Berita

Tampang Hyundai Palisade Facelift 2023 Bocor Gara-Gara Thumbnail YouTube

Amerika Serikat — Tampang Hyundai Palisade facelift 2023 terlihat dibekali lampu LED baru yang lebih modern. Beberapa perubahan eksterior juga tampak dari materi gambar yang seharusnya belum waktunya ditampilkan.

Hyundai Palisade Facelift 2023

Diduga kuat inilah wujud Palisade terbaru versi Amerika Serikat yang menyebar dari thumbnail YouTube HyundaiUSA. (Foto: Hyundai)

Hyundai diketahui sedang mempersiapkan kehadiran Palisade terbaru untuk pasar Amerika Serikat. Teaser-nya sudah sempat disebar pada awal April lalu.

Versi anyar SUV ini direncanakan menyapa publik pada 13 April secara virtual melalui kanal YouTube HyundaiUSA. Disiarkan langsung dari pameran mobil baru New York Auto Show 2022.

Akan tetapi beredar kabar menyebutkan pihak pabrikan sempat memasang thumbnail berupa foto utuh mobil tersebut, seperti dilaporkan Carscoops, Senin (11/4/2022).

Hal ini otomatis membuat publik dapat melihat penampilan Palisade terbaru sebelum peluncuran resminya. Namun, ketika Carmudi coba mengunjungi halaman streaming-nya terlihat thumbnail yang digunakan sudah diganti.

>>>>> Cari mobil Hyundai baru dan bekas terbaik dari Carmudi di sini!

Perubahan Hyundai Palisade Facelift 2023

Dalam laporannya Carscoops menjelaskan Palisade facelift 2023 hadir dengan wajah baru sekaligus lampu depan LED dan DRL yang lebih modern. 

Bentuk grilnya juga terlihat baru dengan mengusung gaya desain parametric. Dibanding model sebelumnya, bumper bagian bawahnya terlihat memiliki lebih banyak sentuhan krom.

Model Palisade yang saat ini beredar di pasar AS, pertama kali diluncurkan 2018. (Foto: Carscoops)

Secara keseluruhan wujud Palisade terbaru boleh dibilang masih mirip dengan sebelumnya. Hanya saja di sektor kaki-kaki kini tampak penggunaan pelek multi spoke yang menambah kesan premium.

Sementara itu belum ada bocoran sama sekali untuk bagian belakang mobil ini. Namun, prediksinya tak akan banyak yang berubah.

Terkait fitur, Carsccops menyebut varian 8-seater sudah terkonfirmasi mendapat tambahan teknologi dan fitur keselamatan.

Spy shot yang sempat beredar sebelumnya menunjukkan mobil ini dilengkapi lingkar setir baru, dasbor baru, dan kemungkinan layar head unit 12,3 inci touchscreen.

Lalu untuk mesinnya disebut-sebut masih menggunakan jantung pacu 3.800 cc V6 yang dapat menghasilkan tenaga tertinggi 291 hp dan torsi puncak 355 Nm. 

Output dari mesin dikirim ke roda belakang atau semua roda lewat transmisi otomatis 6-kecepatan.

>>>>> Cari mobil Hyundai baru dan bekas terbaik dari Carmudi di sini!

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: mada.prastya@icarasia.com

Related Posts