Berita

SUV Hybrid Huawei AITO M5 Smart Car Hadir dengan Inovasi Kunci Mobil Digital

China — Sport Utility Vehicle (SUV) hybrid Huawei AITO M5 Smart Car resmi diperkenalkan ke hadapan publik China pekan lalu.

Huawei AITO M5 Smart Car

Sport Utility Vehicle (SUV) hybrid Huawei AITO M5 Smart Car resmi diperkenalkan ke hadapan publik China pekan lalu. (Foto: Gizmochina)

Mobil baru kedua dari perusahaan teknologi ini dibekali sistem operasi yang dikembangkan in house bernama HarmonyOS guna memudahkan integrasi dengan produk-produk Huawei lainnya.

Mengutip Gizmochina, Senin (3/1/2021), keberadaan HarmonyOS menjadi sorotan utama dari kehadiran SUV yang desainnya mengambil inspirasi dari Porsche Macan tersebut.

Fungsi utama dari HarmonyOS ialah menghadirkan integrasi yang mudah sekaligus seamless antar produk Huawei. Mulai dari smartphone, laptop, smartwatch, dan tentunya termasuk mobil Huawei AITO M5 Smart Car.

Pengaplikasian pada mobil ini salah satunya berupa kunci mobil digital. Dalam hal ini pabrikan memanfaatkan aplikasi mobile Huawei Wallet yang logikanya mesti diinstal pada smartphone pemilik mobil.

Kunci mobil tersebut menggunakan jaringan Bluetooth dan Near Field Communication (NFC) untuk terhubung dengan kendaraan. Dengan kunci mobil digital ini pemilik bisa melakukan banyak hal seperti ketika menggunakan anak kunci biasa.

Huawei AITO M5 Smart Car 2022

Salah satu skenario penggunaan kunci mobil digital ini ialah saat pemilik kehilangan kunci mobilnya. (Foto: Gizmochina)

Berguna Saat Kunci Mobil Hilang

Contohkan salah satu skenario penggunaan kunci mobil digital ini ialah saat pemilik kehilangan kunci mobilnya. Pemilik mobil masih bisa membuka pintu berbekal teknologi inovatif tersebut.

Bahkan jika smartphone dalam kondisi mati karena habis baterai. Teknologi NFC masih bisa menjalankan perannya untuk berfungsi sebagai kunci mobil digital.

Terkait faktor keamanan, pabrikan menggunakan enkripsi khusus untuk Bluetooth dan NFC sesuai dengan standar China ICCE. Faktor road safety dan privasi pengguna juga menjadi perhatian pabrikan dalam mengembangkan fitur ini.

Pada saat ini fitur kunci mobil digital hanya bisa ditemukan pada sistem operasi HarmonyOS 0.2 yang terdapat di smartphone Huawei.

Tapi Huawei berniat untuk memberikan pengalaman yang lebih praktis lagi kepada konsumennya dengan menanamkan fitur tersebut pada smartwatch Huawei Watch 3.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts