Sepeda motor

Tampil Lebih Segar, Ini Pilihan Warna Baru Honda CBR250RR 2021

Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) selaku agen pemegang merek motor Honda di Indonesia melakukan penyegaran terhadap CBR250RR model 2021 melalui pemberian warna baru, Bravery Red Black.

Opsi warna baru Honda CBR250RR 2021 tersedia untuk semua varian yang saat ini ditawarkan.

Warna dan grafis baru pesaing Kawasaki Ninja 250 FI tersebut mengusung kombinasi merah dan hitam yang menghasilkan penampilannya menjadi agresif serta sporty.

Bravery Red Black Warna Baru Honda CBR250RR 2021

(Foto: AHM)

Dalam keterangan persnya, Jumat (13/8/2021), Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya menyampaikan kehadiran warna baru Honda CBR250RR 2021 merupakan upaya pihaknya untuk terus memberikan nilai tambah bagi pecinta produk tersebut.

Menurutnya, konsumen menginginkan motor premium bergaya sporty, memiliki banyak fitur, dan performa tinggi yang memberikan kesenangan berkendara. Tak kalah penting adalah kemudahan dalam pengendalian, baik saat digunakan di jalanan perkotaan ataupun sirkuit.

Pilihan warna baru ini bisa ditemui pada semua varian, mulai dari CBR250RR STD, CBR250RR SP, hingga CBR250RR SP Quick Shifter.

Terlepas dari hal tersebut, konsumen masih bisa menemui pilihan warna yang sebelumnya sudah ada, seperti Black Freedom, Mat Gunpowder Black, Honda Racing Red, dan Honda Tricolor.

Mengusung konsep Total Control, Honda CBR250RR mengedepankan handling yang baik untuk sebuah motor sport fairing. 

Honda CBR250RR dibekali mesin 250 cc liquid cooled DOHC 8 valve dengan tenaga tertinggi 40,4 Hp dan torsi puncak 25 Nm.

Motor ini memiliki beberapa keunggulan dari segi fitur, seperti halnya throttle by wire, mode berkendara, dan assist/slipper clutch.

Adapun fungsi fitur assist/slipper clutch antara lain untuk mencegah ban belakang mengunci pada saat engine brake yang ekstrem.

Selain itu, assist/slipper clutch Honda CBR250RR juga disebut akan membantu pengendara merasakan pengoperasian kopling lebih ringan.

Honda CBR250RR juga dilengkapi dengan sistem pengereman ABS untuk memaksimalkan keselamatan berkendara.

Honda Tricolor

Warna yang sebelumnya sudah ada seperti halnya Honda Tricolor tetap dipertahankan. (Foto: AHM)

Harga Honda CBR250RR Warna Baru 2021

Honda CBR250RR dengan warna Bravery Red Black dijual Rp66,2 juta untuk tipe CBR250RR STD, Rp72,8 juta untuk CRB250RR SP, dan tipe CBR250RR SP QS Rp76,8 juta.

Berikut daftar lengkap harganya berdasarkan pricelist di situs resmi AHM pada 13 Agustus 2021.

CBR250RR – STD Black Freedom Rp61.700.000
CBR250RR – STD Mat Gunpowder Black Metallic Rp66.200.000
CBR250RR – STD Bravery Red Black Rp66.200.000
CBR250RR – SP Mat Gunpowder Black Metallic Rp72.800.000
CBR250RR – SP Bravery Red Black Rp72.800.000
CBR250RR – SP Honda Racing Red Rp73.400.000
CBR250RR – SP QS Bravery Red Black Rp76.800.000
CBR250RR – SP QS Honda Racing Red Rp77.400.000
CBR250RR – SP QS Honda Tricolor Rp77.400.000
CBR250RR – SP QS Garuda X Samurai Rp77.800.000

Harga bersifat on the road DKI Jakarta dan dapat berubah sewaktu-waktu.

Baca Juga: 

 

Penulis: Mada Prastya

Editor: Santo Sirait

Mada Prastya

Bergabung sebagai penulis di Carmudi Indonesia sejak Februari 2021. Menyukai kendaraan roda dua karena simpel, cepat, dan memberi rasa kebebasan dalam berkendara. Email: [email protected]

Related Posts