BMW i3S, Mobil Listrik Mungil nan Gahar Telah Masuk Indonesia

Tangerang Selatan – BMW termasuk salah satu pabrikan pelopor hadirnya mobil listrik produksi massal, salah satunya BMW i3. Tak tanggung-tanggung, BMW Indonesia memperkenalkan versi sport mobil listrik terlarisnya tersebut, yaitu BMW i3S.
Setelah dipamerkan pada GIIAS 2017 sebagai prototipe, New BMW i3s secara resmi diluncurkan di GIIAS 2019. Sama seperti versi prototipe, sekarang i3S hadir sebagai kendaraan yang sepenuhnya memakai energi listrik. BMW i3 telah diakui di seluruh dunia sebagai simbol kenikmatan berkendara, dan konektivitas cerdas di lingkungan lalu lintas perkotaan.
Citycar dengan performa gahar ini diperkenalkan saat ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. New BMW i3s menggabungkan sejumlah elemen desain yang menonjolkan karakternya yang dinamis. Kidney grille pada BMW i3s yang tertutup juga dicat hitam mengkilap untuk memberi gril tersebut penampilan yang lebih besar dan lebih menonjol.
New BMW i3s memiliki aksen garis atap yang juga menampilkan finish hitam mengkilap yang sama dengan pilar A. Ciri khas di bagian depan, yaitu bumper inlay serta surround berbentuk U memiliki finish berwarna hitam. Kaki-kaki didukung dengan suspensi sport yang mencakup penurunan 10 mm untuk jarak terendahnya.
Pada tepi bawahnya memiliki aksen khas strip BMW i Blue atau Frozen Grey. Penampilan makin galak dengan pelek alloy 20 inci dalam desain double spoke. Ukuran pelek ini 20 mm lebih lebar dari versi i3 standar yang tersedia sebelumnya.
Intip Spesifikasi Mobil Listrik BMW i3S di Indonesia
New BMW i3s menjadi mobil ramah lingkungan dengan tenaga mumpuni untuk sekelas citycar. Penggeraknya mengandalkan motor listrik 184 HP berkinerja tinggi yang menghasilkan torsi puncak 270 Nm.
Motor penggeraknya diperbarui mencakup kontrol motor yang dimodifikasi dan bearing khusus. Tujuannya, untuk lebih mengoptimalkan pengiriman daya dan kurva pada putaran mesin yang lebih tinggi. Ubahan tadi menghasilkan performa akselerasi yang lebih singkat.
Terjadi peningkatan performa akselerasi hingga 40% bila dibandingkan BMW i3 standar. Ini membuat New BMW i3s hanya memerlukan 6.9 detik untuk melesat dari 100 km/jam. (dms)