Tegas, DFSK Berkomitmen Melayani Konsumen di Indonesia

Jakarta – Langkah DFSK ke pasar otomotif Indonesia tidak main-main, bahkan pabrikan asal China itu berkomitmen untuk melayani konsumen di dalam negeri.
Sejumlah bukti telah ditunjukkan oleh DFSK sebagai bentuk layanan kepada konsumen. Mulai dari menghadirkan beberapa model mobil berkualitas dan modern, baik itu kendaraan penumpang maupun komersial. Lalu, yang tak kalah penting, yaitu mendirikan pabrik mobil berlokasi di Kawasan Industri Modern Cikande di Serang, Banten.
“Kami melihat bahwa Indonesia merupakan salah satu pasar otomotif yang besar dan majemuk, serta memiliki lokasi yang strategis untuk pembangunan pabrik. DFSK menyatakan komitmen untuk memiliki akar yang kuat di dalam negeri. Selain itu, mampu menjangkau Asia, dan memiliki semangat kualitas global agar bisa diterima di seluruh negara,” ungkap PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi dalam keterangan resminya, Jumat (27/8/2021).
Pabrik yang berdiri di atas lahan seluas 20 hektar, mempunyai fasilitas produksi yang lengkap, canggih, dan modern yang siap memproduksi berbagai kendaraan untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik maupun ekspor.
Beroperasi sejak 28 November 2017, pabrik DFSK di Cikande menggabungkan teknologi robotik dengan sumber daya manusia. Sehingga, kualitas mobil yang diproduksi di sana tidak perlu diragukan lagi.
Pabrik DFSK sudah didukung dengan proses produksi mulai dari stamping, welding, painting, assembling, hingga quality control.
Mobil DFSK yang Sudah Diproduksi Di Indonesia
Demi mempercepat proses pendistribusian mobil ke tangan pelanggan, sekaligus melayani konsumen dengan baik, DFSK benar-benar memanfaatkan pabriknya di Cikande untuk memproduksi seluruh produk yang dipasarkan di Indonesia.
Saat ini mobil-mobil DFSK yang sudah diproduksi lokal adalah DFSK Glory i-Auto, DSFK Glory 560, DSFK Glory 580, DFSK Super Cab, dan DFSK Gelora.
Tidak cuma itu, menyusul satu model lagi yaitu, DFSK Gelora E. Mobil listrik ini baru saja meluncur April bersamaan dengan gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 di Jakarta.
“Pembangunan pabrik dengan teknologi robotik yang canggih dan modern menjadi pondasi yang kuat bagi DFSK dalam memproduksi berbagai jenis kendaraan. Termasuk kendaraan listrik yang akan menjadi kendaraan di masa depan, dan merupakan wujud komitmen DFSK dalam mengembangkan industri otomotif di Indonesia,” pungkas Achmad Rofiqi.
Baca Juga:
- Promo Merdeka DFSK, Banyak Gratisannya
- DFSK Ikut-ikutan Beri Subsidi PPnBM, Harga Glory Series Semakin Terjangkau
Penulis: Santo Sirait