Berita

Tenaga Penjual Hyundai Mulai Buka Pemesanan Creta N Line

Jakarta – Hyundai Creta N Line dirumorkan bakal meluncur dalam waktu dekat. Beberapa tenaga penjual secara terang-terangan mulai membuka pemesanan untuk calon mobil baru Hyundai tersebut.

Memasuki 2025, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) sudah memiliki rencana bakal meluncurkan empat mobil baru. Waktu peluncuran dari masing-masing model masih dirahasiakan. Namun, belum lama ini Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer (COO) HMID memastikan bahwa ada satu model yang bakal hadir awal tahun ini.

Baca Juga: Hyundai Siapkan Mobil Baru dengan Perubahan Ekstrem, Meluncur 2025

Hyundai Creta N Line bakal meluncur di Indonesia (Foto: Hyundai)

Dugaan sementara satu model mobil baru yang sebentar lagi meluncur adalah Hyundai Creta facelift yang di dalamnya termasuk Creta N Line.

Dugaan tersebut semakin diperkuat oleh munculnya pemberitahuan pembukaan pemesanan dari beberapa tenaga penjual Hyundai di media sosial Instagram.

Berdasarkan pada unggahan laman Instagram milik salah satu tenaga penjual yang melayani pembelian mobil Hyundai di wilayah Jakarta menuliskan caption “Open Pre-Book Creta N Line,”

Hyundai Creta N Line (Foto: Hyundai)

Sementara tenaga penjual lain yang berada di Batam menuliskan “Open Indent” lengkap dengan beberapa foto penampakan Creta N Line. Tak hanya itu, melalui akan Instagram pribadinya, ia juga menyebutkan beberapa tipe Creta facelift.

“Creta facelift 1,5 cc, Creta N Line Turbo 1,5 cc, Creta N Line Non Turbo 1,5 cc,” demikian tulis tenaga penjual tersebut disertai dengan informasi booking fee sebesar Rp3 juta.

Hyundai Creta N Line

Interior Hyundai Creta N Line (Foto: Hyundai)

Mobil Baru Hyundai Meluncur 9 Januari 2025

Menepati janji, HMID bakal meluncurkan mobil baru di awal tahun ini atau tepatnya pada 9 Januari. Hal ini diketahui berdasarkan undangan resmi yang masuk ke redaksi Carmudi beberapa hari lalu.

Mengacu dari isi undangan tersebut, seremonial peluncuran mobil baru Hyundai akan berlangsung pada pagi hari bertempat di salah satu pusat perbelanjaan ternama di Jakarta Utara.

Baca Juga: Mengenal Hyundai Kona Electric N Line, Produk N Line Pertama Produksi Indonesia

Hyundai Creta N Line

Siluet mobil baru Hyundai (Foto: HMID)

Di undangan yang sama, HMID turut memperlihatkan siluet model mobil baru yang akan diluncurkan. Dari situ tampak jelas bahwa mobil baru Hyundai berjenis Sport Utility Vehicle (SUV).

Nama dari modelnya memang belum disebutkan, tapi bila diperhatikan terutama pada tampilan depannya sangat mirip dengan foto Creta N Line yang diunggah oleh beberapa tenaga penjual di akun Instagram mereka.

Hyundai Creta N Line

Dasbor Hyundai Creta N Line (Foto: Hyundai)

Sebagai informasi, Hyundai Creta pertama kali menyapa publik Tanah Air di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Mobil ini sudah diproduksi secara lokal di pabrik milik PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia (HMMI) sejak 17 Januari 2022.

Creta menjadi mobil Hyundai pertama yang diproduksi lokal.

Saat ini HMID menawarkan Hyundai Creta dalam enam varian dengan harga mulai dari Rp297 jutaan sampai Rp421 jutaan.

Hyundai Creta IIMS 2024

(Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Berikut daftar lengkap seluruh varian Hyundai Creta beserta harganya yang berlaku diwilayah Jakarta sebagaimana Carmudi kutip dari situs web resmi Hyundai Indonesia.

Hyundai Creta

  • Creta Active MT 6-speed Rp297,3 juta
  • Creta Trend IVT Rp340,5 juta
  • Creta Trend MT 6-speed Rp319,3 juta
  • Creta Style IVT Rp383,8 juta
  • Creta Prime IVT Rp416,8 juta
  • Creta Alpha IVT Rp421,8 juta.

Penulis: Santo Sirait

Santo Sirait

Santo Sirait sebelumnya Jurnalis di Okezone.com, pindah ke Carmudi.co.id sebagai Reporter pada November 2017. Fokus di sektor otomotif, terutama meliput tentang mobil, motor dan industri otomotif. Santo dapat dihubungi di santo.evren@icarasia.com

Related Posts