Berita Event Mobil Sumber informasi

Suzuki Karimun Wagon R Wajah Berubah Harga Tetap

Jakarta – Di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) juga menghadirkan sebuah perubahan minor Karimun Wagon R. Meskipun Karimun Wagon R mengalami facelift, namun pihak SIS tak melakukan seremoni khusus seperti biasanya.

Memang, tampang eksterior dari jauh sudah berbeda dibanding sebelumnya hal ini terlihat dari hilangnya roof rail dan gril depan yang baru. Mengobati rasa penasaran Carmudi Indonesia mencoba menanyakan hal ini pada Emir Reza Isnafi, Public Relations SIS.

“Ya mas, itu facelift Karimun Wagon R, ada penyegaran baru meskipun tak banyak. Hanya beberapa item yang kami rumah baik ekterior maupun interior,” ujarnya kepada Carmudi Indonesia.

Karimun Wagon R

Tampilan grill depan dengan warna hitam dan logo S. Foto/Carmudi Indonesia.

Tampilan luarnya memang tak berubah banyak, seperti dijelaskan di atas roof rail dan gril depan berubah. Pada garis gril depan kini tak ada balutan krom, kini digantikan dengan warna hitam dan terdapat logo S (warna krom) menggantikan lambang Garuda.lagi Perbedaan yang terjadi memang tidak banyak.

Karimun Wagon R

dalam kabin secara keseluruhan memang masih tetap sama, namun bila melihat head unitnya ada sedikit perubahan. Foto/Carmudi Indonesia.

Logo belakang juga di ganti dengan lambang Suzuki yang sebelumnya logo Garuda. Selain itu velg Karimun tampil dengan desain baru yang lebih sporty dengan balutan warna abu-abu. Sementara untuk warna bodi terdapat warna baru yaitu Speedy Blue.

Karimun Wagon R

Desain velg baru Suzuki Karimun Wagon R. Foto/Carmudi Indonesia.

Masuk dalam kabin secara keseluruhan memang masih tetap sama, namun bila melihat head unitnya ada sedikit perubahan. Tape-nya dari parsial atau yang biasa dikenal built tape kini berubah menjadi model in-dash yang didalamnya ada aksen-aksen.

Spesifikasi Karimun Wagon R Facelift

Meskipun mengalami perubahan wajah baru namun dari segi tenaga atau mesin tak ada perubahan. Suzuki masih membenamkan mesin yang lama tipe K10B pada mobil andalan Suzuki ini. Mesin tersebut merupakan jenis mesin DOHC 12 katup, 3 silinder segaris.

Mesin yang menjadi nyawa bagi Karimun Wagon R ini memiliki kapasitas isi silender 998 cc dan mampu menghasilkan output tenaga sebesar 68 PS pada 6200 rpm serta torsi maksimal 90 Nm pada 3500 rpm.

Suzuki Karimun Wagon R sendiri memiliki ukuran tubuh dengan panjang 3600 mm, lebar 1475 mm, serta tinggi antara 1670-1700 mm. Ini masih cukup nyaman dalam kabin untuk sebuah kendaraan perkotaan.

Berbicara harga pihak SIS tak melakukan kenaikan harga untuk Karimun Wagon R facelift ini. Karimun Wagon R facelift, dijual mulai dari harga Rp 105 juta di tipe GA MT, hingga Rp 135 juta di tipe GS AGS. (Dol)

Spesifikasi Suzuki Karimun Wagon R
Dimensi
P x L x T (mm) 3.600 x 1,475 x 1,670 – 1,700
Jarak Poros Roda (mm) 2,400
Jarak Pijak Depan (mm) 1,295
Jarak Pijak Belakang (mm) 1,290
Jarak Terendah (mm) 170
Radius Putar Minimum (mm) 4,600
Mesin
Jenis Mesin K10B engine with DOHC
Isi Silinder (cc) 998
Jumlah Katup 12 valves
Jumlah Silinder 3 in line
Diameter X Langkah (mm) 73.0 x 79.5
Perbandingan Kompresi 10:01
Daya Maksimum 68 PS/6.200 rpm
Momem Puntir Maksimum 90 Nm/3.500 rpm
Sistem Bahan Bakar Multi Point Injection
Transmisi
Tipe Transmisi 5-Speed Manual
Perbandingan Gigi Akhir M/T: 4.388
Berat Kendaraan
Berat Kosong (kg) 825-835
Berat Kotor (kg) 1,350
Rangka
Sistem Kemudi Rack and Pinion
Suspensi Depan MacPherson Strut with coil spring
Suspensi Belakang 3-Links Rigid with coil spring
Rem Depan Ventilated disc
Rem Belakang Drum
Ukuran Ban 145/80 R13
Kapasitas
Tempat Duduk 5 Persons
Tangki Bahan Bakar 35 Liter

Dony Lesmana

Dony Lesman memulai karirnya di dunia jurnalis di Jawa Pos Surabaya 2003. Hijrah ke Jakarta bergabung di majalah Otomotif Ascomaxx dan Motomaxx di 2010. Sempat bergabung di portal berita Sindonews.com di kanal Autotekno hingga 2016 yang mengupas perkembangan otomotif dan teknologi. Terhitung Januari 2017 masuk sebagai tim Journal Carmudi Indonesia yang mengulas dan mempublikasikan berita-berita otomotif terbaru di Indonesia maupun dunia.

Related Posts