Mobil

Spesifikasi dan Skema Kredit Toyota Yaris 2020, Cicilan Mulai Rp4 Jutaan

New Yaris. (Foto: TAM)

Jakarta – PT Toyota Astra Motor (TAM) telah resmi meluncurkan Yaris generasi terbaru pada September 2020 ini. Bagi yang tertarik membeli mobil ini, Carmudi telah rangkum skema kreditnya, termasuk biaya cicilan Toyota Yaris terbaru per bulan.

Toyota Yaris merupakan salah satu mobil yang banyak diminati oleh konsumen di Indonesia, khususnya di kalangan kawula muda karena memiliki desain sporty, agresif, serta kekinian.

Kini, Yaris terbaru sudah dirilis dengan berbagai pembaruan pada bagian eksterior dan interiorya. Pembaruan yang cukup terlihat terdapat pada bagian fitur.

Jika model sebelumnya masih menggunakan desain Air Conditioner (AC) analog, kini sudah mengandalkan model tombol digital.

Selain itu, Yaris terbaru juga sudah menggunakan radius putar yang lebih kecil, yaitu 5,1 meter, di mana model sebelumnya mencapai 5,6 meter. Radius putar sekarang dapat memberikan kemudahan bagi pengemudi saat melakukan manuver.

Terdapat 7 pilihan warna yang ditawarkan, yaitu Citrus Mica Metallic, Silver Metallic, Gray Metallic, Red Mica Metallic, Orange Metallic, Super White, dan Attitude Black Mica.

Spesifikasi Toyota Yaris Terbaru 2020

Mesin

Meski mendapatkan pembaruan, Toyota Yaris terbaru masih dibenamkan mesin yang sama dengan model sebelumnya, yaitu mesin 2NR-FE berkapasitas 1.496 cc, 4 silinder, DOHC Dual VVT-i.

Mesin ini ‘dikawinkan’ dengan transmisi manual 5 percepatan atau transmisi otomatis CVT 7 percepatan.

Dengan mengusung mesin tersebut, mobil ini dapat mengeluarkan tenaga maksimal hingga 105 Hp pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 140 Nm pada 4.200 rpm.

Selain itu, Yaris terbaru sudah mengandalkan sistem bahan bakar fuel injection agar konsumsi bahan bakarnya jadi lebih irit dan efisien.

Di sisi lain, mobil ini menggunakan suspensi yang mumpuni. Pada bagian depan, disematkan suspensi Macpherson Strut, sedangkan di bagian belakang, disematkan suspensi Torsion Beam.

Kedua suspensi tersebut diklaim tangguh serta fleksibel untuk meminimalisir goncangan atau getaran saat melewati medan jalan yang bergeronjal dan penuh bebatuan.

Eksterior

Berlangganan Toyota New Yaris

Eksterior Toyota New Yaris. (Foto: TAM)

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, eksterior Toyota Yaris terbaru telah mendapatkan penyegaran sehingga tampilannya kini terlihat lebih sporty, modern, dan stylish.

Dari segi dimensi, mobil hatchback ini memiliki ukuran yang cukup besar dengan panjang 4.145 mm, lebar 1.730 mm, tinggi 1.500 mm, serta wheelbase atau jarak sumbu roda 2.500 mm.

Jika Yaris generasi sebelumnya dianggap seperti memiliki senyum Joker, kini senyum tersebut sudah hilang. Pihak Toyota telah mendesain ulang wajah mobil ini agar terlihat lebih proporsional.

Aksen senyum jokernya sudah diganti dengan kisi-kisi trapezoid pada area bumper depan. Di bagian tengah, menggunakan model sarang lebah berwarna hitam doff dengan aksen warna merah.

Khusus Yaris terbaru tipe TRD, bagian depannya telah disematkan lampu utama berdesain New Striking LED yang diklaim dapat memberikan pencahayaan sangat terang.

Selain itu, turut disematkan fog lamp LED atau lampu kabut, sehingga mobil aman dibawa berkendara saat malam hari atau cuaca berkabut.

Di sisi lain, semua tipe Yaris terbaru sudah dilengkapi gril depan dengan nuansa gelap, serta bumper depan yang memberikan kesan mempesona dan menawan, sehingga mobil ini terlihat lebih modern dilihat dari depan.

Pada bagian samping, terdapat lekukan halus yang terkesan sporty, namun tetap elegan. Terdapat juga handle door atau pegangan pintu yang didesain minimalis dan menambah kesan modern pada mobil ini.

Tidak hanya itu saja, bagian samping mobil ini juga telah menggunakan velg atau pelek berdesain Enegertic Alloy Wheel dengan ukuran 195/50 R16.

Dengan adanya pelek tersebut, Toyota mengklaim dapat memperkuat kesan sporty Yaris terbaru.

