5 Tempat Sewa Mobil dengan Supir di Bali 2024
Carmudian yang sedang berlibur ke Bali tidak perlu khawatir akan merasa kesulitan berpergian di sana dari satu tempat ke tempat lain. Saat ini, sudah banyak yang menawarkan tempat sewa mobil dengan supir maupun tanpa supir di Bali.
Seperti diketahui, Bali selalu menjadi destinasi favorit masyarakat Indonesia, termasuk turis asing untuk berlibur atau rihat dari rutinitas sehari-hari.
Bali menawarkan banyak tempat wisata yang indah dan menarik untuk dikunjungi, seperti salah satunya taman budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK).
Namun perlu diingat, tidak semua tempat wisata di Bali dapat dijangkau dengan jalan kaki.
Carmudian memerlukan kendaraan seperti motor ataupun mobil jika ingin pergi ke banyak tempat tersebut di sana.
Baca Juga: 6 Tempat Rental dan Harga Sewa Toyota Alphard di Bali
Isi Konten
Daftar Tempat Sewa Mobil dengan Supir di Bali 2024
Bukan hal sulit bagi Carmudian yang mencari tempat sewa mobil di Bali.
Berdasarkan pantauan Carmudi, terlihat banyak hasil pencarian dengan kata kunci “sewa mobil Bali” di Google.
Dari hasil pencarian ini, Carmudian bisa memilih salah satu tempat sewa mobil di Bali yang diinginkan.
Carmudian juga dapat memilih apakah ingin menyewa mobil di tempat tersebut dengan supir atau tidak alias lepas kunci.
Tentunya masing-masing mempunyai kekurangan dan kelebihan. Adapun kelebihan dari sewa mobil dengan supir, yaitu lebih praktis untuk mengunjungi berbagai tempat.
Selain tidak perlu kesulitan mencari tempat parkir, Carmudian juga tak perlu pusing memikirkan rute jalan ke tempat yang ingin dituju.
Namun, Carmudian perlu menyiapkan bujet lebih untuk sewa mobil dengan supir di mana lebih mahal dibandingkan lepas kunci.
Sementara itu, sewa mobil lepas kunci tidak hanya lebih murah tapi juga memberikan lebih banyak kebebasan bagi penyewa yang menjadi kelebihan lainnya.
Penyewa dapat mengunjungi satu tempat ke tempat lain secara lebih leluasa. Sewa mobil ini bisa dibilang favorit banyak orang.
Tapi, penyewa harus mencari tempat parkir serta rute jalan sendiri, kebalikan dari sewa mobil dengan supir.
Bagi Carmudian yang mencari tempat sewa mobil dengan supir di Bali, berikut ini adalah daftarnya.
Bali Mutia Rental
Tempat sewa mobil pertama adalah Bali Mutia Rental.
Lokasi Bali Mutia Rental berada di Jl. Merta Ayu Gang Buntu no. 1A, Kerobokan Kelod, Seminyak, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.
Bali Mutia Rental menyewakan mobil baik lepas kunci maupun dengan supir.
Berdasarkan situs web resminya, ada cukup banyak model mobil yang disewakan ke konsumen seperti Daihatsu Ayla, Toyota Agya, Honda Brio, Daihatsu Xenia, dan lain-lain.
Terdapat beberapa mobil yang hanya disewakan dengan supir, yaitu Toyota Alphard, Toyota Hiace, serta Isuzu Elf.
Ada pula disewakan bus dengan macam-macam kapasitas penumpang. Harga sewanya mulai Rp1,7-2,5 juta untuk 12 jam.
Berikut ini daftar harga sewa mobil di Bali Mutia Rental dengan supir beserta BBM untuk 10 jam per Oktober 2024:
- Daihatsu Ayla Rp450 ribu
- Toyota Agya Rp475 ribu
- Honda Brio Rp550 ribu
- Honda HR-V Rp700 ribu
- Daihatsu Xenia Rp550 ribu
- Toyota Grand Avanza Rp550-600 ribu
- Toyota Alphard Rp2-2,2 juta
- Isuzu Elf Rp1,2 juta
- Toyota Hiace Rp1,1 juta
Rent Car Bali
Tempat sewa mobil kedua, yaitu Rent Car Bali yang berlokasi di Jl. Nakula 5 no. 19, Legian, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Sepertinya, tempat sewa ini hanya menyewakan berbagai model mobil dengan supir. Di situs web resminya, Rent Car Bali hanya mencantumkan harga sewa mobil dengan supir dan BBM.
