Berita Mobil Sumber informasi

Strategi Baru Renault Indonesia Buka Showroom di Mall

Tangerang – Strategi Renault Indonesia agar lebih agresif menggaet pasar membuat yaitu dengan membuka showroom di mall.

Seluruh line up mobilnya dipajang di Supermal Karawaci bahkan juga menyediakan aksesori.

PT Auto Euro Indonesia selaku APM (Agen Pemegang Merek) Renault menggandeng brand Autobacs untuk hadirkan gerai di mall ini. Strategi ini lebih memudahkan konsumen untuk mendapatkan produk Renault.

Sebagai infomasi Autobacs merupakan brand asal Jepang yang mempunyai misi memperkenalkan gaya hidup berkendara seperti di negara Sakura itu. Bagi Renault, dengan kerja sama ini diharapkan akan mendongkrak volume penjualannya.

“Auto Euro Renault dan Autobacs Indomobil sengaja menghadirkan showroom Renault di sini setelah melihat kecenderungan masyarakat yang gemar ke mall,” ujar Wilianto Husada, Presdir PT Autobacs Indomobil Indonesia Supermal Karawaci, Tangerang, Senin (16/12).

Willianto juga menambahkan kalau pengunjung mall yang tak pernah sepi tentu akan membawa dampak positif.

Ini merupakan terobosan baru yang dilakukan oleh Renault Indonesia dengan melihat kebiasaan konsumen.

Selain tersaji line up Renault, di gerai ini juga tersedia berbagai produk-produk aksesoris after market yang dibawa Autobacs. Memanfaatkan ruang 259 meter persegi dengan nuansa butik otomotif mempunyai tema “Automotive Lifestyle Center.

Showroom di Mall Tak Layani Servis

Sementara ditempat yang sama, Ario Soerjo, General Manager Sales & Marketing PT Auto Euro Indonesia memberikan alasan membuka showroom di mall. Ini karena trafik membuka dealer di luar mall sudah banyak berkurang.

“Ini merupakan dealer kedelapan namun, meskipun dealer diluar mall berkurang bengkel tetap kita arahkan di dealer biasa,”ujarnya.

Sebagai informasi yang dipajang di showroom mall adalah Renault Kwid, Koleos dan juga Clio. Dibukanya dealer baru ini Ario berharap semakin mengokohkan posisi Renault di kancah industri otomotif nasional. (Dol)

Dony Lesmana

Dony Lesman memulai karirnya di dunia jurnalis di Jawa Pos Surabaya 2003. Hijrah ke Jakarta bergabung di majalah Otomotif Ascomaxx dan Motomaxx di 2010. Sempat bergabung di portal berita Sindonews.com di kanal Autotekno hingga 2016 yang mengupas perkembangan otomotif dan teknologi. Terhitung Januari 2017 masuk sebagai tim Journal Carmudi Indonesia yang mengulas dan mempublikasikan berita-berita otomotif terbaru di Indonesia maupun dunia.

Related Posts