Pada bagian belakang, atap mobil menggunakan spoiler dengan desain aero kit khusus Yaris terbaru tipe TRD yang memberikan kesan dinamis.

Selain itu, terdapat juga antena bergaya Dynamic Shark Fin yang menambah kesan dinamis mobil ini, serta memberikan kesan elegan.

Secara keseluruhan, tampilan luar Toyota Yaris terbaru memang mengusung desain sangat sporty, modern, stylish, serta elegan, sehingga tidak heran jika banyak kawula muda yang mengincar mobil ini.

Interior

Dasbor New Yaris. (Foto: Toyota)

Toyota Yaris terbaru memiliki interior yang tidak kalah modern dengan eksteriornya. Turut mendapatkan penyegaran, interior mobil ini mengalami perubahan cukup signifikan pada bagian pengaturan AC yang kini sudah menggunakan model digital.

Di sisi lain, Yaris terbaru memiliki ruang kabin yang dinilai cukup luas, Hal ini tentunya dapat memberikan kenyamanan pada pengemudi dan para penumpang karena memiliki ruang gerak yang cukup luas.

Sebagai informasi, Yaris terbaru memiliki kapasitas penumpang sebanyak 5 orang.

Selain itu, jok kursi mobil ini sudah menggunakan bahan berkualitas tinggi yang membuat kenyamanan pengemudi dan para penumpang semakin terjamin.

Pada bagian depan, Yaris terbaru telah mengusung head unit dengan New Advanced Infotainment System yang sudah terintegrasi dengan smartphone, seperti Android dan iOS.

Khusus Yaris terbaru tipe TRD, head unitnya sudah dilengkapi display baru dan kamera belakang yang gambarnya lebih jelas dibandingkan model sebelumnya.

Ini tentunya memberikan kenyamanan bagi pengemudi saat melakukan parkir mundur. Selain itu, terdapat fitur mode berkendara berupa Eco dan Sport Mode khusus Yaris terbaru tipe TRD CVT.

Kedua fitur tersebut dapat dipilih sesuai keinginan atau selera pengemudi. Di sisi lain, pada bagian pengemudi, terdapat setir kemudi yang dibalut dengan bahan kulit dan sudah dilengkapi dengan tombol Audio & TFT khusus tipe TRD.

Tombol tersebut dapat memberikan kemudahan bagi pengemudi jika ingin mengontrol fitur hiburan yang ada di mobil ini secara mudah tanpa harus kehilangan konsentrasi berkendara.

Tidak ketinggalan, setir kemudi Yaris terbaru khusus tipe TRD juga sudah disematkan layat TFT MID. Fitur ini merupakan fitur meteran kombinasi optitron yang berfungsi untuk memberikan visibilitas secara fungsional pada para penumpang.

Fitur

Toyota Yaris terbaru kini sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang cukup lengkap dan canggih, termasuk fitur keamanan dan keselamatannya.

Terdapat sistem pengereman berupa Ventilated berukuran 15 inci pada bagian depan dan Solid Disc 15 inci di bagian belakang khusus tipe teratas.

Sedangkan untuk tipe di bawahnya, menggunakan pengereman cakram berukuran 14 inci di bagian depan dan tromol pada bagian belakang.

Tidak hanya itu saja, sistem pengeraman di semua tipe Yaris terbaru sudah didukung dengan teknologi ABS (Anti-Lock Braking System), Electronic Braking Distribution (EBD), dan Brake Assist (BA), sehingga semakin menjamin keselamatan dan keamanan pengguna mobil ini.

Teknologi-teknologi tersebut diklaim dapat mencegah terjadinya ban mobil terselip jika terjadi pengereman mendadak dan kecelakaan tabrakan pun bisa dihindari secara maksimal.

Tidak ketinggalan, terdapat fitur keselamatan lainnya seperti airbag atau kantong udara sebanyak 7 buah, 2 airbag yang disematkan di bagian samping, serta driver knee untuk melindungi pengemudi dari kecelakaan fatal jika terjadi benturan keras.

Terdapat juga fitur keamanan lain seperti Vehicle Stability Control (VSC) yang dapat memberikan kemudahan bagi pengemudi saat menikung.

Selain itu, Yaris terbaru ini sudah dilengkapi dengan fitur Hill-Start Assist (HSA) untuk mencegah mobil tersebut berjalan mundur ataupun terguling jika melalui medan jalan yang curam.

Untuk menjaga keselamatan penumpang balita, sudah disematkan ISOFIX with Tether Anchor.

Menariknya, Toyota Yaris terbaru dilengkapi dengan Energy Absorbing Body Structure & High Strength Body Frame yang memiliki standar rangka berkualitas tinggi untuk menunjang ketahanan bodi mobil dari berbagai macam getaran.

Harga Toyota Yaris 2020

Toyota New Yaris resmi meluncur. (Foto: TAM)

Jika melihat review spesifikasi di atas, tidak heran jika Toyota Yaris terbaru memiliki harga jual yang terbilang cukup tinggi. Berikut harga Toyota Yaris terbaru 2020.

  • G M/T 3 AB Rp263,4 juta
  • G M/T 7 AB Rp268,4 juta
  • G CVT 3 AB Rp274,2 juta
  • G CVT 7 AB Rp279,2 juta
  • TRD M/T 3 AB Rp284,8 juta
  • TRD M/T 7 AB Rp289,8 juta
  • TRD CVT 3 AB Rp296,4 juta
  • TRD CVT 7 AB Rp301,4 juta

Skema Kredit Toyota Yaris 2020

Skema Kredit Toyota Yaris G M/T 3 AB

Toyota Yaris G M/T 3 AB dibanderol seharga Rp263,4 juta, cicilan mulai dari Rp4,5 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp65,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp17 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp65,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp8,9 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp65,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp6,2 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp65,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5 jutaan.
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp65,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp4,5 jutaan.

Skema Kredit Toyota Yaris G M/T 7 AB

Toyota Yaris G M/T 7 AB dibanderol seharga Rp268,4 juta, cicilan mulai dari Rp4,6 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp67,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp17,4 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp67,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp9,1 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp67,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp6,3 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp67,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,1 jutaan.
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp67,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp4,6 jutaan.

Skema Kredit Toyota Yaris G CVT 3 AB

Toyota Yaris G CVT 3 AB dibanderol seharga Rp274,2 juta, cicilan mulai dari Rp4,7 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp68,5 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp17,8 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp68,5 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp9,3 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp68,5 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp6,5 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp68,5 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,2 jutaan
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp68,5 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp4,7 jutaan.

Skema Kredit Toyota Yaris G CVT 7 AB

Toyota Yaris G CVT 7 AB dibanderol seharga Rp279,2 juta, cicilan mulai dari Rp4,7 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp69,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp18,1 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp69,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp9,5 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp69,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp6,6 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp69,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,3 jutaan.
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp69,8 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp4,7 jutaan.

Skema Kredit Toyota Yaris TRD M/T 3 AB

Toyota Yaris TRD M/T 3 AB dibanderol seharga Rp284,8 juta, cicilan mulai dari Rp4,8 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp71,2 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp18,5 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp71,2 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp9,7 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp71,2 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp6,7 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp71,2 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,4 jutaan.
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp71,2 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp4,8 jutaan.

Skema Kredit Toyota Yaris TRD M/T 7 AB

Toyota Yaris TRD M/T 7 AB dibanderol seharga Rp279,8 juta, cicilan mulai dari Rp4,9 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp72,4 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp18,8 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp72,4 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp9,8 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp72,4 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp6,8 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp72,4 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,5 jutaan.
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp72,4 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp4,9 jutaan.

Skema Kredit Toyota Yaris TRD CVT 3 AB

Toyota Yaris TRD CVT 3 AB dibanderol seharga Rp296,4 juta, cicilan mulai dari Rp5 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp74,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp19,2 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp74,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp10 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp74,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp7 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp74,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,6 jutaan.
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp74,1 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5 jutaan.

Skema Kredit Toyota Yaris TRD CVT 7 AB

Toyota Yaris TRD CVT 7 AB dibanderol seharga Rp301,4 juta, cicilan mulai dari 5,1 jutaan.

  • Tenor 1 tahun, biaya uang muka Rp75,3 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp19,6 jutaan.
  • Tenor 2 tahun, biaya uang muka Rp75,3 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp10,2 jutaan.
  • Tenor 3 tahun, biaya uang muka Rp75,3 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp7,1 jutaan.
  • Tenor 4 tahun, biaya uang muka Rp75,3 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,7 jutaan.
  • Tenor 5 tahun, biaya uang muka Rp75,3 jutaan, dan biaya cicilan per bulan Rp5,1 jutaan.

Sebagai catatan, skema kredit Toyota Yaris 2020 yang dicantumkan ini bisa berubah sewaktu-waktu, sehingga untuk mengetahui informasi yang jelas dan lebih detail, dapat menanyakan secara langsung pada sales Toyota di diler terdekat.

 

Penulis: Nadya Andari

Editor: Dimas

Baca Juga: New Toyota Yaris, Hatchback Lincah Bagi yang Berjiwa Muda

Nadya Andari

Memulai karir sebagai Content Writer di Carmudi Indonesia sejak awal tahun 2019. Lulusan Desain Komunikasi Visual yang suka sekali menulis, seperti cerpen, artikel, dan sebagainya.
Follow Me:

Related Posts