Berita

Penjualan Honda Tahun 2021 Lalu Naik 15%, Brio Masih Terlaris

Jakarta – PT Honda Prospect Motor (HPM) akhirnya membeberkan catatan penjualan sepanjang tahun 2021 lalu.

Honda mengklaim penjualan retail mereka selama tahun 2021 mencapai 91.393 unit.

Jumlah tersebut diklaim meningkat dibandingkan tahun 2020 yang mencatatakan penjualan di angka 79.451 unit.

Honda Brio masih menjadi tulang punggung penjualan dengan menjadi model yang terlaris.

Honda mengakui kenaikan penjualan tersebut juga dipengaruhi oleh insentif PPnBM DTP tahun lalu. Hal tersebut dikatakan oleh Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM.

“Penjualan Honda di tahun 2021 lalu sejalan dengan proyeksi kami, dengan mempertimbangkan berbagai kondisi seperti peluncuran model baru, dampak insentif pajak, maupun keterbatasan pasokan akibat gangguan pasokan komponen untuk produksi,” ujarnya.

penjualan honda 2021

Pabrik mobil Honda (Foto: Nikkei Asian Review)

Honda Brio sukses terjual sebanyak 45.332 unit. Jumlah tersebut terbagi atas penjualan Brio Satya sebanyak 30.254 unit dan Brio RS sebanyak 15.078 unit.

Hasil tersebut mencatatkan Honda Brio memberikan kontribusi penjualan 50% pada tahun 2021 dari total penjualan.

Honda HR-V 1.5L juga memberikan kontribusi sebesar 18% dengan raihan penjualan di angka 16.525 unit.

Kemudian ada Honda CR-V yang sukses terjual sebanyak 9.378 unit (kontribusi 10%).

Honda City Hatchback RS sebagai model baru di tahun 2021 terjual sebanyak 8.384 unit (kontribusi 9%).

Sedangkan Honda Mobilio terjual sebanyak 5.498 unit, BR-V sebanyak 2.764 unit, HR-V 1.8 L sebanyak 1.160 unit, Honda Jazz sebanyak 997 unit, Civic Hatchback RS sebanyak 649 unit, dan Honda Odyssey sebanyak 163 unit.

penjualan honda 2021

(Foto: Carmudi)

Di segmen sedan, Honda Civic sukses terjual 276 unit dan disusul Honda Accord yang terjual sebanyak 187 unit, City 70 unit, dan Civic Type R sebanyak 10 unit. Honda pun bersyukur atas raihan penjualan di tahun 2021 yang masih bisa bertumbuh.

“Kami juga bersyukur bahwa permintaan konsumen untuk produk-produk Honda masih sangat tinggi hingga akhir tahun lalu, terutama untuk Honda Brio dan model baru seperti All New Honda BR-V dan City Hatchback RS,” lanjut Yusak Billy.

Walaupun mengalami kenaikan, sebenarnya Honda sempat mengalami masalah gangguan pasokan komponen cip semikonduktor untuk produksi yang terjadi secara global. Hal tersebut pun kemudian berdampak pada terganggunya produksi di pabrik Karawang, Jawa Barat.

Namun pada akhir tahun masalah pasokan cip ini diklaim mulai membaik sehingga kapasitas produksi bisa kembali ditingkatkan.

Hasilnya, penjualan bulan Desember 2021 tercatat mengalami peningkatan sebesar 41% jika dibandingkan bulan sebelumnya dengan total 9.908 unit.

Penulis: Rizen Panji

Editor: Dimas

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan asal Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika mengendarainya

Related Posts