Berita Mobil

Render Honda Jazz Terbaru, Paduan Brio dan CR-V

Brazil – Salah satu mobil Honda yang kerap menjadi favorit di Indonesia adalah Jazz. Mobil berjenis hatchback berpenumpang 5 orang ini menjadi salah satu mobil yang cukup digemari di Indonesia. Kabarnya, generasi terbarunya sedang dipersiapkan untuk hadir.

Melanjutkan isu mengenai generasi terbaru dari Honda Jazz, seorang desainer asal Brazil baru aja melakukan render Honda Jazz. Ia menerka generasi terbaru Honda Jazz yang diprediksi akan hadir dengan beberapa ubahan. Ia melakukan render Honda Jazz ini berdasarkan spy shot yang beberapa waktu lalu tersebar di internet.

Desainer bernama Kleber Silva ini mendesain model baru dari Honda Jazz. Bagian depan dari Honda Jazz ini terlihat menyerupai model Honda Brio. Lampu depannya sudah menggunakan LED dan juga projector sebagai penerangan utama. Di bagian bawah terdapat fog lamp di sisi kiri dan juga kanan.

Paduan Honda Brio dan Honda CR-V

Sisi samping terlihat masih sama dengan Honda Jazz yang beredar saat ini dengan lekuk yang terbentang dari depan hingga belakang. Velgnya baru, dengan model two tone dan desain lebih sporty. Spion yang digunakan juga digambarkan tak berubah seperti yang sudah ada saat ini.

Namun, bagian belakangnya cukup menarik. Kleber mendesain bagian belakang render Honda Jazz ini dengan desain baru. Jika dilihat dengan seksama, pintu bagian belakangnya menggunakan pintu yang dipakai oleh Honda CR-V generasi terbaru. Sekilas desain yang dibuat oleh Kleber ini terlihat cukup bagus. Paduan Honda Brio dengan Honda CR-V ini cukup menyatu pada tubuh Honda Jazz.

Render Honda Jazz terbaru

Render Honda Jazz

Lampu belakang juga terlihat menggunakan milik Honda CR-V. Salah satu pembedanya adalah adanya emblem bertuliskan FIT di bagian kiri sebagai penanda ini adalah Honda Fit. Honda Fit merupakan nama lain dari Honda Jazz di beberapa negara di Dunia. Di Indonesia, Honda Fit ini menggunakan nama Jazz. Sejujurnya, tampilan render Honda Jazz seperti ini sebenarnya cukup oke juga.

Kleber Silva ini mendesain render Honda Jazz terbaru ini menyesuaikan dengan lekuk tubuh seperti mobil di spy shot. Kira-kira kalau diproduksi masal seperti ini akan laris seperti model sebelumnya nggak ya? Bagaimana menurutmu, sampaikan di kolom komentar ya.

Rizen Panji

Hobinya menghabiskan bahan bakar di akhir pekan. Dan pastinya tergila-gila dengan mobil tua apalagi mobilnya model pintu dua. Oiya, dirinya juga senang melihat interior mobil yang sangat rapih dan bersih, lho!

Related Posts