebagai berikut.
- Effective braking & avoidance – 6.00 poin
- Seatbelt reminders – 4.50 poin
- Autonomous emergency braking – 4.09 poin
- Advanced SATs – 1.00 poin
Pada poin terakhir yakni MS, XForce meraih angka total 9,91 poin yang terdiri dari sebagai berikut.
- Blind spot detection – 6.55 poin
- Rear visualization – 0.00 poin
- Headlight – 1.36 poin
- Pedestrian – 2.00 poin
- Advanced MST – 0.00 poin
Atas capaian tersebut, ASEAN NCAP menilai Mitsubishi telah menunjukkan komitmennya dengan memastikan modelnya memberikan perlindungan yang dibutuhkan penumpang maupun pengguna jalan lainnya.
ASEAN NCAP juga sangat senang jika Mitsubishi XForce berhasil meraih predikat bintang 5 di semua kategori yang dinilai menggunakan penilaian terbaru.
Penulis: Rizen Panji
Editor: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!