Berikut daftar harga sewanya per Oktober 2024:
- Honda Brio Rp550 ribu
- Toyota Alphard Rp1,9 juta
- Toyota Avanza Rp600-650 ribu
- Toyota Agya Rp550 ribu
- Toyota Rush Rp600 ribu
- Daihatsu Xenia Rp650 ribu
- Suzuki Ertiga Rp650 ribu
- Honda HR-V Rp800 ribu
Sama seperti tempat sewa mobil sebelumnya, Rent Car Bali juga menyewakan bus dengan kapasitas penumpang 25-45 orang mulai Rp1,8-3,3 juta.
Santi Bali Rental
Selanjutnya, Santi Bali Rental yang menyewakan mobil lepas kunci maupun dengan supir.
Lokasi tempat sewa mobil ini di Jl. Taman Pancing Timur, Pemogan, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.
Di sini, Carmudian bisa sewa mobil bertransmisi manual ataupun matik.
Carmudi telah rangkum harga sewa mobil di Santi Bali Rental dengan supir beserta BBM per Oktober 2024:
- Daihatsu Ayla Rp430 ribu
- Toyota Agya Rp430 ribu
- Honda Brio Rp550 ribu
- Toyota Avanza Rp500 ribu
- Daihatsu Xenia Rp500 ribu
- Suzuki Ertiga Rp600 ribu
- Honda BR-V Rp800 ribu
Bali Jaya Trans
Bali Jaya Trans berlokasi di Ruko Tuban Plaza, Komplek, Jl. By Pass Ngurah Rai no. 1, Tuban, Kuta, Badung, Bali.
Tempat sewa ini menyewakan mobil dengan supir dan supir serta BBM.
Berikut harga sewa mobil di Bali Jaya Trans dengan supir per Oktober 2024 untuk 10 jam:
- Toyota Agya Rp320 ribu
- Daihatsu Ayla Rp320 ribu
- Honda Brio Rp400 ribu
- Daihatsu Sirion Rp350 ribu
- Toyota Avanza Rp305 ribu
- Mitsubishi Xpander Rp530 ribu
- Toyota Alphard Rp1,3 juta
Ayu Mas Sari
Terakhir, Ayu Mas Sari yang berlokasi di Jl. Toye Ning Gg. Drupadi no. 08, Kedonganan, Kuta Selatan, Bali.
Berikut harga sewa mobil di Ayu Mas Sari dengan supir dan BBM per Oktober 2024 untuk 12 jam:
- Daihatsu Ayla Rp500 ribu
- Toyota Agya Rp500 ribu
- Toyota Calya Rp500 ribu
- Honda Brio Rp550 ribu
- Daihatsu Xenia Rp550 ribu
- Toyota Avanza Rp550 ribu
- Hyundai Stargazer Rp650 ribu
Kesimpulan
Carmudian yang sedang di Bali dan ingin menyewa mobil bisa mengunjungi salah satu dari kelima tempat sewa mobil di atas.
Harga sewa di tempat-tempat ini cukup bervariasi, mulai Rp300 ribuan-2 jutaan secara keseluruhan.
FAQ
Berikut ini beberapa pertanyaan yang bisa membantu Anda terkait pencarian sewa mobil di Bali dengan supir.
- Apa saja tempat sewa mobil di Bali?
Ada beberapa tempat sewa mobil di Bali, yaitu Bali Mutia Rental, Rent Car Bali, Bali Jaya Trans, dan sebagainya.
- Di mana lokasi Bali Mutia Rental?
Lokasi tempat sewa mobil ini di Jl. Merta Ayu Gang Buntu no. 1A, Kerobokan Kelod, Seminyak, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.
- Di mana lokasi Rent Car Bali?
Lokasi tempat sewa mobil ini di Jl. Nakula 5 no. 19, Legian, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
- Apa saja model mobil yang disewakan di Bali Mutia Rental?
Dilansir dari situs web resminya, ada cukup banyak model mobil yang disewakan ke konsumen seperti Daihatsu Ayla, Toyota Agya, Honda Brio, Daihatsu Xenia, dan lain-lain.
Terdapat beberapa mobil yang hanya disewakan dengan supir, yakni Toyota Alphard, Toyota Hiace, dan Isuzu Elf.
- Di mana lokasi tempat sewa mobil Ayu Mas Sari?
Lokasinya di di Jl. Toye Ning Gg. Drupadi No. 08, Kedonganan, Kuta Selatan, Bali.
Